Anda di halaman 1dari 9

Pilihlah jawaban yang benar dengan meberi tanda silang ( X ) pada jawaban yang benar!

1. Istilah sejarah berasal dari bahasa arab yaitu syajarah atau syajaratun yang berarti pohon. Istilah
“pohon” jika dikaitkan dengan sejarah berarti. ....
A. Perubahan sifat manusia dari masa ke masa.
B. Tumbuh, hidup dan berkembang sepanjang masa.
C. Riwayat dan peristiwa yang membentuk kelangsungan hidup.
D. Perjalanan hidup manusia pada masa lampau menuju masa depan.
E. Kehidupan manusia yang selalu berinteraksi dengan makhluk lain.
2. Peristiwa Rengasdengklok merupakan peristiwa penculikan Soekarno dan Bung Hatta ke
Rengasdengklok yang terjadi pada tanggal 16 Agustus 1945. Penculikan tersebut dilakukan oleh
kalangan pemuda dalam rangka mempercepat pelaksanaan proklamasi kemerdekaan Indonesia.
Peristiwa ini dilatarbelakangi adanya perbedaan sikap antara kalangan tua dan pemuda tentang
kapan prokalamsi dilaknakan. Tujuan dari peristiwa teresebut adalah untuk mengamankan
Soekarno-Hatta agar tidak terpengaruh oleh Jepang dan proklamasi kemerdekaan segera
dilakanakan. Dari deskripsi tersebut dapat disimpulkan bahwa sejarah menunjukkan sejarah
sebagai peristiwa yang telah terjadi pada lampau, karena ....
A. peristiwa sejarah ditempatkan sebagai fakta, kejadian dan kenytaan yang benar-benar terjadi
pada masa lampau
B. peristiwa merupakan rekonstruksi peristiwa sejarah yang dialami bangsa Indonesia untuk
bangkit dari penjajah
C. peristiwa masa lalu yang dikisahkan kembali melalui sebuah penulisan karya sejarah
D. peristiwa yang terjadi pada saat itu disebabkan karena adanya peristiwa yang terjadi
sebelumnya.
E. sejarah merupakan kumpulan peristiwa masa lalu yang direkonstruksikan sesuai jamanya
3. Prof Dr. Sartono Kartodirjo membuat periodasi sejarah Indonesia menjadi
1. Prasejarah
2. Zaman Kuno : masa kerajaan tertua, masa sriwijaya dan majapahit
3. Zaman Baru : Masa Kerajaan – kerajaan Islam, Masa perlawanan terhadap imperialisme
barat, ,masa pergerakan nasional
4. Masa Republik Indonesia
Apabila melihat data di atas maka dengan diadakan periodasi di dalam sejarah bertujuan seperti di
bawah ini kecuali. ...
A. Memudahkan pengertian.
B. Melakukan penyederhanaan.
C. Mengetahui usia dari suatu peristiwa.
D. Mengetahui peristiwa sejarah secara kronologis.
E. Memenuhi persyaratan sistematika imu pengetahuan.
4. Ketika seseorang sejarahwan menjelaskan tentang peristiwa lima hari di Semarang maka ia juga
harus menjelaskan pula peristiwa penyerangan jepang kepada polisi yang mengawalnya pada saat
pemindahan veteran Jepang dari solomon. Dengan menjelaskan seperti itu maka sejarahwan
harus berfikir secara diakronis yang dapat memberikan penjelasan secara ...
A. Historis D. Kronologis
B. Objektif E. Induktif
C. Meluas
5. Ilmu sejarah merupakan suatu ilmu yang memiliki hubungan erat dengan kehidupan manusia.
Setiap kehidupan manusia terdapat berbagai peristiwa. Oleh karena itu jika seorang sejarawan
akan menulis kembali peristiwa tersebut terdapat beberpa konsep berfikir yang harus diterapkan.
Salah satu konsep berfikir yang digunakan seorang sejarawan sinkronik, yaitu ....
A. mengutamakan urutan terjadi peristiwa-peristiwa sejarah
B. mengkaji peristiwa sejarah yang terjadi pada masa tertentu
C. mempelajari peristiwa berdasar pembakan suatu masa
D. penulisan sejarah berdasrkan realitas suatu peristiwa
E. penulisan sejarah berdasrkan catatan-catan suatu perjalanan
6. Perhatikan data di bawah ini!
1. Ditemukan oleh Von Koenigwald di lembah sungai Brantas tahun 1936.
2. Memiliki badan yang tegap
3. Memiliki tinggi badan sekitar 165 sampai 180 cm
4. Otot tengkuk sudah kecil
Dari pernyataan di atas manusia pra aksara yang memiliki ciri-ciri seperti data di atas ialah ...
A. Pithecanthropus Erectus D. Homo Soloensis
