Anda di halaman 1dari 10

BUKU PANDUAN PASSION 2021

a. DESKRIPSI KEGIATAN
PASSION (Party of art and Music in Planology) merupakan rangkaian kegiatan
perlombaan seni meliputi lomba band, lomba solo cover, lomba fotografi, dan lomba desain
poster yang mana perlombaan ini akan dilaksanakan secara daring pada bulan Agustus –
November. Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian acara dari DIPOCITION 2021 yang
dilaksanakan dengan tujuan untuk memperingati Hari Tata Ruang pada tanggal 8
November 2021 serta juga sebagai wadah pengembangan kreativitas di bidang seni.
Pada PASSION 2021 tema yang diangkat sama seperti tema besar DIPOCITION 2021
yaitu Urban Resilience yang merupakan sebuah konsep dimana urban resilience diartikan
sebagai keterampilan teritori dan komunitas untuk mencegah, memahami dengan baik
segala masalah lingkungan dan sosial dari bencana alam, dampak perubahan iklim hingga
kemiskinan. Tujuannya adalah untuk membantu kota menjadi tangguh untuk menghadapi
guncangan dan tantangan yang dihadapi tiap masing-masing kota terutama yang rentan
terhadap bencana. Tema ini akan berhubungan dengan beberapa perlombaan yang
diadakan, meliputi lomba fotografi dan lomba desain poster. Dimana peserta nantinya
diharapkan dapat mengirimkan hasil dari kreatifitas para peserta sesuai dengan tema
tersebut.

b. KONSEP KEGIATAN
- Lomba Desain Poster
Lomba Poster dilaksanakan sebagai wadah dalam menyalurkan bakat seni
masyarakat yang memiliki minat di bidang desain poster. Lomba poster ini dapat
diikuti oleh peserta secara individu dengan mengumpulkan hasil desain poster
sesuai dengan dengan tema dan petunjuk teknis yang telah ditetapkan. Tema
yang dibawakan dalam lomba desain poster yaitu “ Adaptasi Sebuah Kota dalam
Menghadapi Pandemi Covid-19”. Hasil karya desain poster peserta dipublikasikan
melalui pameran artsteps, dan akan dinilai oleh para juri sesuai dengan kriteria
penilaian yang telah ditentukan sedangkan juara favorite ditentukan dengan
jumlah like instagram karya desain poster peserta. Pemenang lomba desain
poster akan mendapatkan uang tunai dan e-certificate.
- Lomba Band
Lomba Band diselenggarakan untuk menampung dan menyalurkan bakat
serta kemampuan para pegiat musik. Perlombaan ini dapat diikuti oleh peserta
secara kelompok dengan mengumpulkan hasil rekaman lagu yang telah dibuat
sesuai dengan petunjuk teknis yang telah ditetapkan. Hasil rekaman akan dinilai
oleh juri sesuai dengan kriteria penilaian yang telah ditentukan sedangkan juara
favorite ditentukan dengan jumlah like instagram video rekaman peserta.
Pemenang lomba band akan mendapatkan uang tunai dan e-certificate.
- Lomba Solo Cover
Lomba solo cover dilaksanakan sebagai wadah dalam menyalurkan bakat
masyarakat yang memiliki minat dalam bidang bernyanyi. Lomba ini dapat
diikuti oleh peserta secara individu dengan mengumpulkan hasil video
bernyanyinya yang telah dibuat sesuai dengan petunjuk teknis yang telah
ditetapkan. Hasil rekaman akan dinilai oleh juri sesuai dengan kriteria penilaian
yang telah ditentukan sedangkan juara favorite ditentukan dengan jumlah like
instagram video rekaman peserta. Pemenang lomba solo cover akan
mendapatkan uang tunai dan e-certificate.
- Lomba Fotografi
Lomba fotografi ini dilaksanakan sebagai wadah dalam menyalurkan bakat
masyarakat khususnya yang memiliki minat di bidang fotografi. Lomba fotografi
ini dapat diikuti oleh peserta secara individu dengan mengumpulkan hasil foto
yang telah dipotret sesuai dengan tema dan petunjuk teknis yang telah
ditetapkan. Tema yang dibawakan dalam lomba fotografi yaitu “ Adaptasi Sebuah
Kota dalam Menghadapi Pandemi Covid-19”. Hasil karya foto peserta dipublikasikan
melalui pameran artsteps, dan akan dinilai oleh para juri sesuai dengan kriteria
penilaian yang telah ditentukan sedangkan juara favorite ditentukan dengan
jumlah like instagram karya foto peserta. Pemenang lomba fotografi akan
mendapatkan uang tunai dan e-certificate.

