Anda di halaman 1dari 8

Jihad Al’busjaeni

TI 2017 A
20170810089
Latihan Mandiri 2 Bahasa Pemrograman 1
SOAL :
1. Jelaskan fungsi dan kegunaan komponen-komponen dibawah ini :
a. JBUTTON
b. JLABEL
c. JRADIOBUTTON
d. JTEXTBOX
2. Buatlah kode program dengan java untuk menampilkan tampilan :
***
**
*
**
***
3. Susunlah kode program sederhana untuk menampilkan deretan angka “1, 3, 5, 7, 9,
11” menggunakan DO WHILE.

Jawab :
1. Fungsi dan kegunaan komponen-komponen JButton, JLabel, JRadioButton,
JTextBox :
a. JButton merupakan salah satu komponen swing yang terletak di paket
javax.swing. Komponen button hanya dapat memicu action event (event dari kelas
ActionEvent) dan tidak dapat memicu event item (event dari kelas ItemEvent)
seperti komponen check box (kelas JCheckBox) dan radio button (kelas
JRadioButton). Kelas JButton merupakan kelas turunan dari kelas AbstractButton
yang terletak di paket javax.swing. Metoda-metoda yang dimiliki kelas JButton
merupakan metoda turunan dari kelas AbstractButton. Metoda isSelected yang
dipanggil melalui obyek check box merupakan salah satunya. Karena kelas
JCheckBox adalah juga turunan dari kelas AbstractButton, maka metoda tersebut
dapat dipanggil melalui obyek (instance) dari kelas JCheckBox. Dibatasi hanya
sampai pada superclass JComponent, hirarkhi turunan dari kelas JButton adalah
sebagai berikut :
Kelas JButton memiliki lima buah konstruktor untuk mengkonstruksi obyek
button secara berbeda. Empat dari lima konstruktor kelas JButton yang paling sering
digunakan terdapat dalam tabel berikut ini.

Konstruktor Kelas JButton

Konstruktor Keterangan
JButton() Mengkonstruksi obyek button tanpa teks dan ikon.
JButton(Icon icon) Mengkonstruksi obyek button dengan ikon.
JButton(String text) Mengkonstruksi obyek button dengan teks.
JButton(String text, Icon Mengkonstruksi obyek button dengan teks dan ikon.
icon)

b. JLabel merupakan komponen grafis untuk menampilkan teks-teks pendek yang


tidak dapat diedit, image atau keduanya. JLabel berfungsi memberikan keterangan
pada komponen Java lain (umumnya obyek dari kelas JTextField). Label
mempunyai latar belakang yang transparan sehingga dapat menyesuikan dengan
latar belakang container classes dimana label diletakkan. Penggunaan metoda
setBackground tidak memberikan dampak perubahan warna pada latar belakang
label. Dibatasi hanya sampai pada superclass JComponent, hirarkhi turunan kelas
JLabel adalah sebagai berikut :

Kelas JLabel mempunyai enam buah kontruktor untuk mengkonstruksi obyek


label. Berikut ini adalah tabel daftar konstruktor kelas JLabel.

Konstruktor Kelas JLabel

Konstruktor Keterangan
JLabel() Mengkonstruksi obyek label tanpa teks dan ikon.
JLabel(String text) Mengkonstruksi obyek label dengan teks.
JLabel(String teks, int Mengkonstruksi obyek label dengan teks serta
hAlignment) menentukan penjajaran secara horisontal.
JLabel(Icon icon) Mengkontruksi obyek label dengan ikon.
JLabel(Icon icon, int Mengkonstruksi obyek label dengan ikon serta
hAlignment) menentukan penjajaran secara horisontal.
JLabel(String teks, Icon Mengkonstruksi obyek label dengan teks dan ikon serta
icon, int hAligment) menentukan penjajaran secara horisontal.

Kelas JLabel mempunyai banyak metoda, termasuk di sini adalah metoda


yang diwarisi dari kelas JComponent. Berikut ini adalah tabel beberapa metoda
dari kelas JLabel yang sering digunakan di dalam program :

Metoda Kelas JLabel

Metoda Keterangan
getText() Mengembalikan teks label.
setText(String text) Mengatur kembali teks label.
getIcon() Mengembalikan ikon gambar label.
setIcon(Icon icon) Mengatur kembali ikon gambar label.
setHorizontalAlignment(int Mengatur penjajaran secara horisontal.
hAlignment)
setVerticalAlignment(int Mengatur penjajaran secara vertikal.
vAlignment)
setHorizontalTextPosition(int Mengatur posisi teks label secara horisontal.
textHPos)
setVerticalTextPosition(int text Mengatur posisi teks label secara vertikal.
setIconTextGap() Mengatur celah antara teks dan ikon di label.
getIconTextGap(int Mengembalikan nilai int yang merepresentasikan
iconTextGap) celah antara teks dan ikon di label.
setDisplayedMnemonic(int Key) Menentukan sebuah kode kunci sebagai karakter
mnemonic.
setLabelFor(Component c) Menentukan komponen yang akan terikat oleh
label.
c. JRadioButton
Didalam Java, antarmuka grafis (graphical interface) dibuat dengan
memanfaatkan berbagai kelas grafis (component dan container) yang sudah
tersedia di Java (Java predefined classes). Anda dapat meletakkan berbagai
komponen di kelas-kelas wadah (container classes) seperti kelas JFrame, JPanel,
JAplet dan Container serta menggunakan kelas-kelas pembantu (helper classes)
seperti kelasColor, LayoutManager, Font, Graphics dan Dimension untuk
mendapatkan susunan dan tampilan komponen yang menarik. Salah satu kelas
grafis Java yang sering digunakan untuk membuat program aplikasi menggunakan
bahasa pemrograman ini adalah JRadioButton. Pada kelas JRadioButton juga
mempunyai dua keadaan atau nilai yaitu on/off atau true/false. Kelas
JRadioButton adalah turunan dari kelas JToggleButton.
Kita dapat mengelompokkan beberapa radio button menggunakan kelas
ButtonGroup. Ketika kita mengklik salah satu radio button (selected), maka radio
button yang lain menjadi kosong (unselected). Apabila Anda tidak
mengelompokkan beberapa radio button menggunakan ButtonGroup, maka
masing-masing radio button adalah independen (radio button satu tidak akan
mempengaruhi radio button lainnya). Dibatasi hanya sampai pada superclass
JComponent, hirarki turunan kelas JRadioButton adalah sebagai berikut :

