Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN HASIL OBSERVASI PENGAMBILAN KEPUTUSAN KLINIS

BERDASARKAN EVIDENCE BASED DALAM KEHAMILAN PADA NY. A


UMUR 28 TAHUN G1P0A0 USIA KEHAMILAN 39+¹ MINGGU
PREEKLAMSIA BERAT DI RUANG AN-NISA RSI FATIMAH CILACAP

Tanggal masuk : 01-02-2021 Tanggal pengkajian : 08-02-2021


Jam masuk : 08.30 wib Jam pengkajian : 21.00
Tempat : Ruang An-Nisa Pengkaji : Abelia Apriyantini

A. LAPORAN PENGAMBILAN KEPUTUSAN KLINIS


1. Hasil Pengkajian Pengambilan Keputusan Klinis
DS =
Nama : Ny. A
Umur : 28 tahun
Agama : Islam
Pendidikan : SMA
Pekerjaan : Ibu rumah tangga
Alamat : Jl. Kalicawang rt 02/05 Donan Cilacap Tengah
Alasan kunjungan : Ibu mengatakan datang ke RSI Fatimah Cilacap
hendak bersalin atas status rujukan oleh Dokter Rahmi.
Keluhan utama : Ibu mengatakan mengalami bengkak pada kaki.
Riwayat kehamilan sekarang : - G1P0A0
- HPHT 28 April 2020
- HPL 6 Februari 2021
- Usia kehamilan 39+¹ minggu
DO =
a. Tanda – tanda vital
- Tekanan darah : 148/100
- Suhu : 36,5
- Nadi : 97
b. Tinggi fundus uteri : 28 cm
c. Detak jantung janin : 142/menit
2. Diagnosis Pengambilan Keputusan Klinis
Ny. A umur 28 tahun G1P0A0 usia kehamilan 39 +¹ minggu dalam keadaan
ibu dan janin mengalami preeklamisa berat.
3. Hasil Observasi Pengambilan Keputusan Klinis
Ny. A umur 28 tahun G1P0A0 usia kehamilan 39 +¹ minggu dilakukan
tindakan pemberian ¼ tablet misoprostol per 6 jam dengan konsumsi per
oral.
4. Pembahasan Pengambilan Keputusan Klinis
Karena Ny. A umur 28 tahun G1P0A0 usia kehamilan 39 +¹ minggu
mengalami preeklamisa berat maka bidan melakukan kolaborasi dengan
dokter memberikan ¼ tablet misoprostol per 6 jam dengan konsumsi per
oral. Namun setelah 6 jam di lakukan tindakan tersebut Ny.A tidak kunjung
mengalami kontraksi kemudian di beri tablet ¼ tablet misoprostol kembali
dengan harapan 6 jam setelahnya bahkan sebelumnya mengalami
kontraksi namun, hasil tetap sama Ny. A tidak kunjung mengalami
kontraksi. Sehingga bidan dan dokter malukan kolaborasi kembali untuk
membuat keputusan klinis dengan hasil memutuskan tindakan
SC(caesarean section) kepada Ny. A karena apabila janin tidak segera
dilahirkan dapat menyebabkan komplikasi bahkan kematian.
Sementara itu hasil penelitian Lam Et Al (2004) menunjukan bahwa
preeklamsia signifikan dapat menyebabkan berat berat badan bayi lahir
rendah. ( Jurnal hubungan preeklamsia dengan kondisi bayi yang
dilahirkan secara SC di RSUD Dr. Moewardi Surakarta : Tahun 2009 :
Halaman 4)
5. Kesimpulan Pengambilan Keputusan Klinis
Pengambilan keputusan klinis kepada Ny. A umur 28 tahun G1P0A0 usia
kehamilan 39+¹ sudah sesuai dengan SOP.

B. PENGESAHAN

Pembimbing Lahan Mahasiswa Pembimbing Akademik

(Salamah, A.Md. Keb) (Abelia Apriyantini) (Sohimah., M. Keb)

Anda mungkin juga menyukai