Anda di halaman 1dari 8

PEMERINTAH KOTA MAGELANG

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SMP NEGERI 4 KOTA MAGELANG
Jl. Pahlawan No. 41 Magelang 56117 Telp.(0293) 362338 Fax. (0293) 362338

Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan


Kelas :
Hari/ Tanggal :
Waktu :

PETUNJUK UMUM:
1. Tulislah terlebih dahulu identitas (nama, kelas dan nomor peserta) pada lembar jawaban.
2. Periksa dan bacalah soal-soal sebelum anda menjawabnya.
3. Laporkan kepada pengawas apabila terdapat tulisan yang kurang jelas, rusak maupun jumlah soal
kurang.
4. Dahulukan menjawab soal-soal yang anda anggap mudah.
5. Kerjakan pada lembar jawaban yang disediakan.
6. Periksa pekerjaan anda sebelum diserahkan kepada pengawas.

A. Pilihlah jawaban yang paling tepat dengan memberi tanda silang pada huruf A, B, C atau
D pada lembar yang tersedia!
1. Gerakan yang dominan dilakukan dalam permainan sepak bola adalah . . . .
A. menendang bola C. mengiring bola
B. menahan bola D. menyundul bola

2. Permainan sepak bola mempunyai berbagai macam keterampilan untuk memainkannya.


Berikut ini istilah – istilah keterampilan dasar permainan sepak bola : heading, tacling,
throw-in, kick-off, kicking, dribling, stoping. Yang termasuk keterampilan dasar
permainan sepak bola yang bertujuan untuk menahan bola dan melewati lawan...
A. stoping dan dribling C. throw-in dan stoping
B. kick-off dan heading D. dribbling dan throw-in

3. Perhatikan tahapan tentang teknik dasar menendang bola di bawah ini !


1) Pergelangan kaki yang akan digunakan mengumpan bola diputar keluar dan dikunci.
2) Tarik kaki yang akan digunakan mengumpan ke belakang lalu ayun ke depan ke arah
bola
3) Perkenaan kaki pada bola tepat pada tengah-tengah bola
Pernyataan di atas merupakan gerakan menendang bola dengan kaki bagian....
A. luar C. samping
B. dalam D. kura-kura

4. Dalam permainan sepakbola, badan condong ke depan, bagian kaki yang akan digunakan
untuk menahan menghadap arah datangnya bola, sehingga tumit menempel tanah. Teknik
ini merupakan cara menahan bola dengan menggunakan....
A. kura-kura kaki C. kaki bagian dalam
B. kaki bagian luar D. telapak kaki
5. Dalam permaianan bola voli, gerakan memukul bola sambil meloncat dekat net sekuat-
kuatnya, ciri khas bola cepat dan menukik dengan maksud untuk mematikan permainan
lawan, dinamakan gerakan...
A. servis C. passing
B. spike D. block

6. Dalam permainan bola voli, Gerakan kedua kaki terbuka, lutut ditekuk, kedua lengan
lurus dijulurkan ke depan bawah dan tangan satu sama lain dikaitkan atau berpegangan,
ini merupakan gerakan ……
A. servis C. smash
B. passing bawah D. passing atas

7. Perhatikan keterampilan dasar di bawah ini.


NO KETERAMPILAN DASAR
I Menggiring, menembak, menghentikan, menyundul
II Menembak, menggiring, menendang, menghindar
III Passing, servis, blocking, smash
1V Pukulan, gerakan kaki, service, sikap & posisi badan
Yang termasuk kedalam keterampilan dasar bola voli adalah …..
A. I C. III
B. II D. IV

8. Melakukan teknik dasar gerakan dengan berporos pada satu kaki atau PIVOT dalam
permainan bola basket dengan tujuan...
A. mendekatkan bola ke keranjang lawan C. menghindari serangan lawan
B. melindungi bola dari sergapan lawan D. memperagakan teknik bertahan

