Anda di halaman 1dari 18

PROFILE COMPANY

RSUPN. DR CIPTO MANGUNKUSUMO (RSCM)

Disusun oleh :

NUR AZIZAH SRI WULANDANI

A2

21004617

MANAJEMEN ADMINISTRASI
RUMAH SAKIT
AKADEMI MANAJEMEN ADMINISTRASI YOGYAKARTA
2022
KATA PENGANTAR

Puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa. Atas rahmat dan hidayah-Nya, penulis dapat
menyelesaikan tugas makalah yang berjudul "Profile Company RSUPN. DR.CIPTO
MANGUNKUSUMO" dengan tepat waktu.

Makalah disusun untuk memenuhi tugas . Selain itu, makalah ini bertujuan menambah wawasan
tentang  RSUPN. DR.CIPTO MANGUNKUSUMO bagi para pembaca dan juga bagi penulis.

Penulis menyadari makalah ini masih jauh dari sempurna. Oleh sebab itu, saran dan kritik yang
membangun diharapkan demi kesempurnaan makalah ini.

Batam, 22 Februari 2022

Penyusun
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR…………………………………………………………………
DAFTAR ISI………………………………………………………………………….....
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang……………………………………………………………….......
1.2 Rumusan Masalah……………………………………………………………......
1.3 Tujuan Penulisan…………………………………………………………………

BAB II PEMBAHASAN
2.1 Sejarah Perkembangan RSCM.............................................................................
....................................................................................................................................
2.2 Visi dan Misi Rumah Sakit RSCM......................................................................
2.3 Filosofi Logo........................................................................................................
2.4 Fasilitas RSCM....................................................................................................
2.5 Rencana Strategi bisnis RSCM............................................................................
BAB III PENUTUP
3.1 Kesimpulan..........................................................................................................
3.2 Saran....................................................................................................................
DAFTAR PUSTAKA
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Rumah Sakit Umum Pusat Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo (RSCM) didirikan
dengan maksud untuk menyelenggarakan kegiatan jasa pelayanan, pendidikan, dan
penelitian, serta usaha lain di bidang kesehatan yang bertujuan untuk meningkatkan status
kesehatan dan senantiasa berorientasi kepada kepentingan masyarakat. Untuk mencapai
maksud dan tujuan tersebut RSCM menyelenggarakan kegiatan sebagai berikut:
1) Pelayanan kesehatan kepada masyarakat baik dalam bentuk promotif, preventif, kuratif
maupun rehabilitatif secara paripurna.
2) Pengembangan pelayanan, pendidikan dan penelitian proyek-proyek unggulan kesehatan
yang sesuai dengan fungsinya sebagai rumah sakit pendidikan dan rujukan nasional.
3) Pelayanan kesehatan lainnya.
4) Pendidikan, penelitian dan usaha lain dalam bidang kesehatan.
Dengan terbitnya Peraturan Pemerintah Nomor: 23 tahun 2005 tentang Pengelolaan
Keuangan Badan Layanan Umum dan Surat Menteri Kesehatan Nomor:
1243/Menkes/SK/VIII/2005 RSCM kembali menjadi Unit Pelaksana Teknis (UPT)
Departemen Kesehatan dengan menerapkan Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan
Umum (PPK-BLU). PPK-BLU adalah pola pengelolaan keuangan yang memberikan
fleksibilitas berupa keleluasaan untuk menerapkan praktek-praktek bisnis yang sehat untuk
meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dalam rangka memajukan kesejahteraan umum
dan mencerdaskan kehidupan bangsa, sebagaimana diatur dalam Peraturan Pemerintah ini,
sebagai pengecualian dari ketentuan pengelolaan keuangan negara pada umumnya.
Pendapatan yang diperoleh BLU dapat dikelola langsung untuk membiayai belanja BLU.
Organisasi RSCM terdiri dari: Direktur Utama, Direktur Medik dan Keperawatan,
Direktur Pengembangan dan Pemasaran, Direktur Keuangan, Direktur SDM dan Pendidikan,
serta Direktur Umum dan Operasional. RSCM berkedudukan di Jalan Diponegoro nomor 71,
Jakarta Pusat; telepon: (021) 3918301, 3190808; Faksimili: (021) 3148991. Departemen
Rawat Inap Terpadu Gedung A (Departemen RITA) sebagai salah satu Departemen/unit
pelayanan RSCM berada dibawah Direktorat Pelayanan Medik dan Keperawatan. Konsep
pelayanan terpadu yang didukung oleh peralatan dan fasilitas modern dimaksudkan agar
pelayanan yang dibutuhkan pasien semaksimal mungkin dapat dilayani dalam satu atap.
Konsep pelayanan ini sangat menolong pasien, karena tidak perlu bersusah payah pasien
ditransfer dari unit satu ke unit lainnya untuk memperoleh fasilitas pelayanan. Berdasarkan
profil RSCM, Departemen RITA memiliki gedung 8 lantai yang terdiri dari 169 kamar
rawat, dan total kapasitas 900 tempat tidur yang menempati areal seluas 26.000 m2. Total
kapasitas 900 termpat tidur ini merupakan target pada saat pembangunan/pembentukan
Departemen RITA. Dengan fasilitan seperti ini Departemen RITA menjadi Unit Rawat Inap
terbesar di Indonesia. Dewasa ini banyak bermunculan institusi-institusi pelayanan kesehatan
yang tentunya mempunyai beberapa dampak bagi RSCM. Dampak positif atas hal tersebut,
antara lain, dapat memberikan motivasi persaingan yang sehat, berlomba-lomba dalam
meningkatkan pelayanan kesehatan, memberikan yang terbaik bagi masyarakat
(stakeholder). Namun demikian selain dampak positif tersebut, bagi kelangsungan
operasional rumah sakit, dapat memberikan ancaman bagi RSCM. Hal ini terjadi karena
ketika RSCM kalah bersaing, masyarakat tidak senang atas pelayanan yang diberikan
dibanding dengan rumah sakit-rumah sakit lain, dll. Akibatnya, biaya operasional RSCM
akan semakin berat, biaya per unit pelayanan (pasien) akan makin tinggi sehingga terjadi
defisit keuangan. Peningkatan pelayanan juga dapat berarti penambahan biaya yang harus
ditanggung pihak penyelenggara layanan kesehatan. Penambahan biaya ini besar
kemungkinan dapat menaikkan biaya per unit (per pasien) yang kemudian sudah pasti
mengakibatkan kenaikan tarif. Oleh karena itu kebijakan tarif merupakan salah satu
kebijakan penting dalam menunjang keberhasilan dan kesinambungan operasional rumah
sakit.

