Anda di halaman 1dari 1

A. Memahami Regulasi Sarana dan Prasarana Kantor.

Istilah regulasi erat kaitanya dengan pelaksanaan kegiatan yang dilakukan


masyarakat baik yang bekerja di instansi pemerintah, swasta atau lembaga-lembaga
kemasyarakatan lainya. regulasi merupakan tata aturan tertentu yang digunakan oleh
masyarakat dalam melaksanakan suatu kegiatan.
Pembuatan regulasi dapat membantu mengendalikan kegiatan organisasi agar
berjalan dengan berjalan dengan baik untuk mencapai tujuan yang telah disepakati. Dalam
bidang sarana dan prasarana kantor, regulasi diterapkan untuk menentukan standarisasi
sarana dan prasarana kerja sebagai kebutuhan utama kantor. Sesuai dengan peraturan
dalam undang-undang, baik dalam bentuk bangunan, gedung, ruang kerja, peralatan dan
perlengkapan kantor serta jenis perabot lainya, wajib dimiliki oleh setiap instansi.
Tujuan pembuatan regulasi adalah untuk membantu mengendalikan suatu
kelompok, lembaga/ organisasi, dan masyarakat demi mencapai tujuan tertentu.Hal
ini diberlakukan pada instansi pemerintah,swasta, dan lembaga-lembaga
kemasyarakatan agar pelaksanaan kegiatan berjalan dengan baik untuk keperluan
masyarakat itu sendiri. regulasi dibuat agar semua anggotanya memahami tata
aturan yang sudah ditetapkan masing-masing organisasi tersebut.

Anda mungkin juga menyukai