9. Teknik dasar gerakan memasukan bola sedekat mungkin dengan ring basket didahului
dengan dua langkah kemudian melompat dalam permainan bola basket di sebut...
A. Jump Shoot C. Lay Up Shoot
B. Shooting D. Pivot

10. Pemain Bola basket mempunyai tugas pertahanan khusus menjaga satu orang menjaga
lawan satu orang adalah ciri sistem pertahanan….
A. Man to Man Marking C. Zone Defence
B. Defence D. Opence

11. Posisi raket terlentang ibu jari dan jari telunjuk menempel pada pangkal batang raket yang
permukaannya gepeng dan yang sebaliknya pada telapak tangan, itu adalah cara
memegang raket….
A. forehand C. Asia
B. backhand D. Amerika

12. Macam-macam pukulan dalam permainan bulu tangkis, antara lain…..


A. forehand, melambung, datar C. smash, servis, drop shot
B. lob, drop shot, back spin D. smash, servis, shot

13. Jika dalam permainan soft ball satu tim melakukan pukulan satu kali serta bertahan satu
kali biasanya disebut satu ....

PJOK Kelas IX TP 2020/2021 2


A. strike C. inning
B. menyerang, bertahan D. defend, offensive

14. Dalam permainan soft ball pemain yang bertugas melempar bola yang akan dipukul disebut
oleh pemain pemukul adalah…
A. pitcher C. catcher
B. umpire D. penjaga Base

15. Alat pemukul pada permainan tenis meja disebut ….


A. raket C. tongkat
B. bet D. stik

16. Dalam permainan tenis meja, gerak dasar memukul bola dengan gerakan menghentikan
bola dengan sikap bet tertutup dinamakan....
A. pukulan chop C. pukulan drive
B. pukulan block D. pukulan push

17. Pada lomba lari sambung/estafet, cara start yang digunakan pelari pertama adalah ...
A. start jongkok C. start statis
B. start berdiri D. start dinamis

18. induk organissi olahraga Atletik di Indonesia adalah ...


A. PASI C. PRSI
B. PERSANI D. IPSI

19. Ketika mengambil awalan, prinsip utama dalam lompat jauh adalah ....
A. awalan pelan-cepat-pelan-dan cepat
B. awalan pelan-pelan agar tepat pada papan tumpuan
C. awalan mulai start hingga akhir tetap
D. awalan pelan makin dipercepat mendekati papan tumpu

20. Ketika melakukan tolak peluru, fungsi tangan kiri yang tidak memegang peluru yaitu
untuk .....
A. melindungi peluru
B. menjaga keseimbangan
C. menambah kekuatan
D. melindungi peluru
21. Pesilat A menyikut ke belakang dengan siku tangan kiri dan pesilat B menangkis dan
menangkap siku tersebut. Gerakan ini merupakan ....
A. mengunci lawan dari luar tangan
B. menjatuhkan lawan dengan mengambil kaki luar
C. mengunci siku lawan
D. menahan siku lawan dari atas bahu
22. Sambut tangan lawan yang digunakan memukul dan tarik ke arah pukulan, bersamaan
serang lawan dengan lutut. Gerakan ini merupakan pengembangan taktik ....
A. mengoyahkan pertahanan lawan
B. melakukan serangan pendahuluan
C. mengembangkan teknik bela serang
D. mengelak dari pukulan lawan
23. Induk organisasi pencak silat di indonesia yaitu ....

PJOK Kelas IX TP 2020/2021 3


A. FORKI C. IPSI
B. PTMSI D. PSSI

24. Salah satu bentuk latihan untuk meningkatkan kelincahan adalah …


A. lari bolak balik C. lari cepat 20 -40 m
B. lompat jongkok D. jogging

25. Tujuan utama latihan kebugaran jasmani adalah ....


A. meningkatkan fleksibilitas C. membentuk postur tubuh
B. meningkatkan kecepatan D. meningkatkan kebugaran jasmani

26. Kelentukan adalah salah satu komponen dari kebugaran jasmani, manfaat dari melakukan
aktivitas kelentukan adalah
A. meningkatkan pengeluaran tenaga
B. mengurangi kemungkinan terjadinya cedera otot dan sendi
C. mempertahankan system kerja jantung
D. meningkatkan daya tahan tubuh
27.