1.2 Rumusan Masalah


 Bagaimana sejarah perkembangan RSCM?
 Apa visi misi dari RSCM?
 Apakah tariff yang digunakan sudah mempertimbangkan biaya biaya yang relevan?
 Bagaimana penyediaan fasilitas yang diberikan RSCM?

1.2.1 Tujuan Penulisan

a. Untuk memenuhi tugas kuliah tentang company profile Rumah Sakit


b. Untuk menambah wawasan tentang Rumah Sakit DR.CIPTO MANGUNKUSUMO
c. Untuk mengetahui latar belakang Rumah Sakit DR.CIPTO MANGUNKUSUMO
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Sejarah Perkembangan Rumah Sakit


Rumah Sakit Umum Pusat Nasional dr. Cipto Mangunkusumo (RSUPN dr. Cipto
Mangunkusumo atau RSCM) adalah RSCM atau Rumah Sakit Pusat Nasional Umum 
Dr. Cipto Mangunkusumo adalah rumah sakit umum milik pemerintah dengan pelayanan
terlengkap di Indonesia, Status tersebut diberikan melalui SK Menkes no
YM.01.10/III/2212/2009.

Selain menjadi RS pemerintah RSCM juga berfungsi sebagai RS pendidikan,


salah satunya adalah Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia. Nama rumah sakit ini
diambil dari nama dr. Tjipto Mangoenkoesoemo, seorang tokoh perjuangan Indonesia
pada masa kolonial.

Gambar 1.1 Jl. Pangeran Diponegoro No.71, Kenari, Kec. Senen, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
10430, Indonesia

Di RSCM ribuan dokter dan tenaga medis bersama-sama melayani ribuan pasien
dari seluruh Indonesia yang setiap hari berkunjung ke RS ini. RSCM merupakan pusat
rujukan nasional rumah sakit pemerintah dan merupakan tempat pendidikan dokter
umum, dokter spesialis I dan subspesialis, perawat serta tenaga kesehatan lainnya.
Sejarah berdirinya rumah sakit ini dimulai sejak masa pendudukan Belanda di Jakarta.
Tepat pada tanggal 19 November 1919, Belanda mendirikan Centrale Burgulijke
Ziekenhuis (CBZ) atau Pusat Kesehatan Rakyat sebagai sarana praktikum bagi para siswa
STOVIA. STOVIA (Sekolah Dokter Jawa) sendiri adalah sekolah kedokteran pertama di
Jakarta yang merupakan cikal bakal terbentuknya Fakultas Kedokteran Universitas
Indonesia. Pendirian rumah sakit ini berkaitan erat dengan berdirinya Fakultas 
Kedokteran Universitas Indonesia, kedua instansi ini saling mengisi satu sama lain.
 
