Anda di halaman 1dari 6

Tata Ibadah

Hari Natal II & Penerimaan


Pdt. Ciske Ivone Runtukahu, S.Th
26 Desember 2021

AJAKAN BERBAKTI
BPMJ Merupakan sukacita yang berlanjut, ketika di tengah kemeriahan dan kegembiraan
Natal, kita boleh datang merayakan Hari Natal kedua! Bersama keluarga serta
sekalian saudara dalam persekutuan jemaat kiranya kita hadir dengan satu keinginan:
Memuliakan Tuhan dalam penghayatan syukur selaku orang percaya yang telah
menerima keselamatan karena kasih karunia Allah. Mari bersatu hati dalam
kebersamaan keluarga besar Kerajaan Allah; mari nyatakan kesediaan berbakti
dengan niat yang benar: Bagi DIA yang telah melakukan keajaiban dan karya-karya
besar, bagi Dialah kita mengangkat puji-pujian serta syukur saat ini. Jemaat diundang
berdiri dan menyanyi NNBT no 43 PUJILAH ALLAH SEMESTA ALAM
Pujilah Allah semesta alam, Yang Maha kaya, dan mulia
Segenap bumi angkatlah kidung Sang Raja sorga t’lah datanglah.
     Ref: Dib’ri berkat melimpah ruah, tak kekurangan anugerah
            Kupuji Tuhan sumber hidupku damai sentosa selamanya.
Pujilah Allah yang telah datang di dalam Yesus Sang Mesias
Pembawa kasih dan sukacita, jadi Penuntun yang setia.

TAHBISAN DAN SALAM


P Penyelamat kita ialah Dia yang telah menjadikan diriNya sama dengan manusia, yang
turun ke dalam dunia ini di dalam Tuhan Yesus Kristus. Ia mengasihi kita dengan kasih
yang tidak terbatas, dan Ia berkenan tinggal di antara kita, dan memberikan hidupNya
untuk keselamtan kita.
J Amin.
P Damai sejahtera Natal untuk saudara-saudara sekalian.
J Dami sejahtera Natal juga untuk saudara.

Menyanyi KJ 109 HAI MARI BERHIMPUN


1. Hai mari, berhimpun dan bersukaria!
Hai mari semua ke Betlehem!
Lihat yang lahir, Raja Balasorga!
Sembah dan puji Dia, sembah dan puji Dia,
Sembah dan puji Dia, Tuhanmu!
2. Terang yang ilahi, Allah yang sejati,
t'lah turun menjadi manusia.
Allah sendiri dalam rupa insan!
Sembah dan puji Dia, Tuhanmu!

PENGAKUAN DOSA (jemaat duduk)


P Jemaat Tuhan, marilah kita mengaku dosa serta memohon pengampunan:
P Allah Bapa. Maha besar Tuhan:
J Ampunilah kiranya kami,
P kalau saat demi saat dan jam demi jam telah berlalu, dan kami terlalu sibuk sehingga
tidak mengingat Engkau.
J Ampuni kami, Tuhan,
P kalau hanya pada hari seperti ini, kami teringat akan panggilan dan ajakan-Mu untuk
datang berbakti.
J Ampunilah kiranya kami,,,,,
P kalau baru melalui peristiwa khusus seperti ini kami teringat lagi akan janji-janji yang
kami ucapkan; ada janji kepada diri sendiri yang tidak kami pegang dan ada janii-janji
kepada orang lain yang tidak kami tepati.
J Ampunilah kami Tuhan,
P bahkan untuk janji-janji kami di hadapan-Mu yang tidak kami penuhi:
kami lalai mengajarkan anak-anak tentang kasih Tuhan Yesus;
kami gagal menjadi orang tua yang meneladani kebaikan hati-Nya.
J Ampunilah kiranya kami,
P karena ada tugas serta tanggung-jawab yang hanya kami mulai, namun tidak kami
selesaikan. Demikian banyak dosa dan pelanggaran kami di hadapan-Mu,
J semua yang membuat kami malu, ketika mengingatnya.
P Namun Engkau, Tuhan adalah Bapa kami, Engkau baik dan suka mengampuni,
selamatkanlah kiranya kami yang percaya dan selalu berlindung pada kasih-Mu. Amin
BERITA ANUGERAH
P Karena Allah begitu mengasihi manusia di dunia ini, sehingga Ia memberikan AnakNya
yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepadaNya tidak binasa, melainkan
mendapat hidup sejati dan kekal. (Yohanes 3:16 BIMK)
Menyanyi : KASIHMU TIADA DUANYA
Belum pernah ada kasih di dunia
sanggup menerima diriku apa adanya selain kasihMu Yesus.
Takkan ada lagi kasih s’perti ini
sanggup mengubahkan hidupku menjadi baru
selain kasihMu Yesus.
Kau ku kagumi dalam hati kasihMu tiada duanya
sampai kini ku akui kasihMu tiada duanya.

