Anda di halaman 1dari 10

PENGGUNAAN METODE SOSIODRAMA UNTUK MENINGKATKAN

AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA DI KELAS III SDN NEGERI 01


LANDUNGSARI KECAMATAN DAU KABUPATEN MALANG

PROPOSAL SKRIPSI

Oleh :
KATARINA ESABELLA
NIM : 2018720012

UNIVERSITAS TRIBUWANA TUNGGADEWI


FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
MALANG
2022
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Fungsi dari pendidikan agar dapat membentuk corak wajah peradaban

Negara yang maju dalam berbagai sumber yang dapat di unggulkan oleh

Negara, fungsi ini tertuang dalam UU nasional dalam sistem pendidikan 2003.

Pada dasarnya pendidikan memiliki maksud agar dapat meningkatkan kualitas

hidup manusia yang lebih memiliki intelektual yang cerdas. Untuk dapat

menerapkan pendidikan yang baik harus berpedoman pada prinsip pendidikan

yaitu penyelenggaraan pendidikan akan digunakan oleh setiap orang sampai

akhir hayat. Agar tercapainya penyelenggaran pendidikan peran tenaga

pendidik yaitu sebagai teladan bagi para siswa, selalu memberi semangat,

mengmbangkan potensi siswa dan kreativitas siswa dalam penerapan

penyelenggaran ini harus mengarah pada paradikma pembelajaran yang efektif.

Pendidikan mempunyai peranan yang berkelanjutan dalam proses

penerapan keilmuannya yang di pelajari, dalam penerapannya perlu keterlibatan

antara siswa dan guru yang aktif selama proses pembelajran. Pendidikan pula

mempunyai peranan penting dalammeningkatkan mutu dan minat siswa

sehingga dapat menghasilkan minat dan dapat mengembangkan pola fikir

1
kearah pengetahuan yang baik. Dengan begitu tempat terjadinya belajar

mengajar yaitu sekolah harus memiliki system pembelajaran yang memiliki

kualitas dan mutu yang dapat memancing keingin tahuan seorang siswa. Seperti

yang telah di jelaskan oleh (Untari, 2018) dalam membangun peradaban negara

lebih maju pendidikan memiliki fungsi membentuk manusia berkualitas, hal

tersebut bisa di lihat dari sisi kebudayaan dan saling menghormati dalam

membentuk itu semua tugas guru dalam membuat model pembelajaran harus

baik.

Pengetahuan disebut apa yang telah di pelajari menjadi tau setelah di

pelajari. Pengetahuan didapat kan melalui proses yang telah dilalui secara

empiris yang telah dilalui dan dirasakan oleh indera penglihatan, penciuman,

pendengaran, perasa dan perasa. Jadi bisa di katakana pengalaman yang

didapatkan merupakan hasil dari masalalu yang telah dilalui dan di jadikan

pengalaman. Seperti yang di ungkapkan oleh (Herabudin dalam Untari, 2018)

tentang pengetahuan, pengalaman yang didapatkan berasal dari sesuatu yang

pernah di alami dan pengalman tersebut di jadikan landasan dalam berfikir dan

bertindak.

Kompetensi seorang guru memiliki pengaruh yang kuat dalam proses

pembelajarna yang akan dilakukan disekolah, kompetensi guru yang

professional dapat menjadi pengaruhyang baik dalam proses yang akn

2
dilakukan. Di dalam Peraturan pemerintah No. 74 2008 tentang guru yaitu

seorang pendidik yang professional memiliki tugas yang sangat penting dalam

mengajar, memberikan ilmu, melatih,mengarahkan menilai dan memberikan

penilaian terhadap proses pembelajaran siswanya. Dalam penerapnnya

pendidikan tidak memandang umur, ras dan golongan. Seperti yang dijelaskan

oleh Novan Ardi Wiyani dalam Untari, (2018) dalam pengimplementasian

pemebalajaran guru memiliki hak yang besar dalam membuat keputusan secara

sadar dalam menentukan arah dan tujuan pembelajaran yang dilakukan, hak

yang dimiliki guru seperti menentukan bahan yang akan di ajarkan dan

penggunaan alat yang akan digunakan dengan tujuan agar dapat memberikan

penilaian kepada siswa. Selain itu (Wina Sanjaya dalam Untari, 2018)

