Anda di halaman 1dari 1

Nama: Gita Puspa Maharani

NPM: 170510160034

Tugas Antropologi Psikologi: Contoh Kasus Keterkaitan Persepsi, Sikap, dan Prilaku.

Ketika kita mendengar tetangga kita menangis, kita cenderung memiliki persepsi yang
berbeda-beda. Entah tetangga kita menangis karena sedih, berduka, sakit, terharu, atau
bahagia. Karena mendengar seseorang menangis, tentu kita akan merasa iba dan ingin
mengetahui keadaan tetangga kita. Untuk itu, kita akan menghampiri tetangga kita dan akan
menanyakan keadaannya. Tindakan kita pastilah akan bergantung dengan keadaan tetangga
kita. Jika ia berduka, maka kita akan menghiburnya dan mengucapkan turut
berbelasungkawa, namun jika ia sedang berbahagia, maka kita akan mengucapkan selamat.

Dari contoh kasus diatas lewat indera pendengaran, kita memaknai suatu keadaan atau
situasi yang ada di lingkungan kita menjadi suatu persepsi. Kemudian dari persepsi tersebut,
muncullah perasaan yang mendorong kita untuk melakukan suatu tindakan sesuai dengan
keadaan di lingkungan kita tadi. Dari persepsi dan sikap itulah muncul perilaku sebagai
bentuk respon terhadap persepsi dan sikap

Anda mungkin juga menyukai