Gambar 1.2 Centrale Burgerlijke Ziekeninrichting

Dalam perkembangannya, CBZ kemudian berganti nama menjadi Ika Daigaku Byongin
(Rumah sakit perguruan tinggi) pada masa pendudukan Jepang tahun 1942. Hingga pada
masa kemerdekaan, CBZ diubah menjadi Roemah Sakit Oemoem Negeri, pimpinan Prof
Dr Asikin Widjayakoesoema. Sejak 13 Juni 1994, sesuai SK Menkes nomor
553/Menkes/SK/VI/1994, pemerintah mengubah namanya menjadi Rumah Sakit Umum
Pusat Nasional Dr Cipto Mangunkusumo.
 
RSCM merupakan rumah sakit rujukan bagi masyarakat umum, terutama untuk
masyarakat menengah ke bawah. Pembangunan gedung dan pengembangan layanan terus
ditingkatkan. Salah satu hasilnya pada tahun 2008, ketika itu Presiden Susilo Bambang
Yudhoyono meresmikan Gedung Wing A yang berdaya tampung 700 pasien. Serta
paviliun Kencana, sebuah fasilitas kelas satu berisi 30 tempat tidur untuk pasien rawat
inap. Lalu dua gedung baru yang dikhususkan untuk penanganan masalah mata (RSCM
Kirana) serta layanan bagi ibu dan anak (RSCM Kiara).
 
Kini, layanan RSCM meliputi 23 Departemen Spesialis Klinik dengan fasilitas rawat inap
serta dilengkapi berbagai macam fasilitas penunjang. Gedung rumah sakit pimpinan Prof.
Dr. dr. Akmal Taher ini berada di enam titik lokasi yang berpusat di Jalan Diponegoro 71
Jakarta Pusat. 

2.2 Visi & Misi Rumah Sakit RSUPN.DR.CIPTO MANGUNKUSUMO


● VISI
Menjadi unit pelayanan terpadu terkemuka berkelas Internasional. 

● MISI
Adapun Misi dari Rumah sakit ini adalah :
1. Menyediakan pelayanan pengobatan subspesialistik bertaraf internasional yang
mengutamakan pelayanan prima dan teknologi mutakhir.
2. Melaksanakan peran sebagai pusat rujukan terlengkap dan terpercaya.
3. Menyediakan pelayanan pencegahan, pemeliharaan, dan peningkatan kesehatan
bertaraf internasional.
4. Menyelenggarakan pendidikan spesialis konsultan.
5. Memberikan pelayanan oleh tenaga konsultan dengan kompetensi yang tinggi.
6. Menyelenggarakan manajemen yang dinamis dan akuntabel dan mencapai
Excellent Performance Malcolm Balridge.
7. Menyelenggarakan lingkungan kerja yang harmonis, kondusif, dan nyaman
bagi segenap staf.
8. Menyelenggarakan pelayanan kesehatan dengan budaya sentuhan keramahan
9. Menyelenggarakan pelayanan berbasis penelitian
Untuk menjalankan misi tersebut RSCM perlu memiliki tujuan dan sasaran
rencana strategis yang tertuang sebagai berikut :
 Terwujudnya cost efectiveness dalam pelayanan, pendidikan dan riset.
 Terwujudnya kepuasan stakeholder.
 Terwujudnya sistem manajemen rumah sakit sesuai best practice
 Terwujudnya re-engineering melalui riset operasional rumah sakit.
 Terwujudnya layanan kesehatan yang efisien dan berorientasi pada
keselamatan pasien dan mutu.
 Terwujudnya tim integrated care for complex medically
 Terwujudnya pendidikan yang berbasis riset dan kompetensi dengan
mengintegrasikan aspek patient safety.
 Terwujudnya staf yang memiliki kompetensi komprehensif dan kinerja
yang unggul.
 Terwujudnya sarana, prasarana, dan teknologi sesuai best practice dalam
lingkungan kerja yang nyaman dan kondusif
 Terwujudnya budaya menolong dan berkinerja
2.3 Filosofi Logo

Gambar 1.3
Logo Rumah Sakit DR.CIPTO MANGUNKUSUMO
 Logo Perusahaan Tulisan RSCM dengan huruf Italic Tahoma ke arah kanan
berwarna biru yang menggambarkan Visi RSCM yang bergerak menuju Rumah
Sakit yang Mandiri dan Terkemuka.
 Garis lengkung dinamis merah ke arah atas tulisan RSCM merupakan gambaran
dinamika RSCM dalam menyongsong perubahan untuk senantiasa meningkatkan
Pelayanan Prima, hasil pendidikan dan penelitian, produktifitas SDM dan posisi
bisnis RSCM.
 Lambang kesehatan putih dengan dasar biru, merupakan gambaran
penyelenggaraan misi RSCM dalam memberikan pelayanan kesehatan yang
bermutu serta terjangkau oleh semua lapisan masyarakat serta penyelenggaraan
pendidikan dan penelitian yang bermutu melalui manajemen yang mandiri sesuai
misi RSCM.