menjelaskan siswa dapat memiliki intelektual dan keterampilan yang baik

sehingga bisa menjadi bekal kedepannya bagi para siswa agar dapat beradaptasi

dengan masyarakat, selian itu motivasi yang baik diberikan oleh guru memiliki

peranan penting dalam membentuk karakter para siswa, sehingga bisa dikatakan

peran seorang guru dalam menerapkan pembelaran harus menerapan metode

yang sesuai dengan keadaan dan lingkungan para siswa.

Banyak model pembelajaran yang dapat di adaptasi oleh guru dalam

pelaksanaan belajar mengajar saat di sekolah, dengan model pembelajaran yang

baru dapat menjadikan para siswa lebih bersemangat dalam mengikuti pelajaran

3
yang akan di bawakan oleh gurunya. Salah satu model yang dapat di adaptasi

oleh guru dalam pembelajran adalah model sosiodrama. Sosiodrama merupakan

model pembelajaran yang mengikutsertakan langsung para siswa dalam

pembelajarannya, sehingga membuat para siswa merasa lebih menyukai

pembelajaran yang akan diterima mereka. Metode pembelajaran sosiodrama

menekankan para siswa agar dapat melakoni berbagai model tingkah laku yang

dapat di perankan. Untari, (2018) Menjelaskan model pembelajaran sosiodrama

dapat membuat semangat para siswa lebih tinggi, dalam penerapan mdoel ini

mahasiswa di tuntut untuk aktif sehingga hasil belajar siswa dapat meningkat

dengan signifikan.

Pada suatu proses pembelajaran seorang guru harus mempunyai suatu

tehnik dalam mengajar atau disebut dengan model atau metode. Model atau

metode sosiodrama lebih cocok di aplikasikan kepada siswa dalam pelajaran

sosial. Menurut (Djamarah, Syaiful Bahari dan Aswan Zain dalam Mintono,

2018) menjelaskan dalam penggunaan metode soisodrama tujuannya agar para

murid bisa lebih manduiri serta ikut andil dalam melakukan proses pembelajran

seperti meraskan memiliki tanggung jawab yang harus diselesaikan, mengambil

segala keputusan dalam penyelesaian masalah yang sedang terjadi dan lebih

gesit dalam menjawab permasalah yang ada secara individu maupun yang ada

dalam kelompok.

4
Penerapan metode sosiodrama dalam pembelajaran diharapkan dapat

meningkatkan proses belajar siswa dan aktivitas siswa dalam pembelajaran

karena pemain atau pelaku sosiodrama itu sendiri adalah siswa. Dengan

menggunakan metode sosiodrama, proses penyampaian materi dapat

tersampaikan. Hal-hal yang abstrak dapat menjadi kongkret karena siswa

mengalaminya sendiri. Jika materi dapat tergambarkan dan dipahami siswa

serta dapat menjadi alternatif baru dalam belajar disekolah. Maka diharapkan

metode sosiodarama bisa menambah aktivitas hasil belajar siswa di SDN 01

Landungsari Kabupaten Malang. Dari 23 siswa kelas III di SDN 01

Landungsari hanya 9 siswa yang menyukai pembelajaran sistem ceramah

sedangkan sisanya yang berjumlah 14 siswa kurang menyukai sistem yang

diterapkan oleh guru, mereka cenderung diam dan tidak begitu menanggapi apa

yang disampaikan oleh guru, hal ini dijelaskan dalam hasil belajar siswa yang

berjumlah 23 siswa dan siswi hanya 9 yang menuntaskan mata pelajaran

Bahasa Indonesia sedangkan sisanya yang berjumlah 14 dinyatakan belum

tuntas, prosesntasi yang sangat siknifikan yakni 39% Tuntas, sedangkan 61%

Belum Tuntas.