B. Pithecanthropus Soloensis E. Meganthropus Paleojavanicus
C. Pithecanthropus Mojokertensis
7. Jalur barat yang dilalui oleh bangsa proto melayu sampai ke kepulauan Nusantara melalui wilayah.
...
A. Semenanjung Malaya, Sumatera ada yang menuju
Kalimantan, Jawa, NTT.
B. Teluk Tonkin, Taiwan, Filipina, Sulawesi, Maluku, Papua
sampai ke Australia.
C. Teluk Tonkin, Semenanjung Malaya, Filipina,
Sulawesi,Kalimantan, Jawa, Bali, NTT.
D. Semenanjung Malaya, Kalimantan, Jawa, Bali, Sulawesi,
NTT, Papua sampai Australia.
E. Teluk Tonkin, Smenanjung Malaya, Filipina, Sulawesi,
Maluku, Papua sampai ke Australia.
8. NJ. Krom menyatakan bahwa terjadinya penyebaran agama Hindu Budha di Indonesia adalah
berkat peran serta golongan Waisya (pedagang) yang berinteraksi dengan masyarakat nusantara.
Namun teori tersebut memiliki kelemahan yaitu ...
A. Kurang menguasai bahasa Sansakerta dan huruf Pallawa dari masyarakat.
B. Adanya larangan untuk menyeberangi lautan apalagi meninggalkan tanah airnya.
C. Terdapat bubungan interaksi antara pedagang Hindu Budha dan masyarakat lokal.
D. Tujuan utamanya ingin memperbaiki kehidupan di tanah/ wilayah baru yang mereka diami.
E. Orang Indonesia untuk belejar agama Hindu-Budha ke india sulit, karena pada masa itu orang
Indonesia masih bersifat pasif.
9. Proses masuk dan berkembangnya agama Islam di Indonesia telah membawa perubahan besar di
dalam struktur sosial masyarakat Indonesia yang sebelumnya berkarakteristik Hindu-Buddha.
Kehadiran agama Islam dapat diterima baik oleh sebagian besar masyarakat Indonesia. Faktor
penyebab Islam berkembang pesat di Indonesia adalah ....
A. Hindu terdapat perbedaan status seseorang dalam masyarakat
B. pengaruh Hindu-Buddha hanya terdapat di kalangan istana
C. penyebaran agama Islam di masyarakt dilakukan secara damai
D. ajaran agama Islam mudah dipelajari oleh bangsa Indonesia
E keimanan masyarakat Indonesia telah terbentuk sebelumnya
10. Perhatikan candi – candi di bawah ini
1. Candi Borobudur
2. Candi Ratu Boko
3. Candi Cetho
4. Candi Sukuh
5. Candi Plaosan
Yang termasuk dalam peninggalan pada masa kerajaan Mataram Kuno ditunjukkan oleh
nomor. ...
A. 1,2,3 D. 2,3,5
B. 1,2,5 E. 3,4,5
C. 2,3,4
11. Peninggalan ajaran Islam di Indonesia tidak sepenuhnya meninggalkan kebudayaan sebelumnya.
Masjid Kudus memiliki ciri arsitektur unuk yang membedakan dengan masjid kuno lainnya yang
mana menara masjid yang menyerupai candi yang mempunyai ciri – ciri. ...
A. Atap tumpang D. Terbuat dengan batuan andesit
B. Relief pada bangunan candi E. Bahan bangunan terbuat dari batu bata merah
C. Tempat peletakan sesaji
12. Salah satu poin penting kekuasaan Raden Patah di Kerajaan Demak semakin kuat dikarenakan. ...
A. Raden Patah memimpin dengan tegas.
B. Raden Patah membangun kerajaan Demak.
C. Raden Patah mudah mengendalikan situasi.
D. Raden Patah menjadikan para wali sebagai penasehat raja.
E. Raden Patah menyerang Malaka saat jatuh ke tangan Portugis.
13. Berdasarkan tulisan-tilisan yang terdapat pada prasasti diketahui bahwa raja yang pernah
memerintah di Tarumanegara adalah Raja Purnawarwan. Raja Purnawan merupakan raja besar
yang telah berhasil meningkatkan kehidupan rakyatnya. Disebutkan bahwa kehidupan ekonomi
kerajaan Tarumanegara telah teratur. Bukti dari penjelasanya tersebut adalah ...
A. kehidupan masyarakatnya mengalami perubahan kearah sejahtera sehingga terwujudnya
kemakmuran
B. banyak diemukan peninggalan yang berupa candi-candi dan berbagai barang purbakala
C. wilayah kekuasaan kerajaan Tarumanegara meliputi seluruh Jawa bagian barat dan pantai
utara Jawa
D. Raja Purnawarwan telah menggalang kerjasama dengan kerajaan-kerajaan lain di luar
Nusantara
E. dibangunya terusan sepanjang 6122 tombak sebagai sarana mencegah banjir dan pelayaran