2.4 Fasilitas RSCM


Sistem pelayanan Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) senantiasa yang
mengedepankan aspek intergrasi dan koordinasi, Salah satu perwujudannya adalah
melalui pelayanan kelompok (cluster) bidang tertentu. Cluster ini adalah salah satu unit
rawat jalan di RSCM Kencana tipe A dan mempunyai 19 cluster, Rumah sakit ini
mempunyai unit rawat inap berkapasitas lebih dari 500 tempat tidur. Mempunyai klinik
executive 24 jam, Sementara pelayanan lainnya terdiri dari :
1. Radiology 24 jam
2. Farmasi 24 jam
3. Pelayanan One Day Care (ODC)
4. Intensive Care Unit (ICU)
5. Ambulance
Dan di luar itu mempunyai fasilitas lainnya ATM CENTER, Apotek, Ruang Tunggu
dengan fasilitas bahan bacaan, fasilitas ruang tunggu yang luas dan dilengkapi sofa yang
nyaman dengan konsep city view lounge. Musholla, Tempat Parkir, Layanan customer
service Sumber Daya Manusia (SDM) Sumber daya manusia untuk saat sekarang ini
sesuai kebutuhan dan pelayanan pada RSCM .
RSCM terdiri dari tenaga medis dan non medis yang jumlahnya mencapai hampir
sekira 350 orang. Dengan jumlah ini RSCM selama kurun waktu lima tahun ke depan
masih cukup dengan rasio jumlah pasien yang ada. Peningkatan kualitas SDM pada
semua unit selalu ditingkatkan, dalam hal ini maka RSCM beberapa pelatihan yang
diberikan kepada karyawan seperti K3 Listrik, K3 Boiler, K3 Lift, Pelatihan BHD
(Bantuan Hidup Dasar), Transportasi pasien kritikal, Workshop IPSG, Pelatihan
Komunikasi Efektif, Journal Reading, Budaya Layanan Rumah Sakit, Pelatihan
penggunaan (Alat Pemadam Api Ringan) APAR, Simulasi bahaya tanggap darurat ,
Seminar-seminar dan inhouse Training, Training of Trainer (TOT Patient Safety)
Pelatihan Pengadaan Barang dan Jasa, Pelatihan Unit Keuangan.

Program Layanan Program Layanan di RSCM Kencana terdiri dari pelayanan


kelompok (cluster) bidang tertentu serta program unggulan dari masing-masing cluster
tersebut. Cluster-cluster tersebut adalah :