Gambar diatas menunjukan rangkaian gerak guling depan dan guling lenting. Yang
membedakan gerakan guling depan dan guling lenting adalah…..
A. pada saat perkenaan pertama dengan matras
B. ada saat awalan dan pelaksanaan
C. pada saat memutar badan dan pendaratan
D. tidak ada perbedaan

28. Posisi badan saat akan melakukan guling ke belakang yang benar adalah ....
A. membelakangi matras C. di depan matras
B. di samping matras D. di sebelah kanan matras

29. Agar meroda dapat dilakukan dengan benar, maka gerakan kaki harus ....
A. dilempar keatas depan
B. dilempar keatas belakang
C. dilempar keatas samping
D. dilempar ke belakang
30. Senam Aerobik diperkenalkan oleh ....
A. Dr. Delsartes C. Dr. Dakrose Delsartes
B. Dr. Jacques Dalerose D. Dr. Kenneth Cooper

31. Agar senam aerobik menghasilkan manfaat yang banyak, maka latihannya harus
dilakukan secara.....
A. berkesinambungan C. Perodik
B. kontinu D. perasaan yang menyenangkan
32. Yang tidak termasuk jenis latihan senam aerobik berikut ini adalah ....

A. warming up
B. inti

PJOK Kelas IX TP 2020/2021 4


C. selingan
D. colling down
33. Perenang yang tubuhnya lebih ringan akan lebih cepat berenang daripada tubuh yang
lebih berat. Hal ini dipengaruhi oleh ....
A. geseran kulit C. geseran air
B. pusaran arus D. hambatan tubuh
34. Bagian tubuh yang pertama kali masuk kedalam air stelah start pada renang gaya dada
adalah ....
A. kepala C. kedua belah tangan
B. salah satu tangan D. Kaki

35. Pertumbuhan jasmani dan pertumbuhan kecerdasan seseorang dipengaruhi oleh beberapa

faktor dan keadaan, kecuali ….

A. keturunan C. pembawaan
B. faktor luar D. faktor lingkungan

36. Suatu keadaan yang disebabkan ketidak seimbangan antara jumlah zat gizi yang
dikonsumsi dan jumlah yang dibutuhkan oleh tubuh disebut ....
A. gizi seimbang C. gizi cukup
B. gizi salah D. gizi sempurna

37. Berikut ini adalah hal- hal yang tidak boleh dilakukan saat mengendarai sepeda motor,
kecuali ….
A. memakai helm berstandar saat mengendarai motor
B. mengendarai motor secara zig zag
C. tidak mematuhi aturan lalu lintas
D. tidak memiliki SIM dan berkendara tanpa surat- surat kendaraan
38. Berikut tindakan pencegahan terhadap perilaku pergaulan bebas adalah…
A. hidup selalu mengikuti perkembangan zaman
B. mengikuti pola hidup orang lain
C. mematuhi norma agama dan kesusilaan
D. bergaulan bebas dengan siapa aja
39. Pembalut yang biasanya digunakan untuk korban yang mengalami kecelakaan seperti
patah tulang lengan, luka di kepala atau cedera pada sendi lutut adalah....
A. kasa steril C. perban
B. pembalut segitiga D. plester

40. Melakukan aktifitas fisik dilakukan secara teratur dalam sehari selama paling sedikit...
A. 15 menit C. 60 menit
B. 30 menit D. 180 menit

