Anda di halaman 1dari 3

1.

Apa itu bank indonesia sebagai Bank Sentral

Undang-Undang Republik Indonesia No. 6/ 2009. Undang-undang ini memberikan status dan kedudukan
sebagai suatu lembaga negara yang independen dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya, bebas
dari campur tangan Pemerintah dan/atau pihak lain, kecuali untuk hal-hal yang secara tegas diatur
dalam undang-undang ini. Bank Indonesia mempunyai otonomi penuh dalam merumuskan dan
melaksanakan setiap tugas dan wewenangnya sebagaimana ditentukan dalam undang-undang tersebut.
Pihak luar tidak dibenarkan mencampuri pelaksanaan tugas Bank Indonesia, dan Bank Indonesia juga
berkewajiban untuk menolak atau mengabaikan intervensi dalam bentuk apapun dari pihak manapun
juga. Status dan kedudukan yang khusus tersebut diperlukan agar Bank Indonesia dapat melaksanakan
peran dan fungsinya sebagai otoritas moneter secara lebih efektif dan efisien.

Sebagai badan hukum publik Bank Indonesia berwenang menetapkan peraturan-peraturan hukum yang
merupakan pelaksanaan dari undang-undang yang mengikat seluruh masyarakat luas sesuai dengan
tugas dan wewenangnya. Sebagai badan hukum perdata, Bank Indonesia dapat bertindak untuk dan atas
nama sendiri di dalam maupun di luar pengadilan.

Tujuan Tunggal

Dalam kapasitasnya sebagai bank sentral, Bank Indonesia mempunyai satu tujuan tunggal, yaitu
mencapai dan memelihara kestabilan nilai rupiah. Kestabilan nilai rupiah ini mengandung dua aspek,
yaitu kestabilan nilai mata uang terhadap barang dan jasa, serta kestabilan terhadap mata uang negara
lain. Aspek pertama tercermin pada perkembangan laju inflasi, sementara aspek kedua tercermin pada
perkembangan nilai tukar rupiah terhadap mata uang negara lain. Perumusan tujuan tunggal ini
dimaksudkan untuk memperjelas sasaran yang harus dicapai Bank Indonesia serta batas-batas tanggung
jawabnya. Dengan demikian, tercapai atau tidaknya tujuan Bank Indonesia ini kelak akan dapat diukur
dengan mudah.

Tugas Bank Indonesia

1. Menetapkan dan melaksanakan kebijakan moneter

2. Mengatur dan menjaga kelancaran sistem pembayaran

3. Mengatur dan mengawasi Bank

Contoh kebijakan yang dikeluarkan Bank Indonesia

kebijakan BI Rate ini masih memiliki kekurangan karena memiliki dampak yang lambat dibandingkan
yang diharapkan. Misalnya, saat bunga acuan diturunkan, pihak bank tidak leluasa mengeluarkan atau
menarik uang pada saat itu juga. Bank biasanya akan menunggu satu tahun, sampai uangnya bisa
dikeluarkan, sehingga peredaran uang pun tidak akan langsung naik. Begitu juga dengan suku bunga
yang naik, tidak membuat inflasi langsung bisa diturunkan. Akhirnya pertumbuhan ekonomi yang
diharapkan mengalami kendala di masalah waktu. Untuk itulah, Bank Indonesia menciptakan kebijakan
baru bernama BI 7 Day Repo Rate (Bi7DRR) yang diterapkan sejak tahun 2016 hingga saat ini. Beda
halnya dengan suku bunga acuan sebelumnya, dengan kebijakan BI7DRR bank bisa menarik atau
mengeluarkan uangnya dalam waktu 7 hari, dan berlaku kelipatannya. Hal ini pun membuat rate BI7DRR
sebesar yang jauh lebih rendah dibandingkan BI Rate.