a. Cluster Breast Cluster Breast menawarkan layanan terbaik untuk diagnosis, pilihan
terapi, dan rekonstruksi payudara. Layanan unggulan yang diberikan termasuk triple
diagnosis yang melihatkan diagnosis klinis, imaging, dan sitologi dalam 24 jam.
Selain itu diberikan pelayanan masalah keganasan dan tumor jinak payudara yang
melibatkan tim multidisiplin (bedah onkologi, bedah plastic, radiologi, patologi
anatomi, rehabilitasi medic, dan pskiatri). Layanan unggulan adalah Skrining tumor
payudara , Deteksi dini, terdiri dari :
o Penanganan keluhan pada payudara akibat infeksi, radang, hormonal,
kelainan bentuk, dan penyebab lain.
o Triple Diagnosis : Klinis, Imaging (USG & Mamografi ) dan Fine Needle
Aspiration Biopsi (FNAB)
b. Cluster Diabetic Cluster Diabetic memberikan layanan di bidang diabetes, metabolic,
bahkan endokrinologi. Layanan unggulannya termasuk klinik diabetes terpadu.
Dalam perawatan di klinik ini, pasien mendapatkan perawatan dengan metode holistic
termasuk perawatan kaki, nutrisi dan diet, serta edukasi. Terdapat juga Klinik Risiko
Kardio Metabolik dan Klinik Tiroid.
c. Cluster Cardiovaskuler Cluster Cardiovascular
adalah cluster yang digawangi oleh dokter subspesialis jantung (kardiologi), bedah
vascular dan hematologi. Cluster ini memberikan solusi pengelolaan pasien secara
medis dan bedah.
d. Cluster Digestif Cluster Digestive. Dengan prinsip penatalaksanaan paripurna dengan
terhormat, menggunakan teknologi kedokteran paling mutakhir, dan sumber daya
manusia terbaik, Cluster Digestive memberikan layanan terbaik bagi pasiennya.
Tujuh layanan unggulannya termasuk deteksi dini kanker, endoskopi emergensi
(tindakan invasif minimal kegawatdaruratan saluran cerna), klinik protkologi (untuk
pasien wasir), tatalaksana batu empedu, dyspepsia, hepatoma (keganasan hati), dan
hepatitis kronik paripurna.
e. Eaar Center Cluster Ear, Nose and Throat menawarkan layanan unggulan seperti
layanan untuk penyakit telinga dan gangguan pendengaran (Ear and Hearing Center),
gangguan keseimbangan (Balance Center), serta penanaman selaput telinga. Layanan
lain yang diunggulkan oleh cluster ini masalah mendengkur (Center of Snoring and
OSA), layanan klinik suara (Voice Clinic), dan Dysphagia Clinic untuk masalah
gangguan menelan.
f. Cluster Estetik Cluster Aesthetic melibatkan berbagai dokter dari disiplin ilmu bedah
plastik, mata, THT, gigi, dermatologi, rehabilitasi, dan gizi klinis. Layanan unggulan
yang diberikan termasuk layanan estetika mata, hidung, dagu, wajah, payudara,
kontur tubuh, kulit dan gigi. Tenaga ahli kami didukung dengan teknologi terbaru
untuk memberikan hasil yang paling baik. Cluster ini jg dilengkapi layanan ruang
konsultasi eksekutif dan lounge dengan pemandangan kota.
g. Cluster Health Screening menyediakan pelayanan pemeriksaan kesehatan spesifik dan
paripurna dengan sentuhan keramahan. Paket layanan yang disediakan adalah Basic
HealthScreening for Male and Female, Executive Health Screening,Premarital
Package, Male & Female Cancer Screening,Comprehensive Cardiovascular
Screening, Stroke Prevention,Thrombosis Screening, Osteoporosis Screening, Oral &
DentalScreening, Metabolic Syndrome Screening, Mental Health Screening. layanan
unggulannya adalah Basic Men Health Screening , Basic Women Health Screening,
General Medical Check
h. Eye Clinic Cluster Eye melayani pasien dengan berbagai masalah mata dengan
paripurna. Layanan unggulan yang ditawarkan termasuk pelayanan masalah mata
seperti katarak, glaucoma, retina, infeksi, dan imunologi.
i. Cluster Neuroscince adalah cluster yang didalamnya terdiri dokter subspesialis
neurologi, psikiatri dan bedah saraf. Cluster ini memberikan layanan yang
berhubungan dengan masalah stroke, tumor otak, vertigo, dan kesehatan jiwa, baik
yang perlu penanganan medis maupun bedah.
j. Klinik Rehabilitasi Medik Cluster Functional Improvement and Rehabilitation
didirikan untuk membantu pasien mengatasi masalah kesehatan yang berkaitan
dengan ketidakmampuan seseorang untuk menjalankan aktivitas fungsional secara
optimal. Layanan unggulan kami termasuk untuk penatalaksanaan pasien yang
bermasalah dalam komunikasi dan menelan, permasalahan kandung kemih dan
pencernaan, postur, dan kekakuan otot. Layanan unggulan :
a. Communication and swallowing problem : 1). Disfagia (kesulitan menelan) 2).
Afasia (gangguan kemampuan berbahasa) 3). Disfonia : (gangguan pada kualitas
suara) , 4). Disartria (gangguan bicara) 5). Stuttering
b. Posture clinic : 1). Kifosis (Kelainan bentuk pada tulang belakang) 2). Skoliosis
(pembengkokan kearah samping dari tulang belakang)
c. Spasticity clinic (merupakan kekakuan yang disebabkan oleh karena terjadi
peningkatan tonus otot)
d. Bladder and bowel problem : 1) Stress Incontinence Inkontensia urin
(ketidakmampuan menahan kencing atau buang air kecil) 2) Neurologic Bladder
