Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL KEGIATAN

ENGLISH WINDOW

MAJELIS PERWAKILAN KELAS


SMA UNGGULAN CT ARSA FOUNDATION SUKOHARJO
TAHUN PELAJARAN 2021/2022
MAJELIS PERWAKILAN KELAS
SMA UNGGULAN CT ARSA FOUNDATION SUKOHARJO
Jln. Jend. Sudirman, Sidorejo, Bendosari, Sukoharjo, Jawa Tengah 57521

I. LANDASAN PEMIKIRAN
SMA Unggulan CT ARSA Foundation Sukoharjo memiliki fokus upaya
memberikan pendidikan gratis dan berkualitas bagi anak-anak dari keluarga miskin
yang berpotensi. SMA unggulan CT Arsa foundation Sukoharjo menyediakan
program beasiswa penuh dengan fasilitas asrama bagi anak-anak yang berasal dari
keluarga yang kurang mampu secara ekonomi tetapi unggul dalam kemampuan
akademik. SMA unggulan CT Arsa foundation Sukoharjo diharapkan mampu
menjadikan kemiskinan bukan lagi penghalang bagi anak-anak Indonesia untuk
menjadi pribadi yang cerdas, beretika, memiliki etos kerja yang tinggi, serta berjiwa
entrepreneur. SMA Unggulan CT ARSA Foundation Sukoharjo memiliki organisasi
bernama MPK, yang salah satu tugasnya adalah merencanakan, mengawasi, dan
mengevaluasi kegiatan yang berkaitan dengan peningkatan kemampuan bahasa
Inggris peserta didik.
Dalam kehidupan zaman sekarang bahasa Inggris sangatlah penting. Bahasa
Inggris digunakan sebagai bahasa penghubung bagi semua negara di dunia. Semakin
banyaknya perusahaan-perusahaan asing di Indonesia, menyebabkan bahasa Inggris
sangat sering dijumpai sekarang ini. Dengan memiliki pengetahuan berbahasa
Inggris yang baik tentunya akan memudahkan kita dalam mencari pekerjaan dan
juga mengikuti perkembangan zaman di era globalisasi ini.
Maka dari itu, kami akan mengadakan kegiatan mingguan "English
Window". Program ini memiliki tujuan untuk memperdalam pengetahuan siswa
dalam bahasa Inggris. Dengan adanya program ini diharapkan setiap siswa bisa
meningkatkan kemampuan dalam berbahasa Inggris.

II. NAMA KEGIATAN


A. Nama Kegiatan : English Window
B. Bentuk Kegiatan : Kegiatan pemberian tips dan materi belajar berbahasa
Inggris

III. TEMA KEGIATAN


"Smart in English"
IV. DASAR KEGIATAN
Dasar kegiatan ini adalah:
A. Visi dan misi SMA Unggulan CT ARSA Foundation Sukoharjo.
B. Rapat MPK SMA Unggulan CT ARSA Foundation Sukoharjo tahun 2021/2022.
C. Pentingnya pengetahuan dalam bahasa Inggris diera globalisasi.
V. TUJUAN KEGIATAN
Tujuan yang akan dicapai dengan adanya kegiatan ini adalah:

MPK SMA Unggulan CT ARSA Foundation Sukoharjo


Gedung B lt. 1 sayap utara
MAJELIS PERWAKILAN KELAS
SMA UNGGULAN CT ARSA FOUNDATION SUKOHARJO
Jln. Jend. Sudirman, Sidorejo, Bendosari, Sukoharjo, Jawa Tengah 57521

A. Menjadikan siswa lebih mahir dalam menyusun kalimat dalam bahasa Inggris.
B. Membantu siswa dalam membaca dan mengucapkan kalimat bahasa Inggris.
C. Menjadikan bahasa Inggris mudah diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
D. Memberi fakta penting dari berbagai kata bahasa Inggris.

VI. PELAKSANAAN
Pelaksanaan kegiatan
A. Hari/Tanggal : Setiap hari Minggu mulai tanggal 10 Oktober 2021 sampai
22 Mei 2022.
B. Waktu : Setiap hari Sabtu pukul 16.00 s/d selesai.
C. Tempat Kegiatan : Rencana A : Dilaksanakan dirumah masing-masing.
Rencana B : Dilaksanakan di gedung serbaguna.
VII. SASARAN KEGIATAN
Sasaran kegiatan dengan adanya kegiatan ini adalah:
Siswa kelas X dan XI SMA Unggulan CT ARSA Foundation Sukoharjo. Dengan
jumlah kelas X sebanyak 99 siswa dan kelas XI sebanyak 156 siswa.