2. Menjelaskan program beasiswa Bank Indonesia dan tujuannya

Beasiswa Bank Indonesia adalah salah satu program sosial sebagai kepedulian Bank Indonesia dalam
meningkatkan Sumber Daya MAnusia yang unggul dan mampu bersaing. Program Beasiswa Bank
Indonesia diarahkan tidak hanya dengan pemberian dana yang dapat digunakan untuk mendukung biaya
pendidikan, tunjangan studi, maupun biaya hidup, namun mahasiswa/i yang terpilih menjadi penerima
beasiswa Bank Indonesia kemudian akan menjadi anggota komunitas Generasi Baru Indonesia (GenBI).

TUJUAN PROGRAM

Meningkatkan angka partisipasi pendidikan tinggi, indeks pembangunan manusia (human development
index), dan daya saing bangsa;

Meningkatkan motivasi belajar serta menjamin keberlangsungan studi mahasiswa dan menghidupkan
harapan bagi mahasiswa yang mempunyai prestasi (potensi) akademik untuk dapat menempuh serta
menyelesaikan pendidikan tinggi;

Meningkatkan prestasi mahasiswa baik dalam bidang akademik (kurikuler) non akademik sehingga
mampu menghasilkan SDM yang kreatif, mandiri, produktif, dan memiliki kepedulian sosial yang tinggi
serta mampu berperan dalam pemberdayaan masyarakat.

Alasan mengikuti program beasiswa BI

Alasan saya mengikuti program beasiswa ini yaitu pertama saya ingin meringankan beban orang tua saya
dalam hal pembayaran Ukt semester selain itu tentunya karena program beasiswa Bank Indonesia ini
terdapat Komunitas yang bernama GenBI dan saya ingin menjadi bagian dari keluarga GenBI.
Dimana komunitas ini nantinya bisa menjadi wadah bagi saya untuk berproses dan mengembangkan diri
serta dapat bersosialisasi dengan masyarakat.

Manfaat beasiswa BI

Bagi mahasiswa yaitu Beasiswa BI dapat membantu proses biaya pendidikan dan uang saku. Selain itu,
beasiswa BI juga dapat menjadi wadah pengembangan softskill, karena kita tidak hanya diberi bantuan
biaya pendidikan, tetapi juga kita diberikan wadah berproses dan meningkatkan kualitas diri.

Bagi kampus yaitu

3. Apa itu komunitas Genbi

Generasi Baru Indonesia (GenBI) merupakan komunitas yang terdiri dari mahasiswa/i penerima
beasiswa Bank Indonesia yang berada di bawah naungan Bank Indonesia. Komunitas GenBI didirikan
pada tanggal 11 November 2011. Visi GenBI yaitu sebagai berikut : Menjadikan kaum muda Indonesia
sebagai generasi yang kompeten dalam berbagai bidang keilmuan serta dapat membawa perubahan
positif dan menjadi inspirasi bagi bangsa dan negara.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh komunitas GenBI yaitu kegiatan peningkatan hardskill dan softskill,
kegiatan sosial, berkesempatan mengikuti Leadership Camp, dan berkesempatan membangun relasi di
seluruh Indonesia.

Tujuan adanya GenBI ini adalah mengembangkan mahasiswa menjadi garda terdepan Bank Indonesia
dalam menyampaikan kebijakan dan program-program Bank Indonesia kepada masyarakat.

Tujuan GenBI yaitu menjadikan angggota GenBI sebagai :

Frontliners Bank Indonesia (mengkomunikasikan kelembagaan dan berbagai kebijakan Bank Indonesia
kepada sesama mahasiswa dan masyarakat umum

Change Agents (menjadi agen perubahan dan role model di kalangan pelajar, mahasiswa, dan
masyarakat)

Future Leaders (menjadi pemimpin masa depan di berbagai bidang dan tingkatan)

Rencana saya kedepan apabila saya terpilih menjadi salah satu penerima beasiswa Bank
Indonesia Saya akan menggunakan beasiswa ini sebaik mungkin dan yang paling utama saya
gunakan untuk membayar UKT semester, membeli buku sebagai penunjang kuliah sehingga saya
bisa mengurangi beban orang tua. Selain itu saya akan memberikan yang terbaik untuk GenBI
dengan aktif ikut serta dalam program kerja yang dilaksanakan oleh GenBI.

Anda mungkin juga menyukai