PELAYANAN BAPTISAN khusus Pukul 09.00 wita


PELAYANAN FIRMAN (jemaat duduk)
P Doa Mohon Bimbingan Roh Kudus
P Pembacaan Alkitab terambil dari: Matius 2:1-12
Demikian pembacaan Alkitab. Tuhan kiranya memberkati pembacaan FirmanNya yang
suci. Amin.

P Khotbah
PENGUCAPAN SYUKUR
Sym Maka masuklah mereka ke dalam rumah itu dan melihat Anak itu bersama Maria,
ibuNya, lalu sujud menyembah Dia. Merekapun membuka tempat harta bendanya
dan mempersembahkan persembahan kepadaNya, yaitu emas, kemenyan dan mur.
Kita diajak memberi sambil menyanyi: KJ 123 S’LAMAT-S’LAMAT DATANG
(1) S'lamat, s'lamat datang, Yesus, Tuhanku!
Jauh dari sorga tinggi kunjungan-Mu
S'lamat, datang, Tuhanku, ke dalam dunia;
Damai yang Kau bawa tiada taranya. Salam, salam!
(2) “Kyrie eleison” Tuhan tolonglah.
Semoga kidung kami tak bercela
BundaMu Maria diberi karunia,
melahirkan Dikau kudus dan mulia. Salam, salam!
(3) Nyanyian malaikat nyaring bergema,
Gembala mendengarnya di Efrata;
Kristus sudah lahir, hai percaya kabarku!
Dalam kandang domba kau dapat berttemu.” Salam, Salam!

Syamas : - Pembacaan Sampul


- Doa Persembahan (jemaat berdiri)

KJ 123 ayat 4 S’LAMAT-S’LAMAT DATANG


(4) Datang orang majus ikut bintangNya,
membawa pemberian dan menyembah.
Yang dipersembahkan kemenyan, emas dan mur;
Pada Jurus’lamat mereka bersyukur. Salam, salam!

PEMBACAAN SURAT KEPUTUSAN (Jemaat duduk)


Oleh Sekretaris BPMJ …..

