Anda di halaman 1dari 2

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, yang telah
memberikan rahmat, hidayah serta inayahnya sehingga penulis dapat
menyelesaikan skripsi dengan judul “Pengaruh Stock Selection Skill, Risk Level dan
Expense Ratio Terhadap Kinerja Reksa Dana Saham (Studi Pada Reksa Dana
Saham Di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2018)”
Tujuan penyusunan skripsi ini sebagai salah satu persyaratan yang harus
dipenuhi dalam menyelesaikan program Sarjana. Dalam hal ini, penulis menyadari
bahwa dalam proses penyusunan skripsi ini tidak terlepas dari bantuan beberapa
pihak dalam memberikan data-data sebagai bahan laporan. Penulis menyampaikan
rasa hormat dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada:
1. Kedua orang tua, Bapak Rofik Budijanto dan Ibu Laili Hidayati, Adik
Muhammad Aiman Syarif, Alm. Zuhrijah Adha Setyawati, serta seluruh
keluarga yang selalu memberikan semangat dan doa sehingga penulis dapat
menyelesaikan skripsi ini.
2. Lulu Nurul Istanti, S.E., M.M., Ak. serta Trisetia Wijijayanti, S.E., M.BA
selaku dosen pembimbing skripsi yang memberikan pengarahan, bimbingan,
dan masukan yang membangun dalam penulisan skripsi ini.
3. Fadia Zen, S.E., M.M. selaku dosen penguji 1 yang telah bersedia untuk
menguji dan memberikan saran, pengarahan serta perbaikan selama proses
penyusunan skripsi.
4. Yuli Agustina, S.E., M.M. selaku dosen penguji 2 yang telah bersedia untuk
menguji dan memberikan saran, pengarahan serta perbaikan selama proses
penyusunan skripsi.
5. Teman-teman Jurusan Manajemen angkatan 2016 khususnya Offering II dan
teman-teman konsentrasi manajemen keuangan yang telah memberikan
support dalam proses penyusunan skripsi.
6. Teman seperjuangan yaitu She Joan Elsa Dona, Wahyu Agung Budi Prasetya,
Yudhistira Pratama, Yefril Krisna Mahendra, Stela Astriatika dan Wiwit Agus
Leswana yang memberikan dukungan, bantuan dan motivasi kepada penulis
dalam menyelesaikan skripsi ini.

iii
7. Teman-teman “Rodok Ruwet” yaitu Ahmad, Nico, Rhesa, Afif, Dimas, Deni,
Tita, Nadia, Axnes, Karina dan Thalitha yang memberikan dukungan, bantuan
dan motivasi kepada penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.
8. Teman-teman Nomaden Coffee yang selalu menjadi rumah kedua dan juga
keluarga untuk menghibur, menyalurkan hobi dan penghilang kebosanan
dalam menyelesaikan skripsi.
9. Semua pihak yang telah membantu penulis dalam menyelesaikan skripsi ini
yang tidak dapat disebutkan satu persatu, penulis mengucapkan terimakasih
yang sebesar besarnya.
Penulis menyadari bahwa dalam penelitian ini masih banyak kekurangan
dan jauh dari sempurna, untuk itu penulis mengharapkan kritik dan saran dari
berbagai pihak agar skripsi ini bisa menjadi baik dan bermanfaat. Semoga skripsi
ini dapat memberikan tambahan pengetahuan dan wawasan bagi yang
membacanya. Akhir kata, penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak
atas semua bantuan yang telah diberikan.

Malang, 2 September 2020

Penulis

iv

Anda mungkin juga menyukai