Anda di halaman 1dari 1

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN HANGTUAH

PEKANBARU

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN

Skripsi, November 2021

Lilis Romaito Hutajulu

HubunganTingkat Kecemasan Ibu Post Partum Terhadap Kelancaran Pengeluaran


ASI Eksklusif Selama Pandemi COVID-19

xvii + 51 halaman + 7 tabel + 2 skema + 7 lampiran

ABSTRAK
ASI Ekslusif adalah pemberian ASI tanpa tambahan cairan lain seperti susu formula, air
putih, air jeruk, air teh, dan madu. Faktor yang menjadi masalah dalam kelancaran
pengeluaran ASI yaitu faktor psikologi, salah satu psikologi yang dialami ibu post partum
adalah kecemasan. Kecemasan seorang ibu akan sedikit mengeluarkan ASI dibandingkan ibu
yang tidak cemas. Penelitian ini dilakukan untuk bertujuan mengetahui hubungan tingkat
kecemasan ibu post partum terhadap kelancaran pengeluaran ASI eksklusif selama pandemi
COVID-19. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif yang bersifat analitik
dengan pendekatan pengambilan data Cross Sectional. Teknik sampel yang digunakan adalah
Consecutive Sampling dengan sampel 120 responden. Instrumen penelitian dilakukan dengan
menggunakan kuesioner. Hasil penelitian ini didapatkan mayoritas usia rata-rata dewasa
awal, berpendidikan SMA, bekerja sebagai Ibu Rumah Tangga, dan memiliki jumlah anak 1.
Sebagian besar memiliki tingkat kecemasan yang tinggi yaitu cukup cemas dan untuk
kelancaran pengeluaran ASI sebagian besar responden memiliki ASI tidak lancar. Hasil uji
korelasi gamma menunjukkan P-Value = .001 sehingga P<0,05 yang berarti bahwa ada
hubungan antara tingkat kecemasan ibu post partum terhadap kelancaran pengeluaran ASI
eksklusif. Dapat disimpulkan bahwa tingkat kecemasan dapat mempengaruhi kelancaran
pengeluaran ASI eksklusif. Hasil penelitian ini diharapkan pentingnya ibu post partum
menyusui sesuai standar protokol kesehatan COVID-19, agar ASI eksklusif optimal keluar.

Daftar Pustaka : 45 (2011-2021)


Kata Kunci : ASI Eksklusif, Ibu Post Partum, Kecemasan, Kelancaran Pengeluaran ASI

Anda mungkin juga menyukai