14. Ramainya perdagangan di Laut Tengah, terganggu selama dan setelah berlangsungnya Perang
Salib (1096 - 1291). Hal tersebut mengakibatkan bangsa Eropa melakukan pelayaran samudera.
Hal ini di sebabkan oleh faktor utama pelayaan samudera adalah . ...
A. Semangat reconguesta.
B. Perkembangan teknologi kemaritiman.
C. Jatuhnya kota Konstantinopel ke tangan Turki Usmani.
D. Adanya buku Imago Mundi yang menceritakan perjalanan
Marco Polo.
E. Penemuan Copernicus yang didukung oleh Galileo yang
menyatakan bahwa bumi itu bulat.
15. Pernah memberikan keuntungan bagi pemerintah Belanda, VOC pada akhirnya bangkrut lalu
dibubarkan oleh pemerintahan, penyebab kebangkrutan VOC yaitu…
A. Banyak pegawainya yang menjalankan korupsi.
B. Organisasi tidak mempunyai struktur yang jelas.
C. Banyak pegawai yang menerapkan kebijakan sendiri-
sendiri.
D. Permintaan rempah-rempah di negara Eropa menurun
karena perang .
E. Banyak uang yang digunakan untuk membangun benteng-
benteng pertahanan.
16. Pada tahun 1811, pimpinan Inggris di India yaitu Lord Muito memerintahkan Thomas Stamford
Raffles yang berkedudukan di Penang (Malaya) untuk menguasai Pulau Jawa.Tugas yang utama
adalah mengatur pemerintahan dan meningkatkan perdagangan, serta keuangan. Sebagai seorang
yang beraliran liberal. Tindakan raffles untuk mencapai tujuan tersebut dengan cara. ...
A. Memonopoli beras.
B. Meningkatkan jumlah tentara.
C. Membagi pulau Jawa menjadi 9 daerah prefectuur.
D. Melakukan penjualan tanah-tanah kepada pihak swasta.
E. Penghapusan pajak hasil bumi (contingenten) dengan sistem
sewa tanah (landren).
17. Perhatikan data di bawah ini!
1. Jika terjadi gagal panen ternyata ditanggung petani.
2. Rakyat wajib menyediakan seperlima lahan garapannya untuk ditanami tanaman ekspor.
3. Rakyat yang tidak punya tanah garapan ternyata bekerja di pabrik atau perkebunan lebih dari
66 hari atau 1/5 tahun.
4. Lahan yang disediakan untuk tanaman wajib dibebaskan dari pembayaran pajak tanah.
5. Hasil panen diserahkan kepada pemerintah kolonial. Kelebihan hasil panen dibayarkan kepada
petani
Data di atas yang merupakan kebijakan yang diterapkan dalam kerja paksa adalah. ...
A. 1,2,3 D. 2,3,5
B. 1,3,5 E. 3,4,5
C. 2,4,5
18. Untuk menggantikan sistem tanam paksa, pemerintah kolonial Belanda menerapkan sistem
liberal. Sistem ini resmi diterapkan di Indonesia pada tahun 1870. Ciri pelaksanaan politik liberal
di Indonesia adalah. ...
A. Berkembangnya industri rakyat.
B. Berkembangnya investasi asing.
C. Munculnya tokoh – tokoh humanis.
D. Diterapkannya sistem Cultur procenten.
E. Adanya pembangunan sekolah – sekolah.
19. Pada masa pendudukan Jepang di  Indonesia, mereka melakukan berbagai tindakan yang mampu
memberikan dampak bagi bangsa Indonesia. Di bidang ekonomi Jepang mengeksploitasi
SDA/ SDM untuk kepentingan perang dan menerapkan sistem ekonomi perang dan sistem
autarki (memenuhi kebutuhan daerah sendiri dan menunjang kegiatan perang). Kebijakan Jepang
saat menduduki Indonesia tidak sepenuhnya merugikan, ada beberapa kebijakan yang memberi
kesan positif bagi perkembangan bangsa Indonesia. Dampak positif pendudukan Jepang di
bidang ekonomi bagi bangsa Indonesia saat ini adalah ....
A. sumber daya alam Indonesia diekploitasi secara besar-besaran
B. Indonesia menjadi negara pengolah sumber bahan baku industri
C. sumber daya alam Indonesia dikelola oleh perusahaan asing
D. diperkenalkan line system untuk peningkatan produksi pangan
E. masuknya  investor asing ke Indonesia untuk memperbaiki ekonomi
20. Perlawanan bangsa Indonesia sebelum tahun 1908 terhadap kekuasaan Belanda selalu
menemui kegagalan. Seperti halnya yang dilakukan oleh Sultan Agung yang melawan VOC
yang dikarenakan oleh. ...
A. Perencanaan yang kurang maksimal.
B. Gagalnya bekerjasama dengan Belanda.
C. Perlawanan didominasi oleh golongan priyayi.
D. Kurangnya regenarisasi para pelaku perlawanan.
E. Kurangnya Masih adanya fanatisme terhadap daerah dan
golongan.
21. Perhatikan gambar di bawah ini!

