Anda di halaman 1dari 2

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Sekolah : SMP IT Insan Cendekia Payakumbuh


Mata Pelajaran : Prakarya (Rekayasa)
Kelas/Semester : IX /1
Materi Pokok : Prinsip kelistrikan dan sistem instalasi listrik rumah tangga
Alokasi Waktu : 1 x 40 Menit Menggunakan aplikasi Zoom
( Kelas Virtual menggunakan Edmodo, Google Form, WAG bagi yg terkendala akses internet )

A. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti proses pembelajaran secara Daring (audio visual), peserta didik diharapkan dapat:
 Mengidentifikasi bagian-bagian komponen instalasi listrik rumah tangga
 Menganalisis tata letak komponen instalasi listrik rumah tangga
 Memahami langkah pembuatan gambar pengawatan instalasi listrik sederhana
 Memahami proses pemasangan instalasi listrik rumah tangga
 Membuat gambar dan memasang instalasi listrik rumah tangga berdasarkan hasil gagasan atau ide kreatif dengan
prinsip Pikir, Gambar, Buat, Uji (PGBU) dengan jujur dan teliti.
 Membuat simpulan dan laporan hasil pemasangan instalasi listrik rumah tangga dalam berbagai bentuk seperti tulisan,
foto, gambar, dan lain-lain dengan jujur dan teliti.
 Mempresentasikan hasil pemasangan instalasi listrik rumah tangga berdasarkan hasil gagasan atau ide kreatif dengan
prinsip Pikir, Gambar, Buat, Uji (PGBU) dengan jujur

B. Media Pembelajaran & Sumber Belajar


Media : Laptop, Android, power point/PDF, gambar dan video yang relevan, fasilitas internet
Sumber Belajar : Buku Prakarya Kelas IX, Kemendikbud, Tahun 2013 edisi 2016.

C. Langkah-Langkah Pembelajaran
Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
1) Guru menshare informasi & arahan ke WAG Peserta didik.
2) Guru menshare bahan ajar, nasehat , video pembelajaran/ link & quis dan info tambahan (jika ada) ke aplikasi Edmodo &
guru mengaktifkan notifikasi agar setiap pesan, like, komen & tugas yang di kumpulkan Peserta didik di ketahui/ terpantau
pada hari tsb juga bisa langsung di respon oleh guru.
3) Peserta didik membaca pengumuman dari guru melalui grup WAG tentang pelaksanaan pembelajaran serta arahan untuk
membuka akun edmodonya
4) Peserta didik membuka akun Edmodo masing-masing dan masuk ke grup kecil Prakarya
5) Peserta didik menjawab salam guru, like/ respons, berdoa sebelum belajar (Karakter).
6) Peserta didik menerima informasi tentang kaitan materi yang akan dipelajari dengan kehidupan sehari-hari, kompetensi
yang harus dicapai dan manfaat mempelajari materi:
 Bagian-bagian komponen instalasi listrik rumah tangga
 Tata letak komponen instalasi listrik rumah tangga
 Membuat gambar dan memasang instalasi listrik rumah
7) Peserta didik menerima informasi tentang metode pembelajaran, teknik penilaian yang akan dilakukan selama proses PJJ di
group kelas edmodo.
Kegiatan Inti ( 50 Menit )
Kegiatan Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk melihat, mengamati, membaca dan menuliskannya
Literasi kembali. Mereka diberi tayangan dan bahan bacaan terkait materi Pemasangan instalasi listrik rumah
tangga.
Critical Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal yang belum dipahami,
Thinking dimulai dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik. Pertanyaan ini harus tetap
berkaitan dengan materi Pemasangan instalasi listrik rumah tangga.
Collaboration Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan, mengumpulkan informasi,
mempresentasikan ulang, dan saling bertukar informasi mengenai Pemasangan instalasi listrik rumah
tangga.
Communicatio Peserta didik mempresentasikan hasil kerja kelompok atau individu secara klasikal, mengemukakan
n pendapat atas presentasi yang dilakukan kemudian ditanggapi kembali oleh kelompok atau individu yang
mempresentasikan
Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang telah dipelajari terkait Pemasangan
Creativity
instalasi listrik rumah tangga. Peserta didik kemudian diberi kesempatan untuk menanyakan kembali hal-
hal yang belum dipahami
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik diajak berfikir kritis, logis & kreatif tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan pembelajaran yang
baru dilakukan.
Peserta didik membuat rangkuman/simpulan pelajaran dan guru memberi penguatan dalam kegiatan pembelajaran yang baru
dilakukan.
D. Penilaian Hasil Pembelajaran
1. Penilaian Pengetahuan : menggunakan quiz yg ada di aplikasi google form
2. Penilaian Keterampilan : Tidak ada praktek, karena ketersediaan bahan dan peralatan yang di miliki siswa di rumah.

Payakumbuh., 14 Juli 2020.


Mengetahui :
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran,

Eddi Rusydi Arrasyidi, M.Pd Rahmadi, S.Pd, Gr


NIP: - NIP : -

Anda mungkin juga menyukai