c. TUJUAN KEGIATAN
- Memperingati dan merayakan Hari Tata Ruang
- Sebagai wadah untuk menyalurkan bakat dan kreativitas melalui rangkaian acara
perlombaan ini.
- Sebagai salah satu hiburan bagi masyarakat umum dan mahasiswa Universitas
Diponegoro Semarang.

d. SASARAN KEGIATAN
Mahasiswa Departemen Perencanaan Wilayah dan Kota Universitas Diponegoro dan
Masyarakat Umum.
e. KOORDINATOR PELAKSANA
Ramadhan Arya Ardiansyah NIM 21040119130055
Andi Fakhirah Anastasia NIM 21040120140163

f. WAKTU DAN PELAKSANAAN


No. Uraian Waktu
1 Pendaftaran Gelombang 1 02 Agustus – 04 September 2021
2 Pendaftaran Gelombang 2 05 September – 17 Oktober 2021
3 Pengumpulan Karya 02 Agustus – 24 Oktober 2021
4 Penilaian Karya 25 Oktober – 06 November 2021
5 Pameran Hasil Karya (Fotografi dan Poster) 5 November - 7 November 2021
6 Pengumuman Juara 7 November 2021

g. CONTACT PERSON
Email : passionhmtp2021@gmail.com
PETUNJUK TEKNIS LOMBA BAND
PASSION 2021
1. KETENTUAN PESERTA
a. Peserta merupakan merupakan pelajar, mahasiswa, atau umum di seluruh
Indonesia dengan maksimal usia 25 tahun.
b. Peserta mengikuti lomba secara berkelompok dengan jumlah personel 3 - 8 orang.
c. Satu personel hanya boleh memainkan satu jenis instrumen, kecuali merangkap
sebagai vokalis.
d. Peserta tidak diperbolehkan menggunakan nama grup yang mengandung unsur
SARA dan pornografi.
e. Peserta wajib follow akun Instagram @dipocition dan akun peserta tidak boleh
dikunsi (private).
f. Peserta diperkenankan memakai pakaian yang bebas, rapi, dan sopan.

2. KETENTUAN UMUM
a. Peserta wajib mengikuti dan mematuhi aturan yang telah ditetapkan oleh panitia.
b. Semua bentuk kecurangan pada perlombaan ini berakibat didiskualifikasi.
c. Peserta diperbolehkan mengikuti lebih dari satu kategori lomba.
d. Semua karya merupakan karya baru dan belum pernah diunggah di media
manapun.
e. Hasil karya merupakan karya asli dan dapat dipertanggungjawabkan
orisinalitasnya.
f. Segala sesuatu yang merupakan keputusan juri dan panitia dalam kompetisi ini
bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

3. KETENTUAN KARYA
a. Peserta membawakan 1 lagu wajib dan 1 lagu pilihan.
b. Ketentuan lagu:
i. Lagu wajib (pilih salah satu):
1. Anak Sekolah - Chrisye
2. Besok Mungkin Kita Sampai - Hindia
3. Bitterlove - Ardhito Pramono
4. Risalah Hati - Dewa 19
5. Siapkah Kau ‘Tuk Jatuh Cinta Lagi - Hivi!
6. Surat Cinta - Vina Panduwinata
7. Viva La Vida - Coldplay
8. We Don’t Talk Anymore - Charlie Puth ft. Selena Gomez
ii. Lagu pilihan dengan syarat:
1. Tidak mengandung SARA dan ujaran kebencian
2. Tidak boleh membawakan lagu bergenre underground (Metal,
Hardcore, Punk, Heavy metal, dsb)
c. Lagu wajib dan lagu pilihan dijadikan satu video.
d. Video band yang ditampilkan berdurasi maksimal 12 menit dengan urutan lagu
wajib kemudian lagu pilihan.
e. Durasi video untuk satu lagu adalah maksimal 6 menit.
f. Apabila durasi video melebihi waktu yang telah ditentukan akan dikenakan
pengurangan nilai.
g. Video berupa landscape dengan rasio frame 16:9.
h. Video boleh direkam bersama-sama dalam satu tempat ataupun diedit untuk
penggabungan video.
i. Video dibebaskan untuk diedit sebagus dan sekreatif mungkin.
j. Kualitas video minimal HD (720p).
k. Peserta wajib menampilkan nama grup dan judul lagu yang dibawakan dalam
video, baik di awal maupun sepanjang video.
l. Alat rekam yang digunakan bebas.
m. Peserta bebas menggunakan instrumen apa saja dan tidak dibatasi oleh panitia.
n. Musik dapat diaransemen sesuai dengan keinginan dan kebutuhan peserta.
o. Peserta tidak diperbolehkan menggunakan minus one.
p. Peserta tidak diperbolehkan mengubah suara asli peserta.
q. Peserta dilarang untuk mengubah atau mengedit hasil rekaman menggunakan
aplikasi seperti Autotune, Audacity, dll.