Tokoh di samping mendirikan organisasi pergerakan nasional pada tanggal 16 Oktober 1905
yang diberi nama
A. Budi Utomo D. PNI
B. Sarekat Dagang islam E. PKI
C. Indische Partij
22. Sistem tanam paksa di Indonesia yang diperkenalkan oleh Gubernur Jenderal Johannes van den
Bosch berdampak positif bagi rakyat Indonesia.....
A. Menderita dan miskin akibat tanam paksa.
B. Muncul dan berkembangnya politik asosiasi.
C. Mengenal dan dapat merawat tanaman baru.
D. Mendapat perhatian dari pemerintah Belanda.
E. Hidup bahagia dari tanamannya yang melimpah.
23. Politik etis adalah politik yang diperjuangkan untuk mengadakan desentralisasi, kesejahteraan
rakyat serta efisiensi (di daerah jajahan). Politik etis (politik balas budi) muncul pada tahun 1890
atas desakan golongan liberal dalam parlemen Belanda. Namun penerapan politik etis tidak sesuai
kejanggalan. Hal ini terwujud dari. ...
A. Pemerataan penduduk di Indonesia semakin baik.
B. Setiap sawah milik warga dialiri oleh saluran irigasi yang baik.
C. Segala lapisan masyarakat Indonesia berhasil menyelesaikan pendidikannya.
D. Masyarakat Indonesia pada khususnya bekerja di perkebunan Belanda dengan upah yang
minim.
E. Perkebunan milik masyarakat Indonesia semakin dapat bersaing dengan perkebunan milik
Belanda.
24. Para pemuda memilih membawa Ir. Soekarno dan Moh. Hatta ke Rengasdengklok dengan alasan.
...
A. Sebagian besar masyarakatnya tertutup.
B. Tempatnya dekat dengan markas dari sekutu.
C. Rengasdengklok banyak tempat persembunyian.
D. Wilayahnya yang ditengah hutan, jauh dari keramaian.
E. Terdapat markas dari tentara Peta sehingga akan aman dari
ancaman tentara Jepang.
25. Belanda yakin dengan ditangkapnya Bung Karno dan Bung Hatta dan sebagian besar pemimpin -
pemimpin yang lainnya yang merupakan inti dari pimpinan pusat Republik menjadikan
pemerintahan sudah berakhir. Namun, dalam suasana pertempuran pada tanggal 19 Desember
1948 itu, kabinet RI masih sempat mengadakan sidang kilat istimewa di Istana Negara
Yogyakarta yang menghasilkan keputusan. ...
A. Menyerahkan kekuasaan ke tangan Belanda.
B. Meminta pertolongan terhadap PBB.
C. Menetapkan Sultan Hamengku Buwono ke IX menjadi menteri pertahanan.
D. Memberikan kepada Sjafruddin Prawiranegara memebentuk Pemerintahan Darurat di
Bukittinggi.
E. Mengirimkan Nota Ultimatum kepada Belanda untuk melakukan pertempuran terbuka di
Jogjakarta.
26. Pada tanggal 13 Juli 1949, Pemerintah Darurat Republik Indonesia di Sumatra mengembalikan
mandat kepada pemerintah pusat di Yogyakarta. Yang kemudian digantikan dengan pemerintahan
RIS merupakan akibat dari.....
A. Perundingan Renville
B. Perjanjian Linggarjati
C. Perjanjian Roem-Royen
D. Perjanjian Inter-Indonesia
E. Konferensi Meja Bundar
27. Pemilu Tahap kedua Pemilu tahun 1955 diselenggarakan untuk memilih anggota ....
A. DPR
B. DPD
C. Presiden
D. Konstituante
E. Pemerintaha Daerah
28. Penerapan kebijakan sistem ekonomi gerakan benteng merupakan salah satu kebijakan untuk