(Kelainan kandung kemih yang disebabkan adanya kelainan pada jalur (pathways)
system saraf) 3) Bowel Incontinence (Ketidakmampuan untuk mengontrol buang air
besar sehingga menyebabkan tinja keluar dari anus).
k. Cluster Spine, Knee & Shoulder memberikan layanan unggulan seperti correction of
spinal deformity, sciatica untuk herniasi nucleus pulposus daerah lumbal, berbagai
penyakit degenerative, dan penyakit reumatik. Pelayanan di cluster ini melibatkan
berbagai tim dokter spesialis dari berbagai disiplin ilmu (bedah ortopedi, saraf, bedah
saraf, rehabilitasi, dan penyakit dalam).
l. Cluster Uronefrology memberikan layanan subspesialis di bidang urologi, nefrologi,
dan veneorologi dengan sentuhan keramahan. Tim Cluster Uronephrology dilengkapi
dengan tenaga ahli terlatih terbaik dan tim pendukung yang berpengalaman.
Pelayanan unggulan termasuk penatalaksanaan minimal invasive untuk batu kandung
kemih, layanan minimal invasive untuk pembesaran prostat jinak, manjemen
paripurna untuk penyakit ginjal kronik, transplantasi ginjal, pelayanan komprehensif
hipertensi dan klinik dialysis.
m. Cluster Wellness Layanan unggulan: a. Konsultasi Geriatri ( > 60 th ) b. Konsultasi
Remaja c. Weight management program : obesity d. Edukasi Gizi e. Adult
Immunisation & traveller s disease prevention f. Stress emotional management g.
Sleep problem management h. Stop smoking / alcoholic program 13. Klinik Dentistry
Layanan Unggulan: a. Perawatan Halitosis (bau mulut ) b. Orofacial pain (rasa sakit
yang timbul akibat kelainan gigi) Rehabilitative Dentistry (rehabilitasi pada gigi) d.
Orthognathy Surgery Treatment (Perawatan kelainan oklusi disertai kelainan
pertumbuhan tulang wajah) e. Special Care Dentistry (perawatan gigi)
n. Klinik Internal Medicine Cluster Teratai memberikan layanan kesehatan di bidang
penyakit dalam seperti masalah pernafasan dan paru (Pulmonologi), kesehatan fisik-
psikis (Psikosomatis), kesehatan darah dan kanker (Hematologi-Onkologi), masalah
infeksi (Tropik-Infeksi), masalah alergi dan penyakit autoimun (Alergi dan
Imunologi), kesehatan usia lanjut (Geriatri), sedangkan beberapa layanan lain
bergabung dengan cluster lain seperti kesehatan saluran cerna (Hepatologi dan
Gastroenterologi di Cluster Diabetic), masalah remayik (Rematologi di Cluster Spine,
Knee and shoulder), masalah kesehatan jantung dan pembuluh darah (Kardiologi di
Cluster Cardiovascular), masalah ginjal dan hipertensi (Ginjal- Hipertensi di Cluster
Uronephrology), pelayanan lain termasuk terapi parenteral sehari, tranfusi komponen
darah, dan kemoterapi.
o. ICU Layanan Unggulan: a. USG Logic E-9 b. Radiografi Digital : 1). Computed
Radiografi (CR) 2). Digital Direct Radiografi (DDR ) Menampilkan Citra x- ray
untuk long spine & long leg
p. Executive 24 Hours Cluster Executive 24 hours adalah cluster yang memberikan
layanan terpadu untuk berbagai masalah medis umum baik gawat, darurat, gawat
darurat atau yang bukan gawat darurat. Layanan unggulannya termasuk pelayanan
gawat darurat 24 jam, pelayanan ambulan dengan EMS, dan panggilan rumah 24 jam.
Pelayanan ambulan dengan EMS memberikan pelayanan transportasi ambulan dari
dan ke International Wing hospital serta memberikan pelayanan medis selama
transportasi tersebut sesuai best practice secara professional sesuai dengan visi dan
misi organisasi. Layanan panggilan rumah 24 jam meliputi panggilan rumah dan
memutuskan serta memfasilitasi transportasi pasien pada pelayanan panggilan rumah
sesuai dengan SPM secara professional sesuai dengan visi dan misi organisasi.
Layanan unggulan : a. Pelayanan Gawat Darurat 24 jam b. Pelayanan Ambulans
dengan EMS Home Visit / House Call (panggilan rumah)
q. Rawat Inap Rawat inap menjadi salah satu unggulan dari RSCM Kencana, karena
menyediakan ruang rawat yang berkelas hotel berbintang yang akan membuat pasien
dan keluarga pasien merasanya nyaman. Ketenangan dan kenyamanan sangat perlu
untuk memulihkan kondisi kesehatan pasien, maka RSCM Kencana memberikan
fasilitas rawat inap dengan kelas sebagai berikut : Kelas VIP, VVIP, Suite Room, dan
President Suite Room Dari kelas-kelas diatas di bedakan dengan fasilitas-fasilitas
yang tersedia di ruangan tersebut. Ruangan-ruangan tersebut diperuntukan dengan
tujuan dari RSCM Kencana yang menawarkan konsep pelayanan kesehatan
terintegrasi bertaraf internasional. Dengan demikian kepuasan pelanggan merupakan
prioritas yang senantiasa diutamakan. Adapun fasilitas yang dimiliki dari tiap kelas
adalah sebagai berikut :
a. VIP
1. Tempat tidur pasien elektrik
2. Luas ruangan 27.78m2
3. Sofa Bed yang nyaman
4. Kulkas dan Dispenser
5. 1 unit TV Datar 32 inch
6. 1 Kamar mandi dengan air panas
b. VVIP
1. Tempat tidur pasien elektrik
2. Luas ruangan m2
3. Sofa Bed yang nyaman
4. Kulkas 2 pintu dan Dispenser
5. 1 unit TV Datar 37 inch
6. 1 Kamar mandi dengan air panas
7. Meja makan dilengkapi dengan microwave

