Anda di halaman 1dari 2

YAYASAN WAKAF AMANATUL UMMAH

PONDOK PESANTREN ISLAM AMANAH PUTRA


Jln. Trans Sulawesi, Ds. Toini, Kec. Poso Pesisir, Kab. Poso – Sulawesi Tengah

‫بسم هللا الرحمن الرحيم‬


SURAT EDARAN PESANTREN
Nomor : 12/PPI.A/III/2020
TENTANG
ANTISIPASI DAN WASPADA VIRUS COVID-19 (CORONA)
Segala puji syukur hanya milik Allah ‘Azza Wajallah. Shalawat dan Salam semoga tetap terlimpahkan kepada
Rasulullah Shalallahu ‘Alaihi Was Sallam.
Menyikapi penyebaran dan dampak virus Covid-19 (Corona) dan berdasarkan penyampaian surat dari Kantor
Wilayah Kementrian Agama Provinsi Sulawesi Tengah dan berdasarkan surat edaran Bupati Poso nomor :
800/0276/BKPSDM.PSO/2020 tentang pencegahan antisipasi penyebaran Covid-19 di lingkungan pemerintah
daerah kabupaten Poso dan berdasarkan surat edaran Bidang Pendidikan Yayasan Wakaf Amanatul Ummah
nomor ; 01/BP-YWAU/III/2020 tentang dampak dan antisipasi virus Covid-19 (Corona), maka dengan ini kami
selaku Pengurus Pondok Pesantren Islam Amanah Putra Poso menyampaikan hal sebagai berikut ;
1. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala dan melazimi secara
maksimal dzikir, do’a serta usaha dalam kondisi dan situasi apapun.
2. Selalu berusaha maksimal melaksanakan perintah dan menjauhi larangan Allah Ta’ala.
3. Membiasakan pola hidup bersih dan sehat sesuai dengan ajaran Islam dan pedoman yang di berikan oleh
Kementrian Kesehatan RI, guna meningkatkan kesehatan dan daya tahan tubuh.
4. Meliburkan santri dengan ketentuan sebagai berikut ;
a. Semua santri dilarang berada di kompleks pesantren selama liburan tanpa terkecuali.
b. Semua santri wajib melakukan upaya-upaya peningkatan kedekatan kepada Allah Yang Maha
Melindungi, seperti ; shalat lima waktu, membaca Al-Qur’an, memperbanyak dzikir dan do’a.
c. Penjagaan santri agar terhindar dari virus Covid-19 (Corona), diserahkan sepenuhnya ke orang
tua/wali.
d. Semua santri wajib mengerjakan tugas yang diberikan oleh panitia ujian mid semester genap dan
wajib diserahkan kembali ke panitia ujian setelah liburan usai.
e. Semua santri wajib mengerjakan tugas dari pesantren berupa hafalan Al-Qur’an, hadits dan kosa kata
bahasa arab atau inggris yang telah ditentukan.
f. Selama liburan, santri dilarang jalan-jalan atau keluar ke tempat umum dan ke rumah teman kecuali
ke masjid.
g. Orang tua/wali wajib memberikan laporan kegiatan santri selama liburan di rumah dalam bentuk
tulisan, gambar atau video ke grup WA wali kelas masing-masing setiap hari. Jika ada orang tua/wali
tidak mempunyai HP android, wajib melaporkan melalui SMS.
h. Jika ada santri terindikasi atau terjangkit virus Covid-19 (Corona), dimohon dengan segera orang
tua/wali mengambil tindakan atau menghubungi Puskesmas, rumah sakit atau dinas kesehatan
setempat dan menginfokan ke pihak pesantren.
i. Semua santri dilarang kembali ke pesantren sebelum liburan selesai.
j. Semua orang tua/wali wajib memastikan anaknya sedang tidak terjangkit atau terkena virus Covid-19
(Corona) saat santri akan kembali ke pesantren setelah liburan usai.
5. Saling mengingatkan dan menjaga diri agar orang lain tidak terkena penyebaran dan dampak virus Covid-
19 (Corona).
Demikian surat edran ini disampaikan untuk dilaksanakan, atas partisipasi dan kerjasamanya kami ucapkan
Jazakumullah Khairan Katsiran, terima kasih banyak. Semoga Allah senantiasa melindungi kita semua dari
berbagai macam musibah dan ujian, Aamiin.
Poso_Selasa, 22 Rajab 1441 H
17 Maret 2020 M
Mengetahui,
Ketua Yayasan Wakaf Amanatul Ummah Pimpinan Pesantren Amanah Putra

Ust. H. Muhammad Adnan Arsal, S.Ag Ust. Syarif Hidayatullah

Anda mungkin juga menyukai