P Saudara-saudara, di depan kita telah berdiri Pdt. Ciske Ivone Runtukahu, S.Th yang
bersedia untuk melayani sebagai Pendeta di Jemaat GMIM Petra Bitung Karangria
Wilayah Manado Utara II. Agar menjadi nyata kepada kita Agar menjadi nyata kepada
kita, bahwa Pdt. Ciske Ivone Runtukahu, S.Th bersedia memenuhi panggilan Tuhan,
maka kami silahkan untuk menjawab secara jujur di hadapan Tuhan dan jemaat sebagai
saksi pertanyaan-pertanyaan yang berikut:
- Yakinkah Saudara, bahwa melalui tatacara yang sah saudara telah dipanggil oleh
TUHAN Allah sendiri untuk menjadi Pendeta Jemaat GMIM "Petra" Bitung Karangria
Wilayah Manado Utara II ?
- Apakah Saudara mengakui Alkitab sebagai sumber pemberitaan dan sebagai
ukuran iman yang benar, bahkan berpegang pada pengakuan iman Gereja.
- Berjanjikah Saudara untuk tetap hidup kudus sesuai kehendak Allah, supaya
menjadi teladan bagi sesama manusia; melaksanakan tugas Saudara sebagai
Pendeta Jemaat GMIM Petra Bitung Karangria Wilayah Manado Utara II dengan
rajin dan setia, sebagaimana tercantum dalam TATA GEREJA GMIM; dan menjaga
rahasia jabatan serta mempertanggung-jawabkan segala sesuatu yang
dipercayakan kepada saudara dalam melaksanakan tugas saudara?
P Pdt. Ciske Ivone Runtukahu, S.Th, apakah jawab saudara?
Pdt. Ciske Ivone Runtukahu, S.Th: Ya, saya yakin, mengakui dan berjanji dengan segenap
hati. Amin
P Berdasarkan jawaban Pdt. Ciske Ivone Runtukahu, S.Th, maka saya sebagai pelayan
Yesus Kristus, atas nama Badan Pekerja Majelis Sinode GMIM, menugaskan saudara
sebagai Pendeta Jemaat GMIM Petra Bitung Karangria Wilayah Manado Utara II.
Semoga Allah Bapa kita dalam Yesus Kristus, yang telah memanggil Saudara dalam
pekerjaan pelayanan ini, menerangi Saudara dengan Roh Kudus, supaya Saudara
berbuah bagi Allah. Amin
Pdt. Ciske Ivone Runtukahu, S.Th, Menyanyi NNBT No. 28: 1-2 "YA TUHAN TOLONG AKU"
Ya Tuhan tolong aku, tuntunlah jalanku
dan pakai talentaku memuliakan namaMu.
Jikalau 'ku sendiri Engkau menghiburku,
T'rima kasih ya Tuhanku atas kebaikanMu.
Walau penuh rintangan menghadang jalanku,
Engkau senantiasa yang tetap disampingku
Dekaplah aku Tuhan dalam pelukanMu
Agar hidupku selalu aman dalam tanganMu
NASIHAT DAN PENYERAHAN TUGAS-TUGAS (Jemaat duduk yang dilantik berdi ri)
P Firman Allah menasehati saudara-saudara; "Dan kamu, saudara-saudara, janganlah
jemu-jemu berbuat apa yang baik" (2 Tes 3:13). Saudara-saudara anggota jemaat Yesus
Kristus sambutlah Pdt. Ciske Ivone Runtukahu, S.Th, sebagai Pendeta Jemaat GMIM
Petra Bitung Karangria Wilayah Manado Utara II, dengan sukacita dan terimalah dia
dengan penuh tanggung jawab, doakanlah dan bekerjalah bersama-sama dengan dia,
supaya jemaat di sini semakin mencapai tingkat pertumbuhan yang sesuai dengan
kepenuhan Kristus. Amin.
J Terpujilah nama Tuhan Kepala Gereja
DOA UMUM (Jemaat duduk)
P Marilah kita berdoa: ____________________
P+J Doa Bapa Kami.

PENGUTUSAN & BERKAT (jemaat berdiri)


P Kasih karunia Allah yang menyelamatkan semua manusia sudah nyata. Ia mendidik
kita supaya kita meninggalkan kefasikan dan keinginan-keinginan duniawi dan supaya
kita hidup bijaksana, adil dan beribadah di dalam dunia sekarang ini dengan
menantikan penggenapan pengharapan dan penyataan kemuliaan Allah yang
Mahabesar dan Juruselamat kita Yesus Kristus. Karena itu pergilah, nyatakanlah
kemuliaan Allah dan jalanilah hidup dengan cinta kasih Kristus. Terpujilah Tuhan!
J Kini dan selamanya.

Menyanyi KJ no 101 ayat 1 & 3 ALAM RAYA BERKUMANDANG


1 Alam raya berkumandang oleh pujian mulia;
dari gunung, dari padang kidung malaikat bergema:
Gloria in excelsis Deo! Gloria in excelcis Deo!
3 Sudah lahir Jurus'lamat itu berita lagunya.
Puji dan syukur dan hormat dipersembahkan padaNya.
Gloria in excelsis Deo! Gloria in excelcis Deo!

BERKAT (jemaat berdiri)


P Kiranya sukacita para malaikat, semangat dari para gembala, kepatuhan dari Yusuf dan
Maria, dan damai sejahtera dari Sang Bayi Kristus menjelma dalam dirimu pada Natal
ini. Kiranya berkat Tuhan menaungi hidupmu kini dan selamanya.
J A-min. A-min. A-min.

Anda mungkin juga menyukai