c. Suite Room
1. Tempat tidur pasien electric
2. Luas ruangan 58.51m2 dilengkapi dengan furniture modern
3. Ruang keluarga/tamu yang dilengkapi dengan TV datar 37 inch serta sofa
yang nyaman
4. Ruang makan dan dapur di lengkapi dengan microwave, kulkas, dispenser,
kitchen set
5. Kamar tidur tersendiri untuk keluarga pasien yang dilengkapi dengan
ranjang, lemari pakaian dan meja rias.
6. Dua kamar mandi dengan air panas untuk keluarga pasien dan pasien.

d. President Suite
1. Tempat tidur pasien electric
2. Luas ruangan 72.65m2 dilengkapi dengan furniture modern
3. Ruang keluarga / tamu yang dilengkapi dengan TV datar 37 inch serta sofa
yang nyaman
4. Ruang makan dan dapur di lengkapi dengan microwave, kulkas, dispenser,
kitchen set.
5. Kamar tidur tersendiri untuk keluarga pasien yang dilengkapi dengan
ranjang, lemari pakaian dan meja rias.
6. Dua kamar mandi dengan air panas untuk keluarga pasien dan pasien.

q. Cluster reproductive Satu unggulan pelayanan kami. Salah satu jenis layananya adalah
In Vivo Fertilization atau program bayi tabung. Pelayanan bayi tabung di RSCM
Kencana merupakan salah satu yang terbaik di indonesia. Kami memberikan pelayanan
sesuai standar international dengan biaya kompetitif. Tim dokternya terdiri atas dokter
ahli kebidanan dan kandungan subspesialis imunoendokrinologi, spesialis urologi,
spesialis penyakit dalam subspesialis hematologi, spesialis kesehatan jiwa dan spesialis
andrologi. Layanan Unggulan : a. Klinik Bayi Tabung b. Klinik Gangguan Kesuburan
Gangguan Haid dan Monopause d. Policystic Ovarium (PCO) e. Kista endometrium f.
Myoma g. Polip endometrium h. Gangguan hormone i. Keguguran Berulang j.
Endometriosis.
r. Tenaga Medis
Dokter Umum: 46 Orang
Dokter Spesialis: 614 Orang
Dokter Gigi: 27 Orang
Dokter Gigi Spesialis: 71 Orang
Residen: 1089 Orang
Perawat: 1454 Orang
Paramedis Non Perawat: 407 Orang
Koas: 300 Orang
Non Medis: 2191 Orang

2.5 Rencana Strategis Bisnis RSCM


Setiap sel matriks TOWS diisi oleh sasaran strategi yang menunjukkan prioritas
strategis yang dipilih oleh RSCM pada kurun waktu tahun 2015 – 2019 dalam
menghadapi salah satu dari 4 (empat) keadaan berikut:
(i) memanfaatkan strength tertentu untuk menghadapi suatu threat
(ii) memanfaatkan strength tertentu untuk menggapai opportunity
(iii) meminimasi atau meniadakan weakness tertentu dengan menghadapi threat
tertentu
(iv) meminimasi atau meniadakan weakness tertentu dengan memanfaatkan
opportunity tertentu
Berdasarkan hasil analisa posisi bersaing dan analisa TOWS, maka dapat disusun peta
strategi. peta strategi menggambarkan jalinan hubungan sebab dan akibat atas berbagai
sasaran strategis pada 4 (empat) perspektif, yakni perspektif stakeholders, perspektif
proses bisnis, perspektif learning & growth, dan perspektif finansial. Peta strategi yang
disusun diadaptasi dari pendekatan Balanced Scorecard. Peta strategi RSCM periode
tahun 2015 – 2019 disusun atas 16 (enam belas) jenis sasaran strategis yang
dikembangkan berdasarkan pada analisa TOWS sebagai berikut:
1. Terwujudnya pelayanan, pendidikan dan riset yang ekselen
2. Terwujudnya strategic Public Private Partnership
3. Terwujudnya cost-containment dalam pendidikan, layanan dan riset
4. Terwujudnya kelembagaan AHC
5. Terakreditasi internasional
6. Terwujudnya pusat unggulan riset, pelayanan dan pendidikan yang terintegrasi
7. Terwujudnya sistem jaringan pelayanan dan pendidikan menuju RSCM sebagai acute
academic tertiary care
8. Terwujudnya Pendidikan Dokter Spesialis dalam rangka menunjang layanan primer
9. Terwujudnya sistem advokasi yang efektif kepada stakeholder
10. Sasaran Strategis
11. Terwujudnya sistem tata kelola dan penjaminan mutu ditingkat unit kerja
12. Terwujudnya proses bisnis yang seamless dan terintegrasi
13. Terwujudnya percepatan integrasi IT
14. Terwujudnya RSCM-FKUI to be the best place to work
15. Terwujudnya budaya menolong dan berkinerja
16. Terwujudnya staf dengan memiliki kompetensi komprehensif yang unggul dengan
pendekatan integratif dan interdisipliner.

