Anda di halaman 1dari 18

SENI BUDAYA

KELAS XII

BAB 1
KARYA SENI RUPA
KARYA SENI RUPA DUA DIMENSI
• Seni Murni
Drawing, lukisan, Seni Grafis, Relief

• Seni Terapan

Seni Kriya dan Desain


PENGERTIAN
Seni Rupa Dua Dimensi adalah Karya Seni yang
memiliki dua ukuran Sisi. Seni rupa ini hanya
memiliki ukuran panjang dan lebar saja. Seni Rupa
dua dimensi tidak memiliki ruang karena tidak
memiliki ketebalan atau ketinggian.
NILAI ESTETIS KARYA SENI RUPA
DUA DIMENSI
Nilai Estetis adalah istilah lain dari nilai
keindahan. Pengertian dari Nilai Estetis ini adalah
suatu nilai keindahan yang melekat pada karya-
karya seni atau objek seni.

Nilai Estetis Pada karya seni rupa dua dimensi


dipengaruhi oleh Keharmonisan dan keselarasan
penataan unsur seni rupa dan penerpan prinsip
seni rupa pada karya tersebut.
• Titik • Ruang
• Garis • Warna
• Bidang • Tekstur
• Bentuk • Gelap Terang
1. Kesatuan (Unity) 6. Pusat Perhatian (Center of
2. Keseimbangan (Balance) Interest )
3. Irama (Rythme) 7. Keselarasan (Harmony)
4. Komposisi 8. Gradasi
5. Proporsi (Kesebandingan) 9. Kesederhanaan
1. Kesatuan (Unity )

Penataan unsur-unsur seni rupa dengan cara


menggabungkan/ memadukan unsur satu dengan yang lain
sehingga diperoleh hubungan yang erat dan kuat, serta saling
mendukung antara satu dengan yang lain sehingga terdapat
kesatuan yang tidak dapat dipisahkan.
2. Keseimbangan (Balance)
Keseimbangan adalah keadaan dimana unsur satu dengan
yang lainnya memiliki nilai atau kesamaan bobot. Secara
wujud dan jumlahnya mungkin tidak sama, tetapi nilainya
dapat seimbang. Macam-macam keseimbangan yaitu
keseimbangan; terpusat/ sentral, diagonal, simetris, dan
asimetris.
3. Irama (Rythme)
Irama adalah salah satu prinsip seni rupa yang mengambil peran
dalam penataan unsur-unsur seni rupa dengan cara pengulangan
sehingga terkesan adanya gerak dan menimbulkan keselarasan.
Jenis unsur seni rupa yang bisa diatur dapat beraneka ragam, bisa
warnanya, garisnya, ataupun variasi bentuknya namun tetap diulang
secara teratur dan terstruktur.
4. Komposisi

Komposisi disebut juga susunan. Komposisi berperan penting


dalam penciptaan karya seni, karena sebuah karya tanpa
komposisi yang tepat belum bisa dikatakan indah, serasi, dan
menarik.
5. Proporsi (Kesebandingan)

Kesebandingan atau proporsi adalah penciptaan objek seni


dengan memperhatian perbandingan bagian per bagian secara
menyeluruh dan tetap sesuai acuan pada keteratuan bentuk
fisik karya seni rupa secara wajar.
6. Pusat Perhatian (Center of Interest )
Pusat Perhatian atau juga sering disebut dengan prinsip
dominasi adalah keadaan dimana suatu unsur memiliki
kelebihan daripada unsur lainnya sehingga unsur tersebut
mendominasi perhatian. Pusat perhatian bertujuan untuk
memfokuskan suatu unsur utama yang menjadi tema atau
judul suatu karya tanpa mengesampingkan unsur lainnya.
7. Keselarasan (Harmony)

Keselarasan (Harmony) adalah keadaan dimana unsur yang


satu dengan yang lainnya memiliki hubungan yang saling
mendukung. Untuk mencapainya dilakukan dengan cara
mengkombinasikan atau memadukan unsur satu dengan
unsur lainnya.
8. Gradasi

Gradasi merupakan susunan warna berdasarkan


tingkat perpaduan berbagai warna yang digunakan
di dalam karya seni secara berangsur angsur.
9. Kesederhanaan

Kesederhanaan adalah keadaan dimana unsur-


unsur bentuk yang disatukan menjadi kesatuan
bentuk yang bersifat praktis.
Untuk materi selanjutnya Adalah Jenis jenis Karya
Seni dua dimensi, silahkan berselancar di dunia
Maya (Internet) untuk mencari referensi karya
Seni Dua Dimensi sebanyak banyaknya
Selamat Belajar dan Berkarya

Anda mungkin juga menyukai