Anda di halaman 1dari 10

DEWAN KEMAKMURAN MASJID (DKM)

AL-HUDA CINIBUNG
Jln. Taman Nasional Ujung Kulon,
Kp. Cinibung, Desa Kertajaya, Kecamatan Sumur Kabupaten Pandeglang – Banten 42283

Nomor : …… /DKM-Al-Huda/II/2022 Pandeglang ,25 Februari 2022


Lamp. : 1 (satu) bundel Proposal
Hal : Permohonan Bantuan

Kepada : Yth, Bapak/Ibu/Sdr


_________________________________
Di tempat.

ِ
ُ‫السالَ ُم َعلَْي ُك ْم َو َرمْح َةُ اهلل َو َبَر َكاتُه‬
َّ
Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan kita rahmat, taufiq, hidayah,
serta inayah-Nya sehingga kita dapat melaksanakan segala aktivitas dalam kehidupan kita
sehari-hari. Semoga amal ibadah yang kita lakukan tercatat disisi-Nya dan senantiasa kita
mendapat rahmat-Nya, Amiin ya Mujibassailin. Sholawat serta salam semoga selalu
tercurah kepada Rasulullah Muhammad SAW beserta keluarga dan para sahabatnya.
Kami pengurus DKM Masjid Al-Huda Cinibung Kampung Cinibung Desa Kertajaya
Kecamatan Sumur Kabupaten Pandeglang - Banten dengan hormat mengajukan proposal
permohonan bantuan dana untuk renovasi total Pembangunan Masjid Al-Huda Cinibung.
Sebagai sarana ibadah, pendidikan agama, dan kegiatan keagamaan yang lain, sehingga
terwujud masyarakat madani yang berlandaskan keimanan dan ketaqwaan. Maka dari itu,
demi kelancaran dan terealisasinya Pembangunan Masjid Al-Huda Cinibung yang sudah
berjalan pembangunannya kurang lebih 6 bulan ini dapat terwujud kami lampirkan proposal
yang berisikan estimasi dana dan data lainnya, semoga menjadi bahan pertimbangan
bapak/ibu dalam menentukan kebijakan sehubungan dengan kekurangan dana kami.
Sudilah kiranya bapak/ibu untuk membantu dalam bentuk apapun.
Demikian proposal singkat ini kami sampaikan, atas terkabulnya permohonan ini, kami
haturkan terima kasih, jazakumullahu khoiran katsiran. Semoga bapak/ibu donatur
mendapatkan pahala yang berlipat ganda dari Allah SWT, selamat dan bahagia di dunia dan
akhirat. Amiin ya Rabbal ‘Alamiin.

ِ
ُ‫السالَ ُم َعلَْي ُك ْم َو َرمْح َةُ اهلل َو َبَر َكاتُه‬
َّ ‫َو‬

Pengurus
DKM Masjid Al-Huda Cinibung

Koor. Pembangunan, Sekretaris, Bendahara,

Mardi Badarudin Eriyana Ust. Kusroni

Mengetahui,
Kepala Desa Kertajaya DKM Al-Huda Cinibung
Ahmad Sopian Ust. Abas

PROPOSAL
PERMOHONAN BANTUAN DANA

PEMBANGUNAN MASJID
MASJID AL-HUDA CINIBUNG
DESA KERTAJAYA

MASJID AL-HUDA CINIBUNG


Jln. Taman Nasional Ujung Kulon,
Kp. Cinibung, Desa Kertajaya, Kecamatan Sumur Kabupaten Pandeglang – Banten 42283
DAFTAR ISI

1. KATA PENGANTAR

2. DAFTAR ISI

3. BAB I. : PENDAHULUAN

4. Latar Belakang

5. Dasar Hukum

6. Tujuan dan Sasaran yang ingin dicapai

7. BAB II. : USULAN KEGIATAN

8. Usulan Kegiatan

9. Sumber Dana

10. Rencana Anggaran Belanja (RAB)

11. BAB III. : PENUTUP

12. LAMPIRAN-LAMPIRAN

 Proposal

 Gambar Progres Pembangunan Masjid Al-Huda


BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Membangun masjid, memakmurkan dan menyediakan untuk orang-orang shalat termasuk amal
yang utama. Allah SWT akan memberikan kepadanya pahala nan agung. Ia termasuk shadaqah
jariyah yang pahalanya berlanjut hingga seseorang telah meninggal dunia. Allah berfirman:
“Hanya yang memakmurkan masjid-masjid Allah ialah orang-orang yang beriman kepada Allah
dan Hari kemudian, serta tetap mendirikan shalat, menunaikan zakat dan tidak takut (kepada
siapapun) selain kepada Allah, maka merekalah orang-orang yang diharapkan termasuk
golongan orang-orang yang mendapat petunjuk.” (QS At-Taubah: 18)

Dengan demikian Masjid merupakan masalah sentral bagi kehidupan umat islam. Oleh karena
itu masyarakat yang ada di Kampung Cinibung Desa Kertajaya Kecamatan Sumur Kabupaten
Pandeglang - Banten merasa terpanggil untuk merenovasi total masjid Al-Huda yang sudah ada
sejak 50 tahun silam dan belum pernah direnovasi total. Hal ini mengingat bangunan masjid
tersebut sudah kurang layak lagi dan banyak kerusakan.

