Anda di halaman 1dari 3

Nama : Azzah Fadiyah

NIM : D071191036

Kelas : Statistika Industri B

Penelitian ini dilakukan untuk melihat pengaruh mata kuliah terhadap minat belajar
mahasiswa Teknik Industri Universitas Hasanuddin. Data di bawah ini adalah skor minat
sepuluh mahasiswa terhadap sepuluh mata kuliah yang dipelajari dengan α = 0,05.

Skor Minat Mata Kuliah


Nama Perancangan Permodelan
Ergonomi Optimasi Statistika Mekatronika MPB MSDM Anfis KPB
Organisasi Sistem
Eca 50 30 85 50 85 85 50 50 30 50
Mika 50 50 50 30 30 50 50 50 30 50
Tasya 50 30 50 30 50 30 30 30 30 50
Ghafi 85 50 50 85 85 85 85 85 50 85
Izul 30 30 85 30 85 85 85 85 50 30
Caca 30 85 85 30 85 50 50 85 50 85
Mira 85 30 30 30 50 85 50 30 30 30
Rara 85 50 50 50 50 50 50 50 50 50
Dila 50 50 85 85 85 85 85 85 85 85
Nini 50 30 85 30 85 85 85 50 50 85

Untuk penelitian ini, pertama kita perlu melakukan uji normalitas untuk melihat apakah data-
data tersebut terdistribusi normal atau tidak. Dengan menggunakan spss, didapatkan:

Untuk nilai sig > 0,05 maka data terdistribusi normal. Sedangkan untuk nilai sig < 0,05 maka
data tidak terdistribusi normal. Pada tabel di atas, semua nilai sig < 0,05, sehingga data tidak
terdistribusi normal. Oleh karena itu, pengujian untuk penelitian ini akan dilakukan dengan
statistik non parametrik.

Langkah pengujian hipotesis:

A. Tentukan hipotesis
Ho = Tidak terdapat pengaruh mata kuliah terhadap minat belajar mahasiswa.
H1 = Terdapat pengaruh mata kuliah terhadap minat belajar mahasiswa.

B. Tentukan tingkat signifikasi


α = 0,05

C. Statistik uji
Statistik uji yang digunakan ialah uji Friedman, karena pada uji ini terdapat lebih dari dua
kelompok sampel yang berpasangan. Uji Friedman juga merupakan salah satu pengujian
pada statistik non parametrik.
Dengan memasukkan data di spss, didapatkan:

Descriptive Statistics
N Mean Std. Deviation Minimum Maximum
Ergonomi 10 56.50 21.220 30 85
Optimasi 10 43.50 17.646 30 85
Statistik 10 65.50 21.402 30 85
Mekatronika 10 45.00 22.608 30 85
MPB 10 69.00 21.448 30 85
MSDM 10 69.00 21.448 30 85
Perancangan Organisasi 10 62.00 20.710 30 85
Anfis 10 60.00 22.852 30 85
KPB 10 45.50 17.070 30 85
Permodelan Sisten 10 60.00 22.852 30 85

Pada hasil deskriptif terlihat rata-rata pada mata kuliah Ergonomi adalah sebesar 56,5;
Optimasi sebesar 43,5; Statistika sebesar 65,5; Mekatronika sebesar 45; Mesin Pemindah
Bahan (MPB) sebesar 69; Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) sebesar 69,
Perancangan Organisasi sebesar 62; Analisis Finansial (Anfis) sebesar 60; Kalkulus
Peubah Banyak (KPB) sebesar 45,5; dan Permodelan Sistem sebesar 60. Standar deviasi
masing-masing adalah 21,220; 17,646; 21,402; 22,608; 21,448; 21,448; 20,710; 22,852;
17,070; dan 22,852.
Uji Friedman:
Ranks
Mean Rank
Ergonomi 5.65
Optimasi 3.60
Statistik 6.55
Mekatronika 3.80
MPB 6.95
MSDM 6.75
Perancangan Organisasi 6.15
Anfis 5.75
KPB 3.70
Permodelan Sisten 6.10

Test Statisticsa
N 10
Chi-Square 24.319
Df 9
Asymp. Sig. .004
a. Friedman Test

D. Daerah kritis
1. Jika nilai sig > 0,05 maka Ho diterima dan H1 ditolak.
2. Jika nilai sig < 0,05 maka H1 diterima dan Ho ditolak.

E. Keputusan
Pada tabel test statistic terlihat bahwa besaran Chi-Square adalah 24,319 dan Asymp Sig
sebesar 0,004. Karena asymp sig < 0,05, maka H1 diterima dan H0 ditolak. Setelah itu,
membandingkan nilai Chi-Square hitung dengan Chi-Square tabel. Nilai Chi-Square
hitung adalah 24,319, sedangkan nilai Chi-Square tabel untuk df; 5% (9; 0,05) adalah
16,919. Karena nilai Chi-Square hitung 24,319 > Chi-Square tabel 16,919, maka H1
diterima dan H0 ditolak.

F. Kesimpulan
Terdapat pengaruh mata kuliah terhadap minat belajar mahasiswa. Berdasarkan tabel rank,
mata kuliah MPB menjadi mata kuliah paling diminati, disusul MSDM, Statistika,
Perancangan Organisasi, Permodelan Sistem, Anfis, Ergonomi, Mekatronika, KPB, dan
terakhir adalah Optimasi.

Anda mungkin juga menyukai