Anda di halaman 1dari 1

NAMA : IDA AYU KOMANG SUMI ANTARI

NIM : 21021013
JURUSAN : D3 AKUTANSI
BAHASA INGGRIS
TEKS 1
Bahaya Merokok di Pagi Hari
Merokok di pagi hari, khususnya ditemani secangkir kopi, telah menjadi kebiasaan
yang sulit dirubah. Sehingga ,kebiasaan ini semestinya harus dihentikan mulai dari merokok di
pagi hari yang sangat berbahaya dibandingkan merokok saat siang atau malam.
Penelitian menunjukan bahwa merokok saat bangun tidur meningkatkan resiko kanker
paru - paru, leher dan kepala. Perokok pagi memiliki kadar nikotin dan zat berbahaya lainnya
dari tembakau di dalam tubuhnya. Mereka juga akan lebih kecanduan dibandingkan yang
menahan diri setengah jam setelah bangun tidur. Kata peneliti Joshua Muscat di Universitas
Pengobatan Penn State.
Untuk mencari tahu kenapa sebagian perokok mengidap kanker dan sebagian tidak,
Muscat dan rekan timnya menguji hubungan antara resiko kanker dengan kebiasaan merokok
di pagi hari.
Experiment pertama melibatkan 4775 pasien dengan kanker paru dan 2835 perokok
tanpa kanker paru - paru . Mereka yang merokok 30 menit setelah bangun tidur berisiko lebih
tinggi menderita kanker paru dibandingkan dengan mereka yang menunggu 60 menit.
Sementara itu, mereka yang merokoko 31-60 menit setelah bangun tidur memiliki 1,31 kali
resiko dibandingkan mereka yang menunggu minimal 1 jam.
Experimen kedua melibatkan 1055 orang dengan kanker tenggorokan dan kanker otak
dan melibatkan 795 orang yang merokok tetapi tidak menderita kanker tenggorokan dan kanker
otak. Mereka yang merokok di 30 menit pertama saat bangun tidur 1.59 kali berisiko lebih
tinggi menderita kanker otak dan tenggorokan dibandingan mereka yang menunggu selama 1
jam. Resiko perokok yang merokok 31- 60 menit setelah bangun tidur beresiko 1,42 kali lebih
tinggi dibandingkan mereka yang menunggu minimal 1 jam.

Anda mungkin juga menyukai