Anda di halaman 1dari 2

NAMA : TRI HARYANI

NIM : 857817847
KELAS : 1A
MATA KULIAH : PEMBELAJARAN TERPADU

1. Siswa kelas 6A melakukan praktikum IPA tentang suhu badan rata-rata seluruh siswa
dikelasnya. Mereka menggunakan alat spignomanometer. Dengan menggunakan alat
tersebut siswa dapat belajar mencari letak denyut jantung, posisi alat yang tepat,
kepekaan dalam mendengarkan denyut jantung. Bagaimana Guru dapat mengajari siswa
dalam hal tersebut? Berikan alasannya!
1. Guru memberikan pengertian kepada siswa kelas 6 tentang pengertian suhu badan
dan memberikan contoh dalam beberapa kasus.
2. Guru memberikan pengertian tentang alat spignomanometer serta bagaimana cara
menggunakannya. Guru memperkenalkan serta menjelaskan cara kerja alat tersebut.
3. Guru mengajak siswa kelas 6 untuk penggunaan alat spignomanometer dan
mempraktekkan agar siswa lebih memahami.
2. Mengapa seorang guru harus memeriksa dan membahas tugas yang diberikan kepada
peserta didik pada tahap kegiatan akhir dan tindak lanjut?
Dengan melakukan tindak lanjut pada tahap kegiatan akhir bertujuan untuk mengetahui
tingkat keberhasilan pembelajaran yang telah dilaksanakan. Dari hasil test guru dapat
mengetahui ketercapaian tujuan pembelajaran siswa baik secara individual maupun kelas.
Pada prinsipnya kegiatan tindak lanjut pembelajaran dilaksanakan untuk mengoptimalkan
hasil belajar siswa. Dan dalam pemberian tugas harus berdasarkan pada perencanaan
yang efektif dan terpadu artinya pemberian tugas harus sesuai dengan kompetensi yang
akan dicapai serta bermanfaat bagi siswa.
3. Di dalam proses pembelajaran guru harus terampil dalam menutup pelajaran agar siswa
termotivasi dalam mengikuti kegiatan pembelajaran berikutnya. Sebutkan dan jelaskan
komponen menutup pelajaran!
Komponen keterampilan menutup pelajaran;
1) Meninjau kembali (review)
Kegiatan meninjau kembali ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana siswa
menguasai bahan pelajaran yang telah di bahas. Kegiatan yang bisa dilakukan
oleh guru untuk mengetahui penguasaan siswa tersebut bisa dilakukan dengan
jalan menetapkan topik inti dari bahan pelajaran atau membuat ringkasan bahan
pelajaran yang sedang/ sudah dibahas.
2) Melakukan penelitian
Kegiatan melakukan penelitian ini bertujuan untuk melihat sejuah mana tingkat
penguasaan siswa terhadap kompetensi yang di harapkan. Mengingat alokasi
waktu untuk kegiatan ini sangat terbatas maka bentuk penelitian ini dapat
dilakukan dengan cara:
a) Melakukan tanya jawab secara lisan
b) Meminta salah seorang siswa untuk menunjukkan kemampuan sebagai
hasil belajarnya
c) Meminta salah seorang siswa untuk mengaplikasikan hasil belajar yang
telah diperolehnya didepan kelas
d) Meminta siswa untuk menyatakan pendapat tentang bahan dan kegiatan
belajar dari tema yang telah dikuasai
e) Memberikan soal-soal tertulis yang dapat dikerjakan siswa di luar kelas
atau PR
4. Jelaskan langkah- langkah dalam tahapan strategi pembelajaran!
Tahapan kegaiatan strategi pembelajaran:
1) Kegiatan persiapan
Guru mempersiapakan segala sesuatu yang akan mendukung pelaksanaan proses
pembelajaran terpadu
2) Kegiatan pembukaan
a) Siswa di kondisikan kedalam situasi belajar yang kondusif
b) Guru menyampaikan materi dengan menulis di papan tulis
c) Guru menjelaskan langkah-langkah kegiatan yang harus dilakukan
d) Guru melakukan kegiatan apersepsi sebagai motivasi siswa
3) Kegiatan inti
4) Kegiatan penutup
a) Siswa dibimbing untuk menarik kesimpulan dari apa yang sudah
dipelajari
b) Tindak lanjut dengan memberikan pembiasaan untuk selalu menjaga
kebersihan dan kesehatan
5. Penilaian akurat tidak akurat dalam penilaian hasil dan proses belajar siswa?
Penilaian proses belajar sasaran yang dinilai adalah tingkat ekfektivitas kegiatan belajar
mengajar dalam rangka percapaian tujuan pengajaran. Penilaian proses terdiri dari:
1) Penilaian terhadap siswa
Penilaian terhadap siswa berkaitan dengan
a) Perkembangan konseptual anak
b) Tingkat kemampuan menghadapai tantangan
c) Interaksi siswa dengan siswa lainnya
d) Kemampuan anak berkomunikasi
e) Partisipasi siswa dalam diskusi kelompok
2) Penilaian terhadap guru
Penilaian terhadap guru mencakup hal-hal yang berkaitan:
a) Proses pembelajaran
b) Pendekatan dan metode yang digunakan
c) Materi pembelajaran yang mencakup : pemilihan tema, topik, dan unit
d) Kelengkapan pembelajaran yang disesuaikan guru

Anda mungkin juga menyukai