menanggunangi masalah ekonomi pada masa Demokrasi Liberal di Indonesia. Kebijakan ini
dicetuskan pada bulan April 1950 oleh Menteri Perdagangan Sumitro Joyohadikusumo. Salah
satu sebab gagalnya Program Benteng yang dilaksanakan oleh masyarakat Indonesia adalah ....
A. Menikmati hidup dengan sederhana.
B. Dapat bersaing dengan pengusaha nonpribumi
C. Mentalitas pengusaha pribumi yang konsumtif.
D. Masyarakat menggunakan uang dengan hemat.
E. Tidak ingin mendapatkan keuntungan yang cepat.
29. Pada awal kemerdekaan, bangsa Indonesia belum memiliki Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
Fungsi dan kedudukan DPR digantikan oleh KNIP yang berfungsi sebagai pembantu presiden
sebelum MPR dan DPR terbentuk.  Atas usulan KNIP pemerintah mengeluarkan maklumat
tanggal  3 Nopember 1945 tentang pembentukan partai-partai politik. Berdasarkan ilustrasi
tersebut dapat disimpulkan keterkaitan antara usulan KNIP dengan pembentukan partai-partai
politik adalah ....
A. keinginan pemerintah membentuk partai politik
B. memberikan kesempatan rakyat mendirikan partai
C. persiapan bagi pembentukan DPR Januari 1946
D. keinginan pemerintah untuk membubarkan KNIP
E. KNIP mempunyai tugas di bidang legislatif
30. Kawilarang mengawali kariernya sebagai Komandan Pleton Kadet KNIL di Magelang pada tahun
1941-1942. Pada 11 Desember 1945 ia menjadi perwira penghubung dengan pasukan Inggris di
Djakarta dengan pangkat mayor. Pada 1951-1956, Kawilarang diangkat sebagai Panglima
Komando Tentara dan Territorium VII/Indonesia Timur (TTIT) di Makassar. Peran yang
dilakukannya terlihat dalam menumpas pemberontakan ...
A. Andi Aziz D. PKI Madiun
B. G 30 S/PKI E. PRRI Permesta
C. DI/TII Kartosuwiryo
31. Pada Demokrasi terpimpin, Soekarno mengeluarkan dekrit presiden 5 Juli 1959 yang berisi salah
satunya membubarkan. ....
A. MPRS D. TKR
B. Badan Konstituante E. DPAS
C. UUDS
32. Perkembangan ekonomi pada masa Demokrasi Terpimpin, Presiden Soekarno menerapkan
sistem ekonomi terpimpin. Dalam hal ini presiden langsung terjun dan mengatur perekonomian.
Dalam rangka meningkatkan aktivitas perekonomian Presiden Soekarno menempuh beberpa
langkah. Salah satu langkah tersebut adalah melaksanakan pembangunan nasional. Dalam
pelaksaanaan pembangunan nasioanl diperlukan modal dan tenaga ahli. Untuk menyelesaikan
msalah tersebut Presiden menyampaikan Deklarasi ekonomi ( Dekon).Tujuan dari Dekon adalah
menciptakan ekonomi yang bersifat demokrasi bebas dari imperialisme. Pada pelaksanaannya
Dekon tidak mengatasi kemrosotan ekonomi bahkan malah memberatkan rakyat. Program ini
dianggap gagal, karena ....
A. kehidupan masyarakat pada umumnya masih di bawah taraf hidup
B. pendapatan perkapita masyarakat masih belum sesuai standar
C. semua program pemerintah pada saat itu untuk kepentingan politik
D. masih ada campr tangan pihak asing yang ingin mengusai perekonomian
