Anda di halaman 1dari 5

Struktur Teks Deskripsi

1. Identifikasi
Penentu identitas seseorang, benda, dan sebagainya.
(Berisi nama objek yang dideskripsikan, lokasi, sejarah lahirnya, makna (definisi), pernyataan
umum tentang objek)
2. Deskripsi bagian
Bagian teks yang berisi tentang gambaran-gambaran bagian di dalam teks tersebut.
(berisi rincian objek berdasarkan tanggapan penulis. Dapat berisi bagian-bagian yang dapat
dilihat, dirasa, didengar dengan mengamati objek).
Jenis pengembangan Deskripsi bagian
a. Berdasarkan ruang
Rincian bagian ruang objek. Contoh: mendeskripsikan bagian pintu masuk, ruang
bagian tengah, ruang bagian belakang)
b. Berdasarkan anggota bagian-bagian objek
Contoh: mendeskripsikan pantai (bibir pantai, bawah laut, ombak, pasir)
Mendeskripsikan orang (wajah, mata, hidung, kulit)
c. Berdasarkan proses sesuatu berlangsung
Perincian bagian awal, tengah, akhir
Deskripsi saat pementasan
d. Pemfokusan
Berisi bagian yang paling disukai
Contoh : bagian yang disukai dari laut adalah karena …..
3. Penutup
Kesimpulan atau penegasan hal-hal yang penting (pernyataan akhir, kesan penulis terhadap
objek yang digambarkan).

Contoh teks Deskripsi:

Parangtritis nan Indah

Salah satu andalan wisata Kota Yogyakarta adalah Pantai Parangtritis. Tepatnya Pantai
Parangtritis berada di Kecamatan Kretek, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Pantai ini terletak sekitar
27 km arah selatan Yogyakarta.

Pemandangan Pantai Parangtritis sangat memesona. Di sebelah kiri, terlihat tebing yang sangat
tinggi, di sebelah kanan, kita bisa melihat batu karang besar yang seolah-olah siap menjaga gempuran
ombak yang datang setiap saat. Pantai bersih dengan buih-buih putih bergradasi abu-abu dan kombinasi
hijau sungguh elok.

Kemolekan pantai serasa sempurna di sore hari. Di sore hari, kita bisa melihat matahari
terbenam yang merupakan saat sangat istimewa. Lukisan alam yang sungguh memesona. Semburat
warna merah keemasan di langit dengan kemilau air pantai yang tertimba matahari sore menjadi
pemandangan yang memukau. Rasa hangat berbaur dengan lembutnya hembusan angin sore,
melingkupi seluruh tubuh. Seakan tersihir kita menyaksikan secara perlahan matahari seolah-olah
masuk ke dalam hamparan air laut.

Banyaknya wisatawan yang selalu mengunjungi Pantai Parangtritis ini membuat pantai ini tidak
pernah sepi dari pengunjung. Di pantai Parangtritis ini kita bisa menyaksikan kerumunan anak-anak
bermain pasir. Tua muda menikmati embusan segar angin laut. Kita juga bisa naik kuda ataupun
angkutan sejenis andong yang bisa membawa kita ke area karang laut yang sungguh sangat indah.
Paragraf Struktur Penjelasan
PARAGRAF 1 Identifikasi Berisi nama
Salah satu andalan wisata Kota Yogyakarta adalah Pantai objek, lokasi,
Parangtritis. Tepatnya Pantai Parangtritis berada di
Kecamatan Kretek, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Pantai ini terletak sekitar 27 km arah selatan Yogyakarta.
PARAGRAF 2 Deskripsi bagian Merinci bagian
Pemandangan Pantai Parangtritis sangat memesona. Di yang fokus pada
sebelah kiri, terlihat tebing yang sangat tinggi, di sebelah keindahan
kanan, kita bisa melihat batu karang besar yang seolah-olah pantai
siap menjaga gempuran ombak yang datang setiap saat.
Pantai bersih dengan buih-buih putih bergradasi abu-abu
dan kombinasi hijau sungguh elok.
PARAGRAF 3 Deskripsi bagian Merinci bagian
Kemolekan pantai serasa sempurna di sore hari. Di sore hari, yang fokus pada
kita bisa melihat matahari terbenam yang merupakan saat keindahan
sangat istimewa. Lukisan alam yang sungguh memesona. pantai
Semburat warna merah keemasan di langit dengan kemilau
air pantai yang tertimba matahari sore menjadi
pemandangan yang memukau. Rasa hangat berbaur dengan
lembutnya hembusan angin sore, melingkupi seluruh tubuh.
Seakan tersihir kita menyaksikan secara perlahan matahari
seolah-olah masuk ke dalam hamparan air laut.
PARAGRAF 4 Simpulan/Kesan Menulis
Banyaknya wisatawan yang selalu mengunjunngi Pantai pendapat yang
Parangtritis ini membuat pantai ini tidak pernah sepi dari dilihat penulis
pengunjung. Di pantai Parangtritis ini kita bisa menyaksikan
kerumunan anak-anak bermain pasir. Tua muda menikmati
embusan segar angin laut. Kita juga bisa naik kuda ataupun
angkutan sejenis andong yang bisa membawa kita ke area
karang laut yang sungguh sangat indah.
Ayahku
Suprapto Sugeng, itu merupakan nama dari seorang laki-laki hebat yang aku
sebut ayah. Beliau berusia 56 tahun. Meskipun usianya yang tidak mudah lagi, beliau
tetap saja terlihat begitu gagah. Ayah memiliki hidung yang sedikit lebih mancung dari
ibu, memiliki badan tegap dan dada yang bidang. Memiliki rambut yang hitam pendek,
dan sama seperti ibu, sudah sedikit beruban.
Ayah memiliki warna kulit yang sedikit gelap, sawo matang. Memiliki alis tebal,
dan mata yang besar berwarna hitam, ditambah dengan kumisnya yang sedikit lebat
membuat ayah sekilas tampak sedikit mengerikan. Tapi itu hanya kelihatannya saja,
sebenarnya ayah memiliki sifat yang sangat ramah, murah senyum dan tidak
perhitungan. Beliau juga pandai membuat orang tertawa dengan leluconnya. Bagi saya,
ayah merupakan ayah terhebat di dunia. Beliau dapat menjadi ayah sekaligus teman
bagi anak-anaknya. Tidak perhitungan jika dimintai uang asalkan tahu untuk apa uang
itu diminta darinya.
Satu hal yang membuat saya sangat bangga menjadi anaknya, walaupun beliau
tidak pernah membelikan baju baru, namun tiap kali ada model terbaru ayah selalu
membuatkan baju spesial untuk anaknya. Kata beliau, beliau tidak ingin melihat anaknya
terlihat penuh wibawa dengan pakaian yang bukan dijahit oleh dirinya.
Jam Tangan