Dari hasil praobservasi yang dilakukan peneliti dalam penerapan metode

sosiodrama dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada siswa kelas III SDN

01 Landungsari pada tanggal 02 agustus 2021 didapatkan, masih rendahnya

5
aktifitas belajar yang dilakukan oleh para siswa dan guru, faktor yang menjadi

penyebab rendahnya aktifitas ini disebabkan oleh guru dalam melakukan proses

belajar mengajar hanya mengandalkan metode pembelajaran menggunakan

ceramah sehingga mempengaruhi hasil belajar dan aktifitas selama belajar

mengajar membuat para siswa cepat jenuh dan bosan.

Penelitian terdahulu yang dilakukan oleh julianti tentang bagaimana

meningkatkan hasil belajar siswa, setelah diterapkannya metode pembelajaran

sosiodrama dalam materi sekolah sifat-sifat terpuji, hasil penelitian pretes dan

postes yang dilakukan dalam tiga kali siklus didapatkan hasil penelitian yang

baik sehingga bisa dikatakan penerapan strategi ini kepada siswa dapat

menigkatkan hasil belajar siswadalam materi pembelajaran sifa-sifat terpuji

kelas 3 SD.

B. Rumusan Masalah

Masalah yang akan di angkat dalam penelitian ini:

1. Apakah penerapan model metode sosiodrama dalam pembelajaran Tema

III tentang benda yang ada disekitar ku pada subtema I aneka benda di

sekitar ku di kelas III SDN 01 Landung dari?

2. Apakah ada peningkatan aktivitas setelah penerapan model metode

sosiodrama dalam pembelajaran Tema III tentang benda yang ada

6
disekitar ku pada subtema I aneka benda di sekitar ku di kelas III SDN 01

Landung dari?

3. Apakah efektif penerapan model metode sosiodrama dalam pembelajaran

Tema III tentang benda yang ada disekitar ku pada subtema I aneka benda

di sekitar ku di ajarkan pada murid kelas III SDN 01 Landung dari?

C. Ruang Lingkup dan Batasan Masalah

Ruang lingkup dan batasan masalah pada “Penelitian Penggunaan Metode

Sosiodrama untuk Meningkatakan Aktivutas dan Hasil Belajar Siswa di Kelas

III SDN Landungsari Kecmatan Dau Kota Malang.

a) Ruang lingkup

1. Siswa kelas III SDN 01 Landungsari Kabupaten Malang

berjumlah 23 orang siswa

2. Meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa dikelas III

SDN 01 Landungsari dengan menggunakan metode

Sosiodrama

b) Batasan masalah

1. Pembelajaran yang akan dilakukan hanya menggunakan

model sosiodrama.

7
2. Untuk meningkatakn aktivitas belajar siswa dalam mata

pelajaran Bahasa Indonesia, Matematika, dan Sbdp.

E. Manfaat Penelitian

Penelitian ini memiliki manfaat yang akan didapatkan oleh berbagai

pihak, manfaat ini sendiri bikelompokan menjadi dua secara umum penelitian

in menjadi bahan pelajaran bagi peneliti agar dapat membuat

metodepembelajarn yang efekti funtuk para siswa. Manfaat secara kuhusus

peneliti paparkan sebagai berikut:

Siswa

1. Menambah penglaman baru bagi siswa dalam menggunakan metode

sosiodrama.

2. Dapat menambah ilmu baru dan meningkatkan prestasi untuk para siswa.

Guru

1. Menjadi bahan informasi untuk guru agar dapat mengatasi masalah yang

didapatkan selama pembelajaran.

2. Dengan di terapkan model ini dan di aplikasikan oleh guru, kepada siswa

agar siswa akan terus semangat dalam belajar..

Sekolah

1. Menjadi bahan bagi sekolah untuk menerapkan pembelajaran yang paling

efektif di terapkan di sekolah.

8
Peneliti

Menjadi ilmu yang baru bagi peneliti tentang penerapan pembelajaran

sosiodrama untuk meningkatkan kemampuan berbicara dalam berbahasa

Indonesia.

Anda mungkin juga menyukai