B. Pilihan (a) jika pernyataan benar dan pilihlah (b) jika pernyataan itu salah!
1. Untuk dapat melakukan tendangan yang baik pada permainan sepak bola diperlukan
penguasaan teknik dasar menendang bola yang baik dan benar. Posisi/sikap pelaksanaan
gerak pada waktu melakukan gerakan menendang bola menggunakan kaki bagian dalam
pada permainan sepak bola adalah kaki yang digunakan untuk menendang bola diayunkan
ke depan, perkenaan bola pada kaki bagian dalam.
(a) Benar
(b) Salah

PJOK Kelas IX TP 2020/2021 5


2. Passing bawah merupakan salah satu teknik dasar yang harus dikuasai dalam permainan
bola voli. Dengan menguasai teknik dasar passing bawah maka kita dapat bermain bola
voli dengan baik. Teknik dasar tersebut meliputi posisi/sikap awal, pelaksanaan gerak,
dan posisi/sikap akhir gerak. Dalam pelaksanaan gerak, perkenaan bola yang benar pada
waktu melakukan gerakan passing bawah pada permainan bola voli adalah  Pada lengan
di atas siku.
(a) Benar
(b) Salah

3. Kedua kaki lurus, badan dibungkukkan, kedua telapak tangan menempel matras, dagu
ditarik hingga menempel dada. Gerakan tersebut merupakan Posisi/sikap akhir gerak
guling belakang.
(a) Benar
(b) Salah

4. Pada gerakan melempar peluru gaya menyamping agar lemparan dapat dilakukan dengan
efektif dan hasil yang optimal diperlukan penguasaan teknik dasar yang baik, salah
satunya adalah teknik melempar/menolak peluru. Gerakan yang benar pada pelaksanaan
gerak menolak peluru adalah Peluru di dorong ke depan atas dengan satu tangan.
(a) Benar
(b) Salah

5. Pada nomor lompat jauh gaya jongkok agar dapat melakukan gerakan mendarat dengan
baik, perlu menguasai teknik dasar mendarat yang baik dan benar. Kedua kaki jatuh
bersama, kedua lengan diayunkan lurus ke depan, posisi/sikap kaki agak ditekuk/jongkok,
gerakan ini merupakan gerakan Sikap badan di udara pada nomor lompat jauh.
(a) Benar
(b) Salah

6. Posisi awal berbaring, kedua tangan di belakang kepala, kedua kaki ditekuk, badan
diangkat hingga posisi duduk, dan berbaring kembali. Gerakan ini bertujuan untuk
melatih Kekuatan otot perut.
(a) Benar
(b) Salah

7. Untuk mendapatkan predikat kondisi tubuh yang sehat dan bugar perlu melakukan
berbagai bentuk latihan kebugaran yang teratur. Sesorang dikatakan bugar apabila Tidak
mengalami kelelahan yang berarti setelah beraktivitas.
(a) Benar
(b) Salah

8. Perhatikan gambar berikut ini! 

Simbol di samping adalah Anti narkoba


(a) Benar
(b) Salah

9. Apabila di jalan terjadi kecelakaan dan penderita membutuhkan pertolongan, maka kita
harus segera memberikan pertolongan sebelum penderita mendapatkan pertolongan lebih

PJOK Kelas IX TP 2020/2021 6


lanjut. Pertolongan sementara yang diberikan kepada seseorang yang mengalami
kecelakaan sebelum mendapat pertolongan lebih lanjut dari seorang dokter disebut KSR
(a) Benar
(b) Salah

10. Senam irama atau disebut juga senam ritmik adalah gerakan senam yang dilakukan


dengan irama musik, atau latihan bebas yang dilakukan secara berirama.
(a) Benar
(b) Salah

PJOK Kelas IX TP 2020/2021 7


KUNCI JAWABAN SOAL
Mata Pelajaran : PJOK

A. Pilihan Ganda

B. Benar Salah
1. (a) Benar
2. (b) Salah
3. (b) Salah
4. (a) Benar
5. (b) Salah
6. (a) Benar
7. (a) Benar
8. (b) Salah
9. (b) Salah
10. (a) Benar

PJOK Kelas IX TP 2020/2021 8

Anda mungkin juga menyukai