Anda di halaman 1dari 2

1. Kita akui, bahwa Indonesia merupakan negara yang sangat strategis.

Negara ini
terletak di garis khatulistiwa dimana menjadikan tanah negeri ini subur sekali, serta
memiliki kekayaan alam yang begitu sangat melimpah terutama di bidang
pertambangan.

Walaupun demikian, nyatanya Indonesia masih belum mampu untuk menjadi negara
maju. Ada banyak alasan yang menjadikan negara ini masih belum bisa dikatakan
negara maju, diantaranya rendahnya mutu serta kualitas di bidang pendidikan,
pemerintahan, budaya, ilmu, teknologi, sektor industri, serta pertanian pangan dan
sejenisnya.

Selain itu, sifat bangsa ini yang masih mengandalkan impor dan sukar untuk berdiri
dibawah kaki sendiri, menjadikan negara ini sulit untuk berkembang. Belum lagi
Sumber Daya Alam kita yang justru dikelola negara asing, menjadikan negara ini
semakin terpuruk.

2. Persebaran penduduk Indonesia sangat timpang. Jumlah penduduk Indonesia menurut


sensus nasional 2010 adalah 237,64 juta, dan diperkirakan mencapai 255,4 juta pada
tahun 2015. Sebagian beaar atau 58% tinggal di pulau Jawa, pulau terpadat di dunia.
Padahal pulau Jawa hanyalah pulau terbesar ke lima di Indonesia. Pulau lain yang
lebih besar yaitu Sumatera, Kalimantan, Papua dan Sulawesi memiliki jumlah
penduduk yang lebih sedikit dari pulau Jawa.
Penyebab ketimpangan ini berbagai macam, pertama adalah kesuburan tanah di pulau
Jawa. Namun ketimpangan juga disebabkan karena adanya ketidakmerataan
pembangunan. Pulau Jawa memiliki infrastruktur lengkap mulai dari jalan tol, jalur
kereta api, bandar udara, pelabuhan, pembangkit listrik hingga pendidikan tinggi yang
lengkap. Adanya infrastruktur membuat banyaknya industri dan lapangan kerja yang
banyak di pulau Jawa.
Karena perbedaan tingkat pembangunan ini, terjadi migrasi ke pulau Jawa bagi para
pelajar dan pencari kerja. Pertambahan penduduk di Jawa juga tinggi karena
pendapatan warga dan tingkat kesehatan yang tinggi.
Untuk mencegah penumpukan penduduk di Jawa, maka perlu dilakukan pemerataan
pembangunan di luar Jawa

Pemerataan ini dilakukan misalnya dengan pembangunan Jalan Tol Trans Sumatar,
Jalan Raya Trans Sumatera dan pembangunan perguruan tinggi baru di luar Jawa
seperti Institut Teknologi Sumatera (Itera) di Lampung dan Institut Teknologi
Kalimantan (ITK) di Balikpapan

Dengan adanya pembangunan di luar Jawa diharapkan terbuka lapangan kerja baru,
sehingga penyebaran penduduk menjadi lebih merata di Indonesia.
3. Faktor penyebab keberagaman budaya di Indonesia:

1. Letak Geografi Indonesia yang Strategis


letak Indonesia yang strategis, yang terletak di antara Samudera Pasifik dan Samudera
Hindia, disamping itu indonesia juga diapit oleh dua Benua yaitu Benua Asia dan
Benua Australia, letak yang strategis ini menjadikan Indonesia menjadi jalur
perdagangan Internasional. Itu semua secara tidak langsung sangat mempengaruhi
keberagaman kebudayaan di Indonesia.

2. Indonesia Merupakan Negara Kepulauan


Indonesia mempunyai ribuan pulau yang berada di Sabang sampai Merauke. Hal ini
menyebabkan keberagaman karena setiap penduduk pulau tertentu mempunyai
kebudayaan yang beragam. Seperti keberagaman Ras, Suku, dan Budaya.

3. Perbedaan Keadaan Alam


Kondidi keadaan alam yang ada di Indonesia beragam, masyarakat tersebut
menyesuaikan kondisi alam yang terjadi disekitar mereka, contoh: masyarakat yang
tinggal di daerah pegunungan, pantai, dan lain sebagainya. Perbedaan ini mencakup
berbagai aspek mulai dari ekonomi, mata pencaharian, budaya, dan lain sebagainya.

4. Kemajuan IPTEK
Kemajuan IPTEK menjadi faktor pembentuk keberagaman di Indonesia, seperti
penggunaan media sosial, semua ada di internet, dari hal-hal kecil sampai besar. Kita
dapat menemui berbagai macam orang yang berada di seluruh penjuru dunia. Hal ini
mempengaruhi munculnya budaya bar.

Simpulan: Keberagaman budaya di Indonesia di pengaruhi oleh faktor berikut : letak


geografis Indonesia yang strategis, negara Indonesia merupakan negara kepulauan,
perbedaan keadaan alam, serta kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Anda mungkin juga menyukai