E. tidak ada ukuran yang obyektif untuk menilai suatu usaha dan hasil usaha
33. Perhatikan data berikut!
1. Dominasi kekuasaan presiden
2. Peran Partai Politik Dibatasi
3. Peran Militer Semakin Kuat
4. Berkembangnya Paham Komunisme
5. Anti Kebebasan Pers
6. Sentralisasi Pihak Pusat
Berikut merupakan kebijakan politik yang negative yang dilaksanakan oleh presiden soekarno
selama demokrasi terpimpin.
A. Pusat berkuasa sepenuhnya dalam sistem pemerintahan sehingga muncul kesenjangan
B. Masukya pengikut aliran komunis dalam kabinet sebagai hubungan timbal balik antara
Presiden Soekarno dengan PKI
C. Penetapan Peratuaran Presiden sebagai GBHN
D. Upaya pemindahan ibukota dari Jakarta ke Palangkaraya.
E. Pembentukan DPRGR di laksanakan penuh dengan tindakan KKN.
34. Pada masa pemerintahan RIS muncul pembrontakan yang mengguncang stabilitas politik dalam
negeri antara lain pembrontakan APRA di Jawa Barat tahun 1950. Tujuan APRA adalah
mempertahankan bentuk negara federal Pasundan di Indonesia dan mempertahankan adanya
tentara sendiri pada setiap negara bagian RIS. Usaha yang dilakukan pemerintah untuk
menyelesaikan pembrontakan APRA tahun 1950 adalah ....
A. menangkap semua tentara Belanda yang terlibat dan diasingkan ke luar
B. melakukan tekanan terhadap pimpinan tentara Belanda dan operasi militer
C. melucuti senjata tentara Belanda yang dipakai pembrontak dan dimusnahkan
D. menarik semua tentara yang bertugas di setiap negara bagian RIS ke pusat
E. memusnahkan tempat-tempat persembunyian yang digunakan pembrontak
35. Kebijakan pada masa orde baru adalah semakin banyak SDM berkualitas. Berikut merupakan
kebijakan pendidikan pada masa orde baru yang benar. ...
A. Menggerakkan program GNOTA dan GOTA
B. Melaksankan program wajib belajar 12 tahun
C. Memberikan instruksi mendiirkan sekolah – sekolah di setiap daerah
D. Banyaknya beasiswa ke luar negeri bagi rakyat indonesia
E. Mengirimkan tenaga terpelajar unutk menjadi dosen ke luar negeri
36. Orde baru dan orde lama mempunyai kesan yag berbeda serta ciri – ciri yang berbeda pula.
Berikut merupkan ciri – ciri orde baru
A. Otonomi daerah seluas – luasnya.
B. Pemilu yang tidak demokratis dan kurang bersih karena adanya upaya intervensi dari
pihak yang berkuasa
C. Kekuatan militer yang kuat dalam menghadapi musuh – musuh
D. Perlindungan terhadap masyarakat sangat baik.
E. Masyarakat berhak dan bebas berpendapat dan berorganisasi.
37. Dalam kehidupan bernegara Indonesia telah melewati masa revolusi dan reformasi hingga
sekarang ini. Apa saja yang membedakan revolusi dan reformasi yang terjadi di tubuh bangsa
Indonesia.
A. Reformasi ialah suatu usaha perubahan pokok dalam suatu sistem birorkasi yang bertujuan
mengubah struktur, tingkah laku, dan keberadaan atau kebiasaan yang telah lama sedangkan
Revolusi adalah perubahan yang terjadi dapat direncanakan atau tanpa direncanakan terlebih
dahulu dan dapat dijalankan tanpa kekerasan atau melalui kekerasan.