VIII. SUSUNAN PANITIA


(Lampiran 1)
IX. SUSUNAN ACARA
(Lampiran 2)

X. ESTIMASI DANA
Kegiatan ini tidak memerlukan dana.

XI. PENUTUP
Demikian proposal kegiatan English Window ini kami buat, semoga bisa
memberikan gambaran yang jelas tentang kegiatan yang kami rencanakan. Kami
sangat mengharapkan dukungan dari sekolah demi terlaksananya kegiatan yang
maksimal. Semoga kedepannya English Window ini bisa memberikan manfaat yang
besar kepada siswa.

MPK SMA Unggulan CT ARSA Foundation Sukoharjo


Gedung B lt. 1 sayap utara
MAJELIS PERWAKILAN KELAS
SMA UNGGULAN CT ARSA FOUNDATION SUKOHARJO
Jln. Jend. Sudirman, Sidorejo, Bendosari, Sukoharjo, Jawa Tengah 57521

Sukoharjo, 25 September 2021

Ketua Panitia Sekretaris

Mutmainnah
Muhammad Aris Irhab

Pembina MPK Ketua MPK

Bambang Widya Putranto, S.Pd. Shabita Venska Crishtamara

Menyetujui
Kepala Sekolah

Drs. Usdiyanto, M. Hum.


NIP. 196009041983121004

Lampiran 1
SUSUNAN PANITIA

1. Pelindung : Drs. Usdiyanto, M.Hum


2. Pembina : Bambang Widya Putranto, S.Pd.
3. Penanggungjawab : Shabita Venska

MPK SMA Unggulan CT ARSA Foundation Sukoharjo


Gedung B lt. 1 sayap utara
MAJELIS PERWAKILAN KELAS
SMA UNGGULAN CT ARSA FOUNDATION SUKOHARJO
Jln. Jend. Sudirman, Sidorejo, Bendosari, Sukoharjo, Jawa Tengah 57521

4. Ketua Panitia : Mutmainnah


5. Sekretaris : Muhammad Aris Irhab

Sukoharjo, 25 September 2021

Ketua Panitia Sekretaris

Mutmainnah
Muhammad Aris Irhab

Pembina MPK Ketua MPK

Bambang Widya Putranto, S.Pd. Shabita Venska Crishtamara

Menyetujui
Kepala Sekolah

Drs. Usdiyanto, M. Hum.


NIP. 196009041983121004
Lampiran 2
SUSUNAN ACARA

No Kegiatan Waktu
1. Sounding acara Pukul 15.00 WIB
2. Pelaksanaan Dimulai dari tanggal 10 Oktober 2021 sampai 22 Mei
2022 pukul 16.00 WIB s/d selesai
3. Hal yang perlu dibahas bisa Oktober
taruh sini - 10 Oktober 2021
- 17 Oktober 2021
MPK SMA Unggulan CT ARSA Foundation Sukoharjo
Gedung B lt. 1 sayap utara
MAJELIS PERWAKILAN KELAS
SMA UNGGULAN CT ARSA FOUNDATION SUKOHARJO
Jln. Jend. Sudirman, Sidorejo, Bendosari, Sukoharjo, Jawa Tengah 57521

- 24 Oktober 2021
- 31 Oktober 2021
November
- 7 November 2021
- 14 November 2021
- 21 November 202
Januari
- 9 Januari 2022
- 16 Januari 2021
- 23 Januari 2021
- 30 Januari 2021
Februari
- 6 Februari 2022
- 13 Februari 2022
- 20 Februari 2022
- 27 Februari 2022
Maret
- 20 Maret 2022
- 27 Maret 2022
April
- 3 April 2022
- 17 April 2022
- 24 April 2022
Mei
- 8 Mei 2022
- 15 Mei 2022
- 22 Mei 2022

MPK SMA Unggulan CT ARSA Foundation Sukoharjo


Gedung B lt. 1 sayap utara

Anda mungkin juga menyukai