Jam tangan adalah sebuah aksesoris yang dikenakan di pergelangan tangan,


sama seperti gelang tangan. Hanya saja aksesoris jam tangan ini jauh lebih efektif dan
fungsional. Selain itu jam tangan juga dapat digunakan sebagai pelengkap penampilan.
Pada jam tangan terdiri dari 2 bagian, yaitu bagian kepala dan bagian pengikat.
Semua bagian jam tangan mempunyai peran yang sangat penting. Walaupun
sebenarnya bagian paling utama adalah bagian kepala jam. Pada bagian kepala jam,
secara garis besar terdiri dari 2 jenis tampilan. Tampilan pertama yaitu tampilan clasik
dengan jarum analog. Sedangkan tampilan kedua yaitu tampilan digital. Pada tampilan
digital ini dilengkapi dengan layar LCD. Terkadang ada pula yang menggunakan looks
analog dan ada pula yang menggunakan look jam digital.
Selain itu baik pada jam analog dan digital, terkadang dilengkapi dengan
kalender dan hari. Di bagian samping, terdapat sebuah tombol untuk mengatur waktu.
Sedangkan pada bagian pengikat sangat variatif. Ada yang menggunakan karet, pita,
magnet, dan lain sebagainya.
Sebagai aksesoris yang fungsional, kini jam telah menjadi salah satu benda yang
sangat inovatif. Bahkan telah ada sebuah smartphone yang mempunyai ukuran sebesar
jam tangan. Cara menggunakannya juga sama dengan menggunakan jam tangan.
Kemudian jam tangan juga telah dilengkapi dengan fitur waterproof. Jadi tidak
mudah mati meskipun terkena air dan sangat aman untuk digunakan saat hujan
maupun berenang. Karena itu, fitur waterproof pada jam ini menjadi fitur favorit. Bahkan
menjadi fitur utama yang harus ada di dalam suatu jam tangan.
Kucing Persia

Kucing persia merupakan salah satu dari jenis kucing yang memiliki bulu yang cukup lebat dan
panjang. Pada wajahnya berbentuk agak bulat dan berhidung pendek. 

Posisi hidung pada hewan ini hampir simetris dengan kedua matanya. Jika diperhatikan agak
menyamping, bagian hidung, dahi, serta dagunya terlihat datar. 

Tubuhnya yang gemuk, tambun, dan gempal membuatnya semakin terlihat lucu dan
menggemaskan. Kucing ini pertama kalinya ditemukan di Persia sehingga namanya pun
mengikuti daerah asal dimana kucing ini ditemukan. 

Setelah perang dunia II kucing persia mulai dikembangbiakkan di Amerika dan Inggriss.
Dikedua negara tersebut kucing ini dikenal dengan sebutan Persian Longhair. Kucing persia
berdasarkan penggolongan rasnya terbagi atas dua macam yakni persia berwana perak cerah dan
persia berwana agak gelap. 

Beberapa jenisnya yang populer diantaranya ialah Persia Flatnose, Persia Medium, Persia
Peaknose, dan Persian Himalayan. 

Hewan peliharaan lucu ini adalah salah satu jenis kucing hias yang banyak dipelihara penggemar
kucing di seluruh dunia, tak terkecuali di Indonesia.

Sumber: Ruangseni

Klasifikasi
Penyusunan secara bersistem dalam sebuah kelompok menurut kaidah atau standar yang
sudah ditetapkan.

Anda mungkin juga menyukai