B. Reformasi adalah perubahan tatanan secara bertahap, untuk meniadakan tatanan yang telah
terbukti buruk menjadi baik sedangkan revolusi adalah mengembalikan tatanan yang rusak
menjadi baik dengan cara bertahap.
C. Reformasi sekedar untuk mgembalikan tatanan lama, sedangakan revolusi adalah perubahan
yang terjadi dapat direncanakan atau tanpa direncanakan terlebih dahulu dan dapat dijalankan
tanpa kekerasan atau melalui kekerasan.
D. Reformasi ialah suatu usaha perubahan pokok dalam suatu sistem birorkasi yang bertujuan
mengubah struktur, tingkah laku, dan keberadaan atau kebiasaan yang telah lama sedangkan
revolusi lebih cendrung malkukan perubahan yang cepat dalm bidang ekonomi.
E. Reformasi adalah usaha rakyat Indonesia unutk menumbnagkan pemerintahan orde baru
sedangkan revolusi adalah usaha bangsa indonesia untuk melakukan tindakan melawan
penjajahan dan menegakkan kedaulatan bangsa.
38. Presiden Habibie yang merupkan presiden ke tiga mengalamai masa sulit terlebih lagi mas
akerjanya hanya sebentar hasilnya pada sidang istimewa MPR tidak mendapat dukungan bahkan
pidato pertanggungjawabannya di tolak oleh badan legislatif. Apa yang membuat Habibie tidak
mendapatkan dukungan dari badan legislatif.
A. Pertikaian atar kelompok karena adanya SARA yang megecam stabilitas politik
B. Lepasnya Timor-Timur dari Indonesia
C. Gagal menghancurkan watak otoriter yag berlaku selama Orde Baru
D. Menata ulang struktur kekuasaan Kehakiman
E. Membuat enam puluh Sembilan undang-undang baru yang tidak sesuai dengan arah tujuan
bangsa.
39. Pada masa pemerintahan RIS muncul pembrontakan yang mengguncang stabilitas politik dalam
negeri antara lain pembrontakan APRA di Jawa Barat tahun 1950. Tujuan APRA adalah
mempertahankan bentuk negara federal Pasundan di Indonesia dan mempertahankan adanya
tentara sendiri pada setiap negara bagian RIS. Usaha yang dilakukan pemerintah untuk
menyelesaikan pembrontakan APRA tahun 1950 adalah ....
A. menangkap semua tentara Belanda yang terlibat dan diasingkan ke luar
B. melakukan tekanan terhadap pimpinan tentara Belanda dan operasi militer
C. melucuti senjata tentara Belanda yang dipakai pembrontak dan dimusnahkan
D. menarik semua tentara yang bertugas di setiap negara bagian RIS ke pusat
E. memusnahkan tempat-tempat persembunyian yang digunakan pembrontak
40. Dalam pembukaan undang – undang dasar 1945 indonesia telah jelas bahwa akan ikut dalam
menjaga perdamain dunia. Berikut merupakan peran Indonesia dalam misi perdamian dunia…
A. Menjadi Salah Satu Pelopor Penyelenggaraan Konferensi Asia Afrika demi Menjaga
Perdamaian di Kawasan Asia dan Afrika
B. Pengiriman pasukan perdamaian ke wilayah Sudan
C. Melaksanankan dan refatifikasi piagam atlantik kedalam konstitusi
D. Indonesia Mengirim Bantuan Pangan ke Ethiopia Tahun 1984
E. Memelihara dan meningkatkan kerjasama yang bermanfaat dengan organisasi-organisasi
regional dan internasional yang ada.