dapat disusun Indikator Kinerja Utama atau KPI (Key Performance Indicator) dan target
KPI serta bobot KPI dan PIC (Person in Charge) atas suatu KPI. Berbagai jenis KPI telah
dirumuskan untuk renstra RSCM untuk periode tahun 2015 – 2019. Sebagian jenis KPI
adalah bertipe outcome, dan lainnya bertipe output, proses, dan input. KPI berfungsi
untuk mengukur secara kualitatif tingkat keberhasilan pencapaian suatu sasaran strategis
pada peta strategi.KPI berjenis outcome merupakan indikator kinerja utama yang
mengukur keberhasilan RSCM untuk menghasilkan sasaran strategis tertentu. Jenis KPI
outcome hanya bisa diwujudkan bila ditunjang oleh berbagai KPI berjenis output, yang
berfungsi untuk mengukur tingkat keberhasilan keluaran suatu sasaran strategis pada peta
strategis. Berbagai KPI bertipe proses merupakan kumpulan indikator keberhasilan
sasaran strategis yang dibutuhkan untuk mewujudkan KPI bertipe output.

Untuk mewujudkan target KPI yang telah ditentukan, ada serangkaian program kerja
strategis yang perlu dilakukan oleh RSCM pada periode tahun 2015 - 2019. Penentuan
program kerja strategis RSCM untuk mewujudkan sasaran strategis dan target KPI nya
diarahkan pada tiga tipe berikut ini:
a) Program kerja strategis yang bersifat pemantapan : Tujuan dari diusulkannya program
kerja strategis ini adalah untuk membantu memastikan bahwa pelaksanaan suatu
mekanisme atau sistem manajemen tertentu yang dilakukan selama ini dinilai sudah
berjalan efektif untuk terus dilanjutkan di masa-masa mendatang dalam membantu
mewujudkan suatu sasaran strategis RSCM pada periode tahun 2015 - 2019.
b) Program kerja strategis yang bersifat perbaikan : Tujuan dari direkomendasikannya
program kerja strategis ini adalah untuk membantu menyempurnakan atau menata ulang
pelaksanaan suatu mekanisme atau sistem manajemen tertentu yang dilakukan selama ini
dinilai belum berjalan cukup efektif dalam membantu mewujudkan suatu sasaran
strategis RSCM.
c) Program kerja strategis yang bersifat pengembangan : Tujuan dari
direkomendasikannya program kerja strategis ini adalah untuk mengembangkan inisiatif
baru pelaksanaan suatu mekanisme atau sebuah sistem manajemen tertentu dalam
membantu mewujudkan suatu sasaran strategis RSCM.

BAB III

PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Rumah Sakit Umum Pusat Nasional dr. Cipto Mangunkusumo (RSUPN dr. Cipto
Mangunkusumo atau RSCM) adalah RSCM atau Rumah Sakit Pusat Nasional Umum 
Dr. Cipto Mangunkusumo adalah rumah sakit umum milik pemerintah dengan pelayanan
terlengkap di Indonesia, Status tersebut diberikan melalui SK Menkes no
YM.01.10/III/2212/2009.
Sistem pelayanan Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) senantiasa yang
mengedepankan aspek intergrasi dan koordinasi, Salah satu perwujudannya adalah
melalui pelayanan kelompok (cluster) bidang tertentu.

3.2 Saran
Beberapa hal yang diharapkan dapat dikembangkan dimasa mendatang adalah sebagai
berikut :
1. Memberikan pelayanan yang lebih baik lagi
2. Gesit pada saat melakukan perekaman medis
3. Kurangi keterlambatan dokter maupun perawat

DAFTAR PUSTAKA
https://id.wikipedia.org/wiki/
Rumah_Sakit_Umum_Pusat_Nasional_Dr._Cipto_Mangunkusumo ( Di akses pada
tanggal 22 Febuari 2022, Pukul 12.58)
https://www.merdeka.com/rumah-sakit-umum-pusat-nasional-dr-cipto-mangunkusumo/
profil/ ( Di akses pada tanggal 22 febuari 2022, Pukul 15.11)
https://docplayer.info/55920465-Bab-iv-hasil-penelitian-dan-pembahasan-nama-rumah-
sakit-ini-diambil-dari-nama-dr-tjipto-mangoenkoesoemo.html (Di akses pada tanggal 22
Febuari 2022, Pukul 16.40)
file:///D:/File_11-Bab-III-Pembahasan.pdf ( Di akses pada tanggal 22 Febuari 2022,
pukul 18.00)
https://e-renggar.kemkes.go.id/file2018/e-performance/1-415423-4tahunan-236.pdf (Di
akses pada tanggal 22 Febuari 2022 , Pukul 20.58)

Anda mungkin juga menyukai