Anda di halaman 1dari 12

BAB II

PROFIL LOKASI OJT


BANDAR UDARA INTERNASIONAL HUSEIN
SASTRANEGARA - BANDUNG

2.1. Sejarah Singkat Bandar Udara Internasional Husein Sastranegara

Bandar udara Internasional Husein Sastranegara adalah sebuah


bandar udara Internasional yang terletak di Jalan Pajajaran Nomor. 156,
Kelurahan Husen Sastrnegara, kecamatan Cicendo, Kota Bandung (Ibu
Kota Provinsi jawa Barat).

Pada Awalnya Bandar Udara Husein Sastranegara merupakan


sebuah peninggalan pemerintah Hindia - Belanda dengan sebutan
Lapangan Terbang Andir, yaitu suatu nama lokasi dimana lapangan
terbang tersebut berada . Nama Husein Sastranegara diambil dari nama
seorang Pilot Militer AURI yang telah gugur pada saat Latihan terbang di
Yogyakarta tanggal 26 September 1946. Pada masa penjajahan Jepang
daerah tersebut dijadikan basis Pasukan Udara Angkatan Darat
Kekasisaran Jepang.

Pada tahun 1920 Belanda mendirikan sebuah lapangan terbang


yang diberi nama Luchtvaart Afdeling atau Vliegvield Andir. Setelah tahun
1942, lapangan terbang tersebut kemudian di ambil alih oleh Jepang
sampai tahun 1945 . Ketika Indonseia telah merdeka, keadaan lapangan
udara pada saat itu sempat mengalamai keadaan vakum darin tahun 1945
hingga tahun 1949. Setelah itu, lapangan terbang tersebut diambil alih oleh
AURI sebagai pangkalan militer pada tahun 1969 sampai 1973. Sampai
akhirnya tahun 1973 lapangan terbang tersebut boleh dipergunakan untuk
penerbangan komersial.
Pada tahun 1974 mulai dilakukan kegiatan pelayanan lalu lintas
dan angkutan udara komersial secara resmi yaitu dengan berdirinya kantor
Perwakilan Direktorat Jendral Perhubungan Udara dengan nama Stasiun
Udara Husein Sastranegara Bandung untuk kepentingan kegiatan
penerbangan komersial sipil . Selanjutnya pada tahun 1983 berdasarkan
Keputusan Menteri Perhubungan Nomor : KM 68/HK 207/PHB-83
Tanggal 19 Februari 1983, Klasifikasi Pelabuhan Udara Ditingkatkan dari
kelas III menjadi Kelas II. Pada tahun 1994 dilaksanakan Pengalihan
Pengelolaan Bandar Udara dari Departemen Perhubungan kepada PT.
Angkasa Pura II sesuai PP RI Nomor 26 Tahun 1994 Tanggal 30 Agustus
1994 tentang penambahan Penyertaan modal Negara RI ke dalam Modal
Sahan PT. Angkasa Pura II. (Sumber : angkasapura2.co.id)

Bertepatan dengan peringatan HUT ke-7 RI, Kepala Staf Angkatan


Udara Komodor Udara Soerjadi Soerjadarma mengeluarkan Surat
Keputusan Nomor : 76/48/Pen.2/KS/52 Tanggal 17 Agustus 1952, yang
berisi tentang perubahan nama-nama lapangan udara militer terbesar.
Nama Pangkalan Udara yang lama diubah dengan nama para pelopor
Angkatan Udara sebagai tanda penghargaan dan penghormatan atas
pengorbanan dan jasa-jasa mereka dalam menegakkan kemerdekaan RI
Umumnya dan AURI Khususnya. Tokoh yang diabadikan yang
menggantikan nama Pangkalan Udara Andir adalah Opsir Udara I
Anumerta Husein Sastranegara. (Sumber : Wikipedia.com)

2.2. Data Umum Bandar Udara Husein Sastranegara

Bandar udara Husein Sastranegara – Bandung ini merupakan


Bandar Udara yang dikelola oleh Angkasa Pura II. Dengan Posisi Strategis
yang berada di wilayang Provinsi Jawa Barat – Bandung. Data umum
bandara diuraikan dalam publikasi informasi Aeronautika (Aeronautical
Information Publication / AIP).

AIP Bandara Internasional Husein Sastranegara


(Sumber : Kantor Bandara Internasional Husein Sastranegara)
AIP Bandara Internasional Husein Sastranegara
(Sumber : Kantor Bandara Internasional Husein Sastranegara)
AIP Bandara Internasional Husein Sastranegara
(Sumber : Kantor Bandara Internasional Husein Sastranegara)
AIP Bandara Internasional Husein Sastranegara
(Sumber : Kantor Bandara Internasional Husein Sastranegara)
AIP Bandara Internasional Husein Sastranegara
(Sumber : Kantor Bandara Internasional Husein Sastranegara)
AIP Bandara Internasional Husein Sastranegara
(Sumber : Kantor Bandara Internasional Husein Sastranegara)
AIP Bandara Internasional Husein Sastranegara
(Sumber : Kantor Bandara Internasional Husein Sastranegara)
AIP Bandara Internasional Husein Sastranegara
(Sumber : Kantor Bandara Internasional Husein Sastranegara)

Anda mungkin juga menyukai