Uraian!
1. Sejarah dan ilmu-ilmu sosial mempunyai hubungan timbal balik. Sejarah diuntungkan oleh ilmu-
ilmu social, dan sebaliknya. Sebutkan dan jelaskan 3 sifat khas sejarah sebagai ilmu !
2. Jelaskan apa saja faktor dari dalam yang mendorong munculnya pergerakan nasional Indonesia !
3. KMB merupakan lanjutan dari Perundingan Roem-Royen. KMB berlangsung di Deen Hag
Belanda pada tanggal 23 Agustus-2 November 1949. Delegasi Indonesia dipimpin Moh.Hatta,
delegasi BFO dipimpin Sultan Hamid II, delegasi Belanda dipimpin Mr. Van Maarseveen,
sedangkan UNCI dipimpin oleh Chritchley. Perjanjian KMB memiliki dampak bagi perjuangan
bangsa Indonesia. Jelaskan 4 dampak negatifnya dan berikan alasan bahwa perjanjian KMB
tidak sesuai dengan cita-cita kemerdekaan Indonesia!

4. Perhatikan tabel berikut !


No Kabinet Periode
Awal Akhir

1 Natsir 6 September 1950 21 Maret 1951

2 Sukiman 27 April 1951 3 April 1952

3 Wilopo 3 April 1952 30 Juli 1953

4 Ali Sastroamijoyo 31 Juli 1953 12 Agustus 1955

5 Burhanudin Harahap 12 Agustus 1955 3 Maret 1956

6 Ali Sastroamijoyo II 24 Maret 1956 14 Maret 1957

7 Ir. Juanda 9 April 1957 5 Juli 1959

Dari data di atas terlihat sering terjadi pergantian kabinet secara cepat . analisalah mengapa
sering terjadi pergantian kabinet …
5. Orde baru pada masa akhirnya mengalami ketidak stabilan hingga tergulinya Soeharto dari kursi
Presiden RI. Jelaskan faktor jatuhnya pemerintahan Soeharto!

Anda mungkin juga menyukai