Anda di halaman 1dari 4

Kepada :

Yth. Bupati Lumajang


Bpk. H. Thoriqul Haq,
M.ML.
Di

Nomor : 009.A/MUI-LM/III-2022
Lampiran : 2 (Dua) lembar
Perihal : Taushiyah Menyambut Bulan Suci
Ramadhan 1443 H / 2022 M

Assalamu’alaikum Wr. Wb

Dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan 1443 H / 2022 M yang masih


dalam kondisi Pandemi Covid-19, Dewan Pimpinan Majelis Ulama' Indonesia (DP
MUI) Kabupaten Lumajang menyampaikan taushiyah sebagaimana terlampir.

Demikian atas perhatian dan kerjasamanya kami sampaikan terimakasih


teriring do'a jazakumullah khairan katsira. Amien.

Wabillahit taufiq wal hidayah


Wassalamu’alaikum Wr.Wb.
'
28 Sy a ban1443 H
Lumajang,
31 Maret 2022 M

DEWAN PIMPINAN MAJELIS ULAMA’ INDONESIA (DP MUI)


KABUPATEN LUMAJANG

Ketua Umum, Sekretaris Umum,

KH. AHMAD HANIF S A R W A D I, SH., MH.

Tembusan disampaikan kepada :


1. Yth. Ketua DP MUI Provinsi Jawa Timur
2. Yth. Kepala Kementerian Agama Kab. Lumajang
3. Yth. Kepala Bagian Kesra. Set. Kab. Lumajang;
4. Yth. Ketua PCNU Kab. Lumajang;
5. Yth. Ketua PD Muhammadiyah Kab. Lumajang
6. Yth. Ketua DMI Kab. Lumajang
7. Yth. Ketua DP MUI Kecamatan se-Kab. Lumajang
8. Arsip.

TAUSHIYAH
Nomor : 009/MUI-LM/III−2022
DEWAN PIMPINAN MAJELIS ULAMA' INDONESIA (DP MUI)
KABUPATEN LUMAJANG
tentang
MENYAMBUT BULAN SUCI RAMADHAN 1443 H/ 2022 M

Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1443 H / 2022 M yang masih dalam kondisi
masih ada Pandemi Covid-19, Dewan Pimpinan Majelis Ulama' Indonesia (DP MUI) Kabupaten
Lumajang −dengan memohon rahmat, taufiq dan ridho Allah SWT−, menyampaikan taushiyah
sebagai berikut :

Mengajak segenap umat Islam di Kabupaten Lumajang untuk :


1. Bersama-sama menyambut Bulan Suci Ramadhan 1443 H dengan memperbanyak Amal
Ibadah, secara ritual maupun sosial sesuai ketentuan syari'at Islam dengan berpegang teguh
pada Al-Qur'an, al-Sunnah dan Ijma' Ulama'.
2. Menjadikan Bulan Suci Ramadhan sebagai momentum meningkatkan keimanan dan
ketaqwaan, mendekatkan diri kepada Allah SWT secara khusyu' dan penuh keikhlasan serta
berdoa kepada Allah SWT agar Pandemi Covid-19 segera sirna.
3. Pelaksanaan ibadah shalat fardlu maupun shalat sunnah, khusunya shalat Tarawih dan shalat
Idul Fitri, juga Tadarrus Al-Qur'an, Buka Bersama dan kegiatan silaturrahim/halal-bihalal,
HENDAKNYA MEMATUHI PROTOKOL KESEHATAN.
4. Melaksanakan amar ma'ruf nahi munkar, menunaikan pembayaran zakat, meningkatkan infaq
dan shodaqoh.
5. Menciptakan situasi dan kondisi yang aman, tenteram, damai dan kondusif dengan tetap
menjunjung tinggi ukhuwah Islamiyah, ukhuwah basyariyah dan ukhuwah wathaniyah.
6. Menghimbau umat Islam agar mematuhi Surat Edaran Menteri Agama Nomor SE. 05
Tahun 2022, Tentang Pedoman Penggunaan Pengeras Suara di Masjid dan Musala, meliputi :
a. Penggunaan −pengeras suara− di Bulan Ramadhan, baik dalam pelaksanaan Shalat
Tarawih, ceramah/kajian Ramadhan dan Tadarus Al-Qur'an menggunakan pengeras suara
dalam.
b.Takbir pada malam 'Idul Fitri 1 Syawal 1443 H di Masjid/Mushalla dapat dilakukan
dengan menggunakan −pengeras suara− luar sampai pukul 22.00 waktu setempat.
7.Dalam rangka menghormati Bulan Suci Ramadhan maka diharapkan Café, restoran, warung
dan rumah makan yang buka di siang hari untuk tidak menjajakan dagangannya secara
terbuka dan dihimbau untuk memasang tabir.
8. Kepada aparat keamanan, khususnya Polri dan segenap perangkat yang bertugas di bidang
KAMTIBMAS dimohon agar meningkatkan tugas-tugas pengamanan termasuk pengendalian
peredaran minuman keras, petasan dan tempat-tempat hiburan yang berpotensi mengganggu
kekhusyu'an ibadah Ramadhan.

Demikian taushiyah ini disampaikan, semoga kita semua mendapatkan rahmat, taufiq
dan hidayah dari Allah SWT dalam melaksanakan ibadah Ramadhan 1443 H. Aamin ya Rabbal
'Alamin.

28 Sy a' ban1443 H
Lumajang,
31 Maret 2022 M

DEWAN PIMPINAN MAJELIS ULAMA' INDONESIA (DP MUI)


KABUPATEN LUMAJANG
Ketua Umum Sekretaris Umum

KH. AHMAD HANIF SARWADI, SH., MH

Anda mungkin juga menyukai