Anda di halaman 1dari 1

enis Jenis Bunga Hias – Bunga adalah bahasa yang universal, mereka biasa tumbuh di taman-

taman, atau bahkan di pinggir jalan. Bunga tidak hanya sebagai hiasan di taman saja namun juga
bisa di mempercantik rumah, bahkan dijadikan hadiah.

Bunga juga mempunyai fungsi biologi yaitu untuk memfasilitasi reproduksi dan menyediakan
mekanisme penyatuan sperma dan telur. Bunga akan memfasilitasi penyilangan yang dihasilkan
dari penyerbukan silang atau bisa juga penyerbukan sendiri.

Beberapa bunga ada yang menghasilkan diaspora tanpa pembuahan. Bunga mengandung
sporangia dan menjadi tempat berkembangnya gametofit. Saat ini, bunga telah berevolusi untuk
menarik hewan-hewan sehingga menyebabkan mereka menjadi tempat untuk transfer serbuk
sari.

Bunga sendiri sudah lama dikagumi dan dimanfaatkan oleh manusia. Tidak hanya itu, bunga
juga sebagai objek asmara, ritual,religi, obat-obatan, bahkan sumber makanan. Tulisan di bawah
ini akan membahas lebih lanjut tentang bunga dan beberapa contohnya.

Pengertian Bunga

Bunga, dalam bahasa inggrisnya flower. Kata flower sendiri berasal dari Inggris tengah yang
mengacu pada butiran tanah dan struktur reproduksi pada tanaman. Awalnya istilah flower
berasal dari nama Latin bagi dewi bunga Italia, yaitu flora. Dalam rentang warna, ukuran, bentuk
dan susunan anatominya, bunga menghadirkan variasi kombinasi yang tidak ada habisnya.

Ukurannya mulai dari bunga kecil sampai bunga raksasa. Beberapa tanaman bunga seperti
magnolia, tulip dan petunia relatif memiliki ukuran yang besar dan mencolok, mereka juga
diproduksi secara tunggal. Sedangkan pada bunga seperti aster, lilac, memiliki ukuran yang kecil
dan ditanam secara berkelompok. Terlepas dari jenis-jenisnya, semua bunga mempunyai fungsi
yang sama yaitu reproduksi spesies melalui produksi benih.

Anda mungkin juga menyukai