4. PROSEDUR PENDAFTARAN DAN PENGUMPULAN KARYA


1. Mekanisme Pendaftaran
a. Waktu pendaftaran:
i. Gelombang I : 2 Agustus - 4 September 2021
ii. Gelombang II : 5 September - 17 Oktober 2021
b. Biaya registrasi :
i. Gelombang I : Rp100.000,00/grup
ii. Gelombang II : Rp120.000,00/grup
c. Pendaftaran
i. Pendaftaran online melalui Google form dengan melampirkan berkas
pendaftaran yang sudah lengkap melalui link
https://linktr.ee/dipocition2021 kemudian klik pada PASSION 2021.
ii. Berkas yang harus dipenuhi:
1. Formulir pendaftaran (dapat di download melalui
https://bit.ly/FormulirPendaftaranLombaBandPassion2021);
2. Scan kartu identitas (KTP/KTM/KIA/Kartu Pelajar, atau kartu
identitas lain);
3. Foto resmi/formal ukuran 3x4 masing-masing personel;
4. Bukti follow akun instagram @dipocition berupa screenshot;
5. Berkas dimasukkan ke dalam formulir pendaftaran dan dijadikan
bentuk pdf.
iii. Biaya pendaftaran dapat dilakukan melalui:
OVO/GOPAY/DANA : 081290234731 a.n Dara Amalia
Bank Mandiri : 1550010153818 a.n Dara Amalia
Bank BNI : 0636605040 a.n Ramadhan Arya A.
Bukti transfer dilampirkan pada google form pendaftaran.
iv. Peserta yang telah mendaftar namun mengundurkan diri karena suatu
hal, uang pendaftaran tidak dapat dikembalikan.
2. Mekanisme Pengumpulan Karya
a. Peserta mengunggah rekaman video melalui akun instagram dalam bentuk
IGTV dengan ketentuan caption dan hashtag sebagai berikut.
i. Mencantumkan nama grup dan judul lagu wajib yang dibawakan pada
judul IGTV
Contoh: Kuat dan Sakti - Risalah Hati (Dewa 19)
ii. Caption dibuat semenarik mungkin (bebas)
iii. Tag akun instagram @dipocition
iv. Mencantumkan hashtag #Dipocition2021 #Passion2021
#LombaBandPassion2021
v. Akun instagram tidak boleh dikunci (private) dan jumlah like dapat
terlihat
b. Peserta mengumpulkan rekaman video dalam bentuk link google drive dan
dikirimkan ke email passionhmtp2021@gmail.com
c. Format penamaan file rekaman video dan subject email berupa Nama
Grup_Kategori Lomba_Judul Lagu Wajib (Band).
contoh: Kuat dan Sakti_Band_Risalah Hati (Dewa 19).
5. KRITERIA PENILAIAN

No. Aspek Penilaian Bobot

1 Teknik Vokal atau Suara 20%

2 Musik 40%

3 Penampilan 40%

- Teknik Vokal atau Suara meliputi penilaian, blending, pitch, ritme dan tempo,
dinamika suara, artikulasi.
- Musik meliputi penilaian keserasian, ritme dan tempo, dinamika suara dan
musik, dan aransemen.
- Penampilan meliputi penilaian group skill, keserasian blocking, kekompakan
kelompok, penguasaan lagu dan musik, ekspresi dan penjiwaan lagu, kualitas
video dan kelayakannya.
Mekanisme Penilaian
- Pemenang terdiri dari Juara I, II, III, dan Favorit.
- Juara Favorit diambil berdasarkan jumlah likes terbanyak pada video yang
diunggah ke akun instagram peserta.
- Nominal likes terhadap rekaman video yang diunggah harus terlihat.

6. PENGHARGAAN
a. Juara I : Uang Rp1.500.000,00 + E-Sertifikat
b. Juara II : Uang Rp1.000.000,00 + E-Sertifikat
c. Juara III : Uang Rp700.000,00 + E-Sertifikat
d. Juara Favorit : Uang Rp200.000,00 + E-Sertifikat

7. CONTACT PERSON
WhatsApp : 081380631300 (Sarah Michele)
081913518919 (Tasya)

Anda mungkin juga menyukai