Anda di halaman 1dari 3

PETUNJUK TEKNIS

PELAKSANAAN KARTINI’S DAY DAN SMANTI B3RKAIN


SMA NEGERI 3 BOGOR
TAHUN 2022

A. Ketentuan Umum
1. GRADASI
a. Deskripsi Singkat
GRADASI adalah suatu perlombaan desain grafis yang terbagi menjadi dua
kategori yaitu desain grafis poster dan desain grafis wallpaper. Kedua kategori
tersebut bertemakan kartini dan membatik. Perlombaan ini merupakan ajang bagi
siswa/i SMA Negeri 3 Bogor untuk meningkatkan kreativitas, memupuk rasa cinta
terhadap budaya Indonesia, dan mengenang kembali jasa R.A Kartini sebagai pejuang
emansipasi perempuan.
b. Persyaratan Peserta
1) Setiap kelas diperbolehkan mengirimkan perwakilannya lebih dari 1 orang.
2) Peserta lomba adalah siswa/i kelas X dan XI SMA Negeri 3 Bogor.
3) Peserta lomba adalah satu orang atau perorangan.
4) Peserta menyetujui semua persyaratan, aturan, dan regulasi yang dinyatakan
secara keseluruhan.
c. Tempat dan Waktu
Tempat : Rumah masing-masing
Tanggal : Senin, 18 April 2022 - Kamis, 21 April 2022
Batas Akhir : Kamis, 21 April 2022 pukul 19.00 WIB
d. Ketentuan
1) Tema yang digunakan adalah “Kartini dan Membatik”.
2) Peserta diwajibkan untuk memilih salah satu dari dua kategori yang tersedia.
3) Aplikasi yang digunakan peserta disesuaikan dengan kebutuhannya masing-
masing.
4) Hasil karya dikumpulkan dalam bentuk JPEG/JPG/PNG dengan format :
NAMA LENGKAP_KELAS.
e. Kriteria penilaian
1) DESAIN POSTER
a) Karya bersifat orisinil (karya asli, bukan jiplakan) dan belum pernah
dipublikasikan.
b) Kesesuaian karya dengan tema.
c) Kreativitas dalam membuat konsep desain.
d) Keunikan karya.
e) Kata-kata yang sesuai dengan karya dan tema yang telah ditentukan.
2) DESAIN WALLPAPER
a) Karya bersifat orisinil (karya asli, bukan jiplakan) dan belum pernah
dipublikasikan.
b) Kesesuaian karya dengan tema.
c) Kesesuaian elemen yang digunakan dengan tema.
d) Penggunaan warna yang sesuai dengan karya.
e) Kreativitas dalam memadukan elemen yang berkaitan dengan tema.
f) Keunikan karya.

B. Peraturan Lomba
1. Desain yang dibuat tidak boleh mengandung unsur pornografi, SARA, sadisme, atau
hal-hal yang bersifat merendahkan maupun melecehkan pihak lain.
2. Peserta akan didiskualifikasi apabila menggunakan kata-kata yang mengandung
unsur -unsur yang disebutkan pada peraturan nomor 1.
3. Peserta dianggap walk out apabila mengumpulkan karya melebihi batas waktu yang
sudah ditentukan.

C. Sistem perlombaan
1. Peserta mengisi form pendaftaran dan dibebaskan untuk memilih kategori lomba
yang akan diikutinya.
2. Peserta yang sudah mendaftarkan diri boleh langsung memulai membuat karya
desain grafis dari kategori yang dipilih dengan tema “Kartini dan Membatik”.
3. Hasil karya yang sudah dibuat oleh peserta diunggah ke dalam google drive dengan
link berikut:
https://drive.google.com/drive/folders/12Lek_qY1XciXFAYbcZl5HP9XQ7Tzdgq
Q?usp=sharing
4. Dikumpulkan paling lambat tanggal Kamis, 21 April 2022 pukul 19.00 WIB
5. Pemenang perlombaan dari setiap kategori akan diumumkan melalui instagram story
@osismpksmantiboo.
6. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.

Anda mungkin juga menyukai