Anda di halaman 1dari 3

1.

Pengertian Gear

Gear atau Roda Gigi adalah komponen mesin yang berfungsi untuk mentransmisikan putaran atau
gerakan dari satu bagian ke bagian yang lain.

2. Jenis² Gear

a. Roda Gigi Lurus (Spur Gear)

Roda gigi lurus memindahkan daya melalui poros poros yang sejajar. Gigi gigi roda gigi lurus adalah
sejajar dengan sumbunya, di mana hal ini menyebabkan adanya beban radial pada poros tetapi tidak
ada beban aksial. Roda gigi lurus merupakan roda gigi yang paling sederhana dan paling umum
digunakan. Roda gigi lurus mempunyai efisiensi yang tinggi, di mana kerugian dayanya sekitar 1% dan
mudah dalam pemasangannya. Contoh spur gear ini terdapat di gear box pada mesin.

b. Roda Gigi Heliks (Helical Gear)

Roda gigi heliks dipasang pada poros poros yang sejajar seperti roda gigi lurus dan merupakan roda gigi
silindris. Tidak seperti gigi gigi dari roda gigi lurus, roda gigi heliks memiliki gigi yang miring membentuk
suatu sudut terhadap poros, roda gigi heliks mampu mendukung beban yang lebih besar dibandingkan
roda gigi lurus. Roda gigi heliks menimbulkan gaya dorong dalam arah sejajar poros atau arah aksial.
Contoh roda gigi heliks misalnya pada sistem transmisi kendaraan, industri tekstil, industri dirgantara,
dan konveyor.

c. Roda Gigi Heliks Ganda

Roda gigi heliks ganda merupakan variasi dari roda gigi heliks di mana dua buah roda gigi heliks
disatukan dengan satu muka heliks ditempatkan ke muka lainnya dengan celah yang memisahkannya.
Penggunaan roda gigi heliks ganda dimaksudkan untuk menghilangkan gaya dorong seperti yang terjadi
pada roda gigi heliks tunggal.

d. Roda Gigi Sekrup (Screw Gear)

Roda gigi sekrup merupakan roda gigi heliks yang dipasang secara menyilang dan tidak berpotongan
dengan arah jalur gigi yang sama dengan sudut heliks 45°. Pada roda gigi ini daya ditransmisikan dengan
permukaan gigi yang meluncur.

e. Roda Gigi Payung (Bevel Gear)

Roda gigi payung atau roda gigi kerucut memiliki gigi gigi yang dipotong pada benda kerja awal atau
bakalan roda gigi yang berbentuk kerucut. Roda gigi payung paling umum digunakan untuk
mentransmisikan daya antara poros poros yang berpotongan pada sudut 90°. Contoh roda gigi payung
misalnya pada kepala pembagi yang digunakan pada mesin frais, mekanisme diferensial pada
kendaraan, mekanisme penggerak lengan mesin sekrap, mesin cetak, lokomotif, mesin kapal laut,
menara pendingin, mesin pemeriksa rel kereta api, mekanisme penggerak pintu air, dan industri baja.
f. Roda Gigi Hypoid

Roda gigi hypoid terlihat sangat mirip dengan roda gigi payung spiral, tetapi roda gigi hypoid beroperasi
pada poros poros menyilang yang tidak berpotongan. Perpindahan gaya pada permukaan roda gigi
hypoid berlangsung secara meluncur dan menggelinding. Contoh roda gigi hypoid misalnya pada
mekanisme diferensial mobil.

g. Roda Gigi Miter

Roda gigi miter digunakan untuk mengubah arah pemindahan daya tanpa mengubah kecepatannya.
Jenis roda gigi ini ada yang memiliki gigi lurus (roda gigi miter lurus) dan yang memiliki gigi spiral (roda
gigi miter spiral).

h. Roda Gigi Zerol

Roda gigi zerol merupakan roda gigi payung spiral dengan sudut heliks nol. Roda gigi payung zerol mirip
dengan roda gigi payung lurus, di mana perbedaannya terletak pada bentuk gigi dari roda gigi zerol yang
melengkung tidak kerucut.

i. Roda Gigi Mahkota

Roda gigi mahkota (crown gears) sering disebut juga sebagai roda gigi muka merupakan bentuk roda gigi
payung semu. Gigi gigi dari roda gigi mahkota dipotong pada bagian muka roda gigi, di mana bentuk
giginya tirus ke arah pusat. Contoh roda gigi mahkota misalnya pada kendaraan, pesawat terbang, mesin
cetak tekstil, pembangkit tenaga listrik, monorail, dan kepala mesin milling.

j. Roda Gigi Rack (Rack and Pinion)

Roda gigi rack mempunyai gigi gigi dengan ukuran dan bentuk yang sama yang dipotong pada jarak yang
sama sepanjang permukaan yang datar atau batang yang lurus. Roda gigi rack dan pinion merupakan
pasangan roda gigi yang mengubah gerak putar menjadi gerak lurus atau linear dan sebaliknya dapat
mengubah gerak lurus menjadi gerak putar. Contoh roda gigi rack adalah pada sistem kemudi mobil,
mesin bor, konveyor, mesin penanganan material, dan mesin konstruksi.

k. Roda Gigi Cacing (Worm Gears)

Roda gigi cacing terdiri dari dua elemen yaitu bentuk ulir yang dipotong pada poros disebut sebagai
cacing atau poros cacing dan roda gigi pasangannya yang disebut sebagai roda cacing. Roda gigi cacing
mentransmisikan torsi dan putaran melalui poros poros yang menyilang (tidak sejajar dan tidak
berpotongan) pada sudut 90°. Contoh roda gigi cacing misalnya pada eretan mesin bubut, kepala
pembagi mesin frais, dan motor listrik.

l. Roda Gigi Dalam (Internal Gear)


Roda gigi dalam merupakan roda gigi lurus yang gigi giginya dipotong di bagian sebelah dalam silinder.
Contoh roda gigi dalam, misalnya pada sistem transmisi otomatis dan lift.

k. Roda Gigi Planiter (Planetary Gear)

Roda gigi planiter terdiri dari roda gigi matahari (sun gear), roda gigi planet (planetary pinion), roda gigi
cincin (ring gear) dan biasanya menggunakan sebuah lengan atau pembawa (carrier) roda gigi planet.
Jumlah roda gigi planet pada rangkaian roda gigi planiter bisa satu atau lebih tergantung pada besarnya
beban yang didukung. Contoh roda gigi planiter misalnya pada sistem transmisi otomatis kendaraan,
industri kelautan, turbin angin dan industri pertanian.

m. Roda Gigi Segmen

Roda gigi segmen (segment gear) merupakan roda gigi biasa, namun tidak berupa roda gigi satu
lingkaran utuh. Roda gigi segmen berbentuk potongan atau sektor dari sebuah lingkaran yang memiliki
sejumlah gigi pada bagian pinggiran atau permukaannya. Contoh roda gigi segmen misalnya pada
industri kereta api, industri militer, industri karet, dan industri pengemasan.

3. Pengertian Gearbox

Gearbox adalah salah satu komponen atau sistem pemindah tenaga atau daya mesin pada kendaraan
bermotor, terutama mesin mobil.

Kegunaan Gearbox

Gearbox berfungsi untuk menyalurkan tenaga atau daya mesin ke komponen lainnya putaran mesin.

Anda mungkin juga menyukai