Kelas JRadioButton mempunyai delapan kontruktor untuk membuat


(mengkonstruksi) obyek radio button secara berbeda. Berikut ini adalah tabel
beberapa kontruktor kelas JRadioButton yang sering digunakan :

Konstruktor Kelas JRadioButton

Konstruktor Keterangan
JRadioButton() Mengkonstruksi obyek radio button tanpa teks dan
ikon
JRadioButton(Icon icon) Mengkonstruksi obyek radio button dengan ikon.
JRadioButton(Icon icon, Mengkonstruksi obyek radio button dengan ikon serta
boolean nilai) menentukan apakah radio button dalam kondisi dipilih
atau tidak.
JRadioButton(String text) Mengkonstruksi obyek radio button dengan text.
JRadioButton(String text, Mengkonstruksi obyek radio button dengan text serta
boolean nilai) menentukan apakah radio button awalnya dipilih atau
tidak.
JRadioButton(String text, Mengkonstruksi obyek radio button dengan text dan
Icon icon) ikon.
JRadioButton(String text, Mengkonstruksi obyek radio button dengan text dan
Icon icon, boolean nilai) ikon serta menentukan apakah radio button dalam
kondisi dipilih atau tidak

d. JTextBox / JTextField digunakan sebagai salah satu obyek untuk memasukkan


atau menampilkan string. JTextField adalah area baris tunggal (sigle-line area)
dimana melalui obyek text field, pengguna program dapat memasukkan string
melalui keyboard atau program dapat menampilkan string. Kelas JTextField
merupakan turunan dari kelas JTextComponent sehingga metoda dari kelas
tersebut juga dapat dipanggil atau digunakan oleh kelas JTextField.
Beberapa metoda penting dari kelas JTextComponent yang diturunkan ke
kelas-kelas dibawahnya (termasuk JTextField) antara lain adalah metoda
getText(), setText(String text) dan setEditable(boolean bValue). Dengan memberi
nilai boolean false pada metoda setEditable, string yang terdapat di obyek text
field (obyek kelas JTextField) tidak dapat dirubah (diproteksi). Dibatasi hanya
sampai pada superclass JComponent, hirarkhi turunan kelas JTextField adalah
sebagai berikut :

Kelas JTextField mempunyai beberapa konstruktor. Beberapa diantaranya


yang sering digunakan adalah sebagai berikut:

Konstruktor Kelas JTextField

Konstruktor Keterangan
JTextField() Mengkonstruksi obyek dengan teks kosong.
JTextField(int column) Mengkonstruksi obyek dengan teks kosong dan jumlah
kolom ditentukan oleh parameter columns.
JTextField(String text) Mengkonstruksi obyek dengan teks ditentukan oleh nilai
parameter text.
JTextField(String text, Mengkonstruksi obyek dengan teks ditentukan oleh nilai
int columns) parameter text dan jumlah kolom oleh nilai parameter
columns.

Kebanyakan metoda yang digunakan di kelas JTextField adalah metoda


turunan dari kelas atasnya (superclass atau parent class). Beberapa metoda kelas
JTextField sendiri yang banyak digunakan adalah setHorizontalAlignment(int
hAlignment) untuk menentukan posisi teks apakah rata kiri, tengah atau kanan dan
setCoulums(int coulums) untuk mengatur ulang jumlah kolom di dalam obyek text
field.

2. Kode program untuk menampilkan tampilan * seperti pada soal :


Hasil dari tampilan outputnya :

3. Kode program DO WHILE sederhana untuk menampilkan deretan angka “1, 3,


5, 7, 9, 11” :

Hasil tampilan outputnya :


Daftar Pustaka
 https://www.termasmedia.com/pemrograman/java/312-mengenal-kelas-jbutton-di-
java.html
 https://www.termasmedia.com/pemrograman/java/364-mengenal-kelas-jlabel-di-
java.html
 https://www.termasmedia.com/pemrograman/java/310-mengenal-kelas-jradiobutton-
di-java.html
 https://www.termasmedia.com/pemrograman/java/372-mengenal-kelas-jtextfield-di-
java.html

Anda mungkin juga menyukai