Anda di halaman 1dari 4

SURAT PERJANJIAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN

Nomor:

Pada hari ini ( …………), tanggal ([……..] […tanggal dalam huruf….]) bulan (………)
tahun ([………] […..tahun dalam huruf……), yang bertanda tangan di bawah ini:
1. Nama : …………………………
Umur : …………………………
Pekerjaan : …………………………
Alamat : …………………………
Nomor KTP/SIM : …………………………
Telepon : …………………………

Dalam hal ini bertindak atas nama diri pribadi yang selanjutnya disebut Pihak Pertama.

2. Nama : …………………………
Urnur : …………………………
Pekerjaan : …………………………
Alamat : …………………………
Nomor KTP/SIM : …………………………
Telepon : …………………………
Dalam hal ini bertindak atas nama diri pribadi yang selanjumya disebut Pihak Kedua.

Dengan ini Pihak Pertama dan Pihak Kedua bersepakat untuk mengadakan perjanjian
pendidikan dan pelatihan -------------, untuk selanjutnya disebut Perjanjian, dengan ketentuan
sebagai berikut.

PASAL 1
STATUS PENDIDIKAN DAN PELATIHAN
1. Pihak Kedua bersedia untuk mendapatkan pendidikan dan pelatihan dari Pihak Pertama
sebagaimana Pihak Pertama bersedia memberikan pendidikan dan pelatihan kepada Pihak
Kedua.
2. Selama masa pendidikan dan pelatihan Pihak Kedua berkedudukan sebagai siswa Pihak
Pertama.
PASAL 2
JANGKA WAKTU
1. Jangka waktu pendidikan dan pelatihan tersebut dimulai pada ------------ dan meliputi
-----------------------------------------------.
2. Jangka waktu pendidikan dan pelatihan tersebut dapat diubah oleh Pihak Pertama sesuai
kebutuhan.

PASAL 3
BIAYA PENDIDIKAN DAN PELATIHAN
1. Pihak Pertama akan menanggung biaya Pihak Kedua selama masa pendidikan sesuai
dengan ketentuan dan peraturan Pihak Pertama yang meliputi biaya pendidikan dan biaya
pengobatan poliklinis.
2. Pihak Kedua selama mengikuti pendidikan menerima uang saku dari Pihak Pertama
sebesar ---------------------------------- per bulan.
3. Pihak Pertama tidak menyediakan pemondokan dan transportasi kepada Pihak Kedua
selama masa pendidikan.

PASAL 4
LARANGAN PIHAK KEDUA
Pihak Kedua menyatakan bersedia untuk tidak menikah/hamil selama masa pendidikan dan
wajib kerja.

PASAL 5
HAPUSNYA PERJANJIAN
Dalam hal Pihak Kedua tidak berhasil menamatkan pendidikan atau tidak lulus dalam ujian
akhir pendidikan karena keadaan atau kejadian di luar kehendak dan kemampuan Pihak
Kedua atau karena sakit lebih dari 1 (satu) minggu berturut-turut, perjanjian ini menjadi
batal/gugur dengan sendirinya.

PASAL 6
SANKSI
1. Dalam hal Pihak Kedua tidak berhasil menyelesaikan pendidikan karena kesalahan Pihak
Kedua melanggar isi perjanjian ini, mengundurkan diri dalam masa pendidikan dan/ atau
setelah selesai pendidikan dinyatakan lulus tidak bersedia mengikatkan diri untuk bekerja
pada Pihak Pertama maka Pihak Kedua diwajibkan membayar sekaligus kepada Pihak
Pertama uang sebesar 2 (dua) kali dari seluruh biaya pendidikan yang telah dikeluarkan
oleh Pihak Pertama.
2. Pengembalian biaya pendidikan tersebut pada ayat (1) pasal ini harus dibayar oleh Pihak
Kedua kepada Pihak Pertama dalam jangka waktu satu bulan terhitung sejak timbulnya
keadaan tersebut pada ayat (1) pasal ini.

PASAL 7
IKATAN KERJA
1. Pihak Kedua setelah menamatkan pendidikan dan dinyatakan lulus oleh Pihak Pertama,
diangkat dan ditetapkan sebagai calon ----------------------.
2. Pihak Kedua tersebut menyatakan sanggup:
a. Mengikatkan diri bekerja pada Pihak Pertama dengan wajib kerja untuk jangka waktu
---------- berturut-turut sejak dinyatakan lulus pendidikan.
b. Ditempatkan di mana pun oleh Pihak Pertama.
3. Hubungan kerja antara kedua belah pihak tersebut dalam ayat (1) pasal ini akan diatur
dalam perjanjian tersendiri.

PASAL 8
FORCE MAJEURE
Apabila salah satu atau kedua belah pihak mengalami kerugian akibat force majeure, Pihak
Pertama dan Pihak Kedua sepakat untuk merundingkan lagi perjanjian ini. Force majeure
dalam perjanjian ini adalah perang, pemberontakan, pemogokan, kerusuhan, gempa bumi,
angina topan, banjir atau keadaan cuaca buruk, ledakan kebakaran, petir, huru-hara, blokade,
epidemi, bencana-bencana alam lainnya di mana peristiwa- peristiwa tersebut adalah di luar
kemampuan pihak yang terkena untuk mengatasinya, sehingga mengakibatkan tertunda,
terhambat, terhalangnya pihak yang terkena untuk melaksanakan kewajiban-kewajiban pada
waktunya berdasarkan persetujuan ini.

PASAL 9
PENYELESAIAN PERSELISIHAN
Perselisihan yang timbul sebagai pelaksanaan dari perjanjian ini akan diselesaikan secara
musyawarah. Apabila dengan musyawarah tidak tercapai kata sepakat, Kedua pihak memilih
tempat kedudukan yang sah dan tidak berubah di Kantor Pengadilan Negeri -------------.

PASAL 11
PENUTUP
Demikianlah perjanjian ini dibuat dan ditandatangani oleh kedua belah pihak dalam rangkap
2 (dua), dengan materai cukup, dalam keadaan sehat jasmani dan rohani dan tanpa adanya
tekanan atau paksaan dari pihak lain.

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA

(_______________) (_______________)

Anda mungkin juga menyukai