Anda di halaman 1dari 2

Soal dan Jawaban Ulangan Akhir Semester Pengantar Ilmu Politik

Nama: Fernando Ayala

Nim: D0121049

Mata Kuliah: Pengantar Ilmu Politik

Dosen Pengampu:

Kelas: Administrasi Negara A 2021

Soal:

1. Mengapa ide ttg HAM datangnya dari barat ( Eropa) baru kemudian menyebar ke seluruh
dunia ??
2. Apa yng dimaksud dng Partai Politik Lindungan ??
3. Salah satu Fungsi Parpol sbg Pemadu kepentingan, apa yng dimaksud dng fungsi yng ini
jelaskan ?
4. Menurut saudara apakah tingkat Partisipasi politik aktif di Indonesia sdh tinggi ??

Jawab:

1.Karena pada waktu itu, Eropa menjadi pusat intelektual dunia, waktu itu seorang filsuf inggris
pada abad ke-17, John Locke, merumuskan adanya hak alamiah (natural rights) yang melekat pada
setiap diri manusia, yaitu hak atas hidup, hak kebebasan, dan hak milik. Pada waktu itu, hak masih
terbatas pada bidang sipil (pribadi) dan politik. Sejarah perkembangan hak asasi manusia ditandai
adanya tiga peristiwa penting di dunia Barat, yaitu Magna Charta, Revolusi Amerika, dan Revolusi
Prancis.Konsep hak asasi manusia modern muncul pada paruh kedua abad kedua puluh, terutama
setelah dirumuskannya Pernyataan Umum tentang Hak-Hak Asasi Manusia (PUHAM) di Paris pada
tahun 1948. Semenjak itu, hak asasi manusia telah mengalami perkembangan yang pesat dan
menjadi semacam kode etik yang diterima dan ditegakkan secara global.

2. Partai politik lindungan adalah partai yang organisasinya lemah dan kurang memiliki kedisiplinan.
Tujuan partai ini biasanya hanya memenangkan pemilu sehingga kegiatan partai baru terlihat ketika
akan pemilu.

3.Partai politik melakukan kegiatan menampung, menganalisis dan memadukan berbagai


kepentingan yang berbeda bahkan bertentangan menjadi beberapa alternatif kebijakan umum,
kemudian diperjuangkan dalam proses pembuatan dan pelaksanaan keputusan politik

4.Menurut saya tingkat partisipasi politik aktif di Indonesia untuk saat ini sudah cukup tinggi, para
remaja yang sudah cukup umur khususnya atau yang lebih kita kenal dengan sebutan Generasi
Milenial. Contohnya saja pada saat pemilu dan pilkada, menurut KPU pada saat pilkada 2020 tingkat
partisipasi pemilih aktif mencapai 76,09%, hal tersebut merupakan salah satu bukti nyata bahwa
tingkat partisipasi politik aktif di Indonesia cukup tinggi. Terlebih lagi sudah banyak masyarakat
khususnya mahasiswa yang berani melakukan kritik serta perbaikan atas berbagai kebijakan yang
dibuat pemerintah, membayar pajak, dan ikut serta dalam pemilihan kepala daerah.

Anda mungkin juga menyukai