Tidak hanya itu, kapasitas masjid pun sudah tidak memadai lagi untuk menampung jamaah yang
ada, belum lagi ditambah jamaah yang datang dari luar mengingat letaknya berada di jalan
Taman Nasional Ujung Kulon dan pusat pariwisata.

Selain itu, masyarakat khususnya dilingkungan Kampung Cinibung Desa Kertajaya Kecamatan
Sumur Kabupaten Pandeglang Banten sadar bahwa masjid berperan sebagai benteng akidah
terhadap kehidupan zaman sekarang yang banyak mengancam moral dan norma.

Insya Allah, masjid yang sedang direnovasi total sejak bulan September 2021 tersebut. akan
dijadikan pusat kegiatan religius, mulai dari pelaksanaan sholat berjamaah, pendidikan,
pembinaan, pengkajian, perayaan hari-hari besar islam. Tujuannya satu, peningkatan iman dan
taqwa kepada Allah SWT.

B. DASAR HUKUM
Adapun yang menjadi Dasar Hukum kegiatan ini adalah :
1. Al-Qur’an (QS At taubah : 17-18)
2. Al Hadist
3. Rapat Umum Jama’ah Masjid Al-Huda Cinibung

C. MAKSUD DAN TUJUAN


Masjid Al-Huda Cinibung Desa Kertajaya Kecamatan Sumur Pandeglang telah merencanakan
pembangunan sarana Ibadah secara total dikarernakan kurang layaknya untuk khusunya ibadah
kepada Allah swt.
BAB II
USULAN KEGIATAN DAN RAB

A. USULAN KEGIATAN
Rehab Total

B. SUMBER DANA
Adapun sumber dana yang diharapkan didapat dari :
1. Sumbangan swadaya masyarakat
2. Para donator
3. Sumber dana lain yang halal dan tidak mengikat

C. RENCANA ANGGARAN BIAYA

1. Besi 13 in ulir full = Rp. 115.000 x 200 buah = Rp. 23.000.000


2. Semen = Rp. 60.000 x 200 Sak = Rp. 12.000.000
3. Kubah = Rp. 40.000.000 x 1 buah = Rp. 40.000.000
TOTAL = Rp. 75.000.000

D. SARANA PENYALURAN DANA


Para donatur dapat menyumbangkan dana bantuan Pembangunan masjid Al-Huda Cinibung
secara langsung atau melalui no Rekening berikut:

BRI UNIT CIBALIUNG


No. Rekening :

4815-01-063351-53-0
Atas Nama :
MASJID AL HUDA

Petugas / Panitia

a. Ketua DKM : Ust. Abas 0856-9539-4451


b. Panitia Pelaksana : Mardi Badarudin 0878-7488-3330
c. Bendahara : Ust. Kusroni 0856-9409-0062
BAB III

PENUTUP

Demikian proposal permohonan bantuan dana ini kami ajukan sebagai bahan acuan secara
konsepsual. Atas perhatian dan bantuan dari Bapak/Ibu kami ucapkan banyak terima kasih.
Semoga Allah SWT membalas amal jariyah dengan balasan yang berlipat ganda.

Tidak lupa kami memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada bapak/ibu apabila kami beserta
proposal permohonan bantuan dana ini telah mengganggu waktu dan aktifitas bapak/ibu sekalian.
Kami berharap dan berdo'a agar para dermawan sekalian tetap dalam lindungan Allah SWT dan
tetap diberikan nikmat kesehatan dan iman islam. Aamiin.

Pengurus
DKM Masjid Al-Huda Cinibung

Koor. Pembangunan, Sekretaris, Bendahara,

Mardi Badarudin Eriyana Ust. Kusroni

Mengetahui,
Kepala Desa Kertajaya DKM Al-Huda Cinibung

Ahmad Sopian Ust. Abas


DAFTAR DONATUR

Jumlah
No. Nama Alamat Paraf
Sumbangan
LAMPIRAN - LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai