Anda di halaman 1dari 9

FORUM KESERASIAN SOSIAL

KAMPUNG RAMAYANA KECAMATAN SEPUTIH RAMAN


KABUPATEN LAMPUNG TENGAH
Alamat : Jl. Ramayana Kec. Seputih Raman Kab. Lampung Tengah

Nomor              : 01/FKS-DS/Ds.Soborejo/V/2011 Kepada Yth,


Lampiran           : 1(satu) berkas proposal Kementerian Sosial  RI
Perihal              : Permohonan Bantuan Keserasian Sosial c.q. Direktur PSKBS
Di –
       Jakarta
Dengan Hormat,

Bahwa dalam rangka pelaksanaan Program Keserasian Sosial di Kampung


Ramayana Kecamatan Seputih Raman Kabupaten Lampung Tengah kami Forum
Keserasian Sosial Kampung Ramayana berupaya untuk menciptakan kehidupan
bermasyarakat yang serasi dan harmonis di mana salah satu upaya tersebut
direncanakan dengan melaksanakan kegiatan pembangunan sarana dan prasarana
kampung berupa pembangunan sumur bor.
Mengingat keterbatasan dana swadya masyarakat yang ada maka
perkenankanlah kami mengajukan permohonan bantuan dana sebesar Rp
150.000.000,- ( Seratus Lima Puluh Juta Rupiah ) untuk pembangunan tersebut di
atas.
Demikian permohonan ini kami sampaikan atas perkenaannya untuk
memberikan bantuan, kami ucapkan terima kasih.

Ramayana,  2020

Hormat Kami
FORUM KESERASIAN SOSIAL
KAMPUNG RAMAYANA KECAMATAN SEPUTIH RAMAN
KABUPATEN LAMPUNG TENGAH

Ketua Sekretaris

........................................ ........................................

Mengetahui,
 Kepala Kampung Camat Seputih Raman
Ramayana

........................................
........................................ Nip :.......................................
Tembusan disampaikan kepada :
1. Yth, Kepala Dinas Sosial Propinsi Lampung
2. Camat Seputih Raman
3. Arsip
I. PENDAHULUAN

Indonesia adalah Negara yang rentan akan terjadinya konflik, dengan kondisi sosial
yang berbeda-beda, untuk mengatasi terjadinya konflik, sejak tahun 2006
pemerintah telah melaksanakan kegiatan pemberdayaan nilai-nilai kearifan lokal,
sosialisasi deteksi dini, penyiapan sarana bantuan bencana bagi masyarakat. Salah
satu kegiatan tersebut adalah Program Keserasian Sosial yang dilaksanakan di
daerah-daerah pedesaan, kegiatan ini didalamnya subtansi sosial berupa
pengembangan model-model sosial, agar tumbuh dan berkembang di lapisan
masyarakat pedesaan, masyarakat multikultural, multi etnis, agama dan budaya.

Seperti halnya kampung lain, Kampung Ramayana sedang terus menerus berupaya
membenahi berbagai kegiatan pembangunan struktur / insfratuktur yang secara
langsung dirasakan manfaatnya oleh warga masyarakat, disamping perbaikan
kegiatan sarana dan prasarana yang menyangkut aspek pemerintahan. Hal tersebut
sebagai upaya mewujudkan salah satu tujuan dilaksanakannya perubahan kearah
yang lebih baik.

Mengingat sangat pentingnya keserasian sosial dalam tata kehidupan masyarakat


desa maka dengan adanya Program Keserasian Sosial kami beupaya kegiatan
pembangunan sumur bor dapat memberikan rasa kebersamaan dalam masyarakat
dalam kehidupan sosial.

GAMBARAN UMUM

a.  Kondisi Geografis

Luas wilayah Kampung Ramayana adalah  ..... ha  dan berada di ketinggian ..... m


dari permukaan air laut

b.  Batas-Batas Kampung Ramayana

a) Sebelah Utara                 :  Kampung ............................


b) Sebelah selatan              :  Kampung ............................
c) Sebelah Barat                 :  Kampung ............................
d) Sebelah Timur                :  Kampung ............................
c.  Kondisi Demografi

Jumlah penduduk Desa Soborejo : ........  Jiwa


Laki-laki                                               : ........  Jiwa
Perempuan                                          : ........  Jiwa
Jumlah Kepala Keluarga                      : ........  KK
Jumlah Dusun                                     : ........  Dusun
Jumlah RW                                          : ........  RW
Jumlah RT                                           : ........  RT

d.  Kondisi sosial dan politik

Kondisi sosial masyarakat Desa Soborejo dalam kerukunan umat beragama


cukup tinggi,  dan mayoritas beragama Islam. Sedang mata pencaharian
penduduk Desa Soborejo pada umumnya adalah Buruh Tani, Pedagang,
berkebun,tukang dan lain sebagainya.

II. DASAR PEMIKIRAN

Sebagai acuan dan dasar pemikiran kami mengajukan Pembangunan Sumur Bor


dikarenakan pada saat musim kemarau tiba di daerah kami kesulitan air bersih untuk
keperluan sehari-hari sehingga jika tidak segera dibangun sumur bor maka kondisi di
kampung akan sulit.

III. MAKSUD DAN TUJUAN

Maksud dan tujuan kami mengajukan program Pembangunan Sumur Bor adalah


untuk mengurangi konflik yang disebabkan kurangnya pasokan air bersih
serta mengharmoniskan kembali hubungan para Masyarakat, dapat meningkatkan
hubungan emosional yang kuat antara para Masyarakat sehingga tercipta kondisi
yang kondusif, yang berdampak pada upaya peningkatan kesejahteraan para
Masyarakat. Sumber daya alam dan sumber daya manusia dapat dimanfaatkan
dengan tepat dan benar, sehingga terwujudnya kesatuan pandangan dan
pandangan kearah terwujudnya sinergisme gerak langkah di masyarakat dengan
pemerintah.
IV. RENCANA KEGIATAN

Bentuk Kegiatan : Pembangunan Sumur Bor

Memberikan pasokan air bersih dan memenuhi


kebutuhan masyarakat, meningkatkan kesejahteraan
Manfaat Kegiatan :
masyarakat dan mengurangi kesenjangan sosial
dalam kehidupan bermasyarakat

Survey lapangan dengan identifikasi permasalahan


sosial yang terjadi di masyarakat, pembahasan
masalah social dalam forum dengan
Sosialisasi Kegiatan :
mengklasifikasikan permasalahan social berdasarkan
hasil sosialisasi di lapangan serta keputusan bersama
dalam forum.

Rincian Anggaran Biaya : Terlampir

Pelaksanaan Kegiatan : April 2020


Tempat Kegiatan : Dusun ......... Rt ... Rw ... Kampung Ramayana

     Masyarakat
     Forum Keserasian Sosial
Pelaksanaan Kegiatan :
     Aparat Pemerintahan Setempat
     Masyarakat

Kegiatan dilaksanakan secara gotong royong dengan


Bagaiamana menetapkan jenis kegiatan, koordinasi dengan
Pelaksanaan Kegiatan : instansi terkait, memanfaatkan dana yang tersedia,
mengupayakan kegiatan swadaya di masyarakat
setempat.

V. HASIL YANG DIHARAPKAN


1. Aspek Fisik
Terbangunnya Sumur Bor di Kampung Ramayana Kecamatan Seputih Raman
Kabupaten Lampung Tengah.

2. Aspek Sosial
Hasil yang diharapkan adalah:
         Tercapainya interagasi sosial melalui inisiatif bersama.
         Hubungan yang harmonis dan dinamis antara masyarakat
         Terbangunnya kembali budaya gotong royong dalam kehidupan social.
VI. EVALUASI KEGIATAN

Kegiatan keserasian dapat berjalan sesuai rencana, sehingga upaya


penanggulangan dini dalam mengatasi penyimpangan dapat terlaksana. Diharapkan
program ini dampak fisik maupun psikisnya dapat dirasakan langsung oleh
masyarakat, meningkatnya ekonomi masyarakat, kesejahteraan
masyarakat  meningkat yang berdampak pada pola hidup sehat.

1. Pra Kegiatan
         Aparat setempat melaksanakan sosialisasi di masyarakat
         Melaksanakan rapat untuk membentuk Forum
         Survey lapangan lokasi, assesment atau pengumpulan data
         Identifikasi masalah.

2. Pada  pelaksanaan kegiatan, langkah selanjutnya Pengurus Forum bersama-


sama aparat setempat, pendamping merealisasikan Program Keserasian Sosial
sesuai hasil keputusan musyawarah Forum.

3. Hasil Kegiatan Keserasian Sosial ini diharapkan dapat berjalan sesuai rencana
dengan target sebagai berikut :
     Terlaksananya pembangunan Sumur Bor di Kampung Ramayana yang
dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh masyarakat
         Teratasi permasalahan sosial yang timbul di masyarakat
VII. KESIMPULAN

Demikian Proposal ini kami sampaikan semoga apa yang menjadi keinginan kita
semua dapat terwujud dan manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat, dan kita
selalu dalam lindungan dan hidayah Allah SWT sehingga dalam melaksanakan
aktivitas sehari-hari kita diberikan kesehatan dan selalu dalam bimbingannya.

Ramayana,  2020

Hormat Kami

Kepala Kampung Ramayana Ketua Forum

............................................... ...............................................
RENCANA ANGGARAN BIAYA
PEMBANGUNAN SUMUR BOR

No. KEBUTUHAN ITEM JUMLAH

SUSUNAN PENGURUS FORUM KESERASIAN SOSIAL


“KAMPUNG RAMAYANA”
KAMPUNG RAMAYANA RT ... / RW ... KECAMATAN SEPUTIH RAMAN
KABUPATEN LAMPUNG TENGAH

Penanggung Jawab : Kepala Kampung Ramayana


Ketua : ................................................
Sekretaris : ................................................
Bendahara : ................................................

Anggota : 1. ................................................
2. ................................................
3. ................................................
4. ................................................
5. ................................................
PROPOSAL
FORUM KESERASIAN SOSIAL
KAMPUNG RAMAYANA KECAMATAN SEPUTIH RAMAN
KABUPATEN LAMPUNG TENGAH

DIAJUKAN KEPADA
“ KEMENTERIAN SOSIAL REPUBLIK INDONESIA “
KAMPUNG RAMAYANA
KECAMATAN SEPUTIH RAMAN
KABUPATEN LAMPUNG TENGAH
Alamat : Jl. Ramayana Kec. Seputih Raman Kab. Lampung Tengah

Anda mungkin juga menyukai