Anda di halaman 1dari 2

IR – PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

RINGKASAN

MUHAMMAD IZZUDIN SYAIFULLAH. Perbandingan Media West and


Mcbride’s Dengan Modifikasi Urea Pada Media Kultur Teknis Terhadap
Pertumbuhan Sargassum sp. Dosen Pembimbing Utama Prof. Moch. Amin
Alamsjah, Ir., M.Si., Ph.D. dan Dosen Pembimbing Serta Boedi Setya
Rahardja, Ir., MP.

Rumput laut Sargassum sp. adalah salah satu komoditas unggulan yang
memiliki potensial tinggi untuk dikembangkan. Sargassum sp. menghasilkan
kandungan senyawa alginat yang digunakan dalam berbagai industri makanan,
farmasi, dan kosmetik (Salim dan Ernawati, 2015). Usaha pengembangan budidaya
rumput laut harus ditunjang dengan penyediaan benih berkualitas yang
berkesinambungan. Permasalahan tersebut dapat diatasi dengan kultur jaringan.
Kultur jaringan merupakan metode mengisolasi bagian tanaman dalam kondisi
aseptik. Penggunaan media kultur yang sesuai merupakan syarat mutlak pada kultur
jaringan. Bahan-bahan yang dibutuhkan dalam proses pembuatan media kultur
cenderung susah ditemukan, sehingga tidak semua masyarakat mampu
membuatnya.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengganti media dari West and
Mcbride’s yang mampu menumbuhkan Sargassum sp. pada teknik kultur jaringan
dengan media kultur teknis yaitu pupuk-pupuk komersil seperti urea, TSP, ZA,
MgSO₄ , dan vitamin b₁ ₂ . Penelitian ini dilakukan secara eksperimen dengan
menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan tiga perlakuan dan enam ulangan.
Parameter utama yang diamati yaitu Spesific Growth Rate / SGR dan Growth Rate
/ GR. Parameter pendukung yang diamati yaitu kualitas air pada media budidaya.
Hasil analisis varian (ANAVA) menunjukkan bahwa setiap perlakuan
memberikan pengaruh yang berbeda nyata terhadap Spesific Growth Rate / SGR
dan Growth Rate / GR Sargassum sp. (p<0.05). SGR dari yang terendah terdapat
pada P1 (0.07%), P3 (0.26%), P2 (0.68%), dan P0 (7.26%). GR dari yang terendah
P1 (0.02gram), P3 (0.07gram), P2 (0.18 gram), dan P0 (1.9gram).

v
SKRIPSI PERBANDINGAN MEDIA WEST... M.IZZUDIN S.
IR – PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS AIRLANGGA

SUMMARY

MUHAMMAD IZZUDIN SYAIFULLAH. Comparison Of West and Mcbride's


Media With Modification Of Urea In Technical Culture Media On The
Growth Of Sargassum sp. Supervisor Lecturer Prof. Moch. Amin Alamsjah,
Ir., M.Si., Ph.D. and Supervising Lecturer Boedi Setya Rahardja, Ir., MP.

Sargassum sp. is one of commodities that has high potential to be


developed. Sargassum sp. produce alginate compounds that are used in various
food, pharmaceutical and cosmetic industries (Salim and Ernawati, 2015). Efforts
to develop seaweed cultivation must be supported by the provision of sustainable
quality seeds. These problems can be overcome by tissue culture. Tissue culture is
a method of isolating plant parts in aseptic conditions. The use of suitable culture
media is an absolute requirement for tissue culture. The materials needed in the
process of making culture media tend to be hard to find, so not all people are able
to make it.
This study aims to determine the media substitutes from West and Mcbride's
that are able to grow Sargassum sp. in tissue culture techniques with technical
culture media fertilizers such as urea, TSP, ZA, MgSO₄ , and vitamin b₁ ₂ . This
research was conducted experimentally using a completely randomized design with
three treatments and six replications. The main parameters observed were Specific
Growth Rate / SGR and Growth Rate / GR. Supporting parameters observed were
water quality in cultivation media.
The results of variance analysis (ANAVA) showed that each treatment had
a significantly different effect on Specific Growth Rate / SGR and Growth Rate /
GR Sargassum sp. (p <0.05). SGR from the lowest is in P1 (0.07%), P3 (0.26%),
P2 (0.68%), and P0 (7.26%). GR from the lowest P1 (0.02gram), P3 (0.07gram),
P2 (0.18 gram), and P0 (1.9gram).

vi
SKRIPSI PERBANDINGAN MEDIA WEST... M.IZZUDIN S.

Anda mungkin juga menyukai