Anda di halaman 1dari 3

PENILAIAN HARIAN 1

MATA PELAJARAN : PKn KD 3.1 7 BAHASA INDONESIA KD 3.1


WAKTU : 90 MENIT
KELAS : VI C
NAMA LENGKAP : …………………………………………….

PKn KD 3.1
 Isilah titik-titik berikut dengan jawaban yang benar !

1. Sila Kedua Pancasila berbunyi ….


2. Lambang Sila Pertama Pancasila adalah …. 
3. Menggunakan produk-produk dalam negeri merupakan sikap positif terhadap Pancasila terutama Sila ….
4. Persatuan dan kesatuan merupakan makna yang terkandung dalam Pancasila Sila ......
5. Suatu kesadaran sikap moral dan tingkah laku manusia terkandung dalam sila yang berbunyi ….
6. Sila Keempat Pancasila berlambangkan ….
7. Dalam berdiskusi kita sebaiknya tidak ….
8. Menyelesaikan segala permasalahan melalui musyawarah merupakan cerminan dan pengalaman Sila ….
9. Dalam bermusyawarah sebaiknya kita lebih memperhatikan kepentingan ….
10. Pelaksanaan pengamalan sikap yang sesuai dengan sila keempat Pancasila dalam lingkungan sekolah terlihat dalam ….
11. Musyawarah mufakat merupakan makna yang terkandung dalam Pancasila sila ….
12. Dalam rangka pengamalan nilai-nilai Pancasila, setiap warga negara harus mampu menempatkan persatuan, kesatuan,
kepentingan, serta keselamatan bangsa dan negara di atas kepentingan ….
13. Sila ke tiga Pancasila dilambangkan ….
14 Melestarikan hewan langka merupakan cerminan sikap positif terhadap Pancasila, terutama sila ….
15. Penghargaan atas kemajemukan dan kesetaraan merupakan penghayatan nilai-nilai Pancasila terutama Sila ….
16. Bunyi sila yang dilambangkan padi dan kapas adalah ….
17. Bersikap adil, menghormati hak-hak orang lain, dan suka memberi pertolongan merupakan pengamalan Pancasila sila ke
….
18. Aida selalu berdoa sebelum tidur dan setelah bangun tidur.
Sikap Aida merupakan pengamalan Pancasila Sila ….
19. Sila berbunyi "Persatuan Indonesia" dalam kemajemukan masyarakat Indonesia mengandung nilai persatuan bangsa
dan kesatuan wilayah sebagai pengikat yang menjamin keutuhan nasional atas dasar ….
20. Menghargai hasil karya orang lain sesuai dengan pengamalan Pancasila sila ….

BAHASA INDONESIA KD 3.1

 Isilah titik-titik berikut dengan jawaban yang benar !

1. Kalimat utama ada di dalam setiap ….


2. Gagasan atau ide yang menjadi dasar penulisan suatu paragraf disebut ….
3. Inti sari dari sebuah bacaan disebut ….
4. Kesimpulan dapat disampaikan dalam bentuk ….
5. Bacalah paragraf berikut !
Pohon pisang merupakan tumbuhan yang berkembang biak dengan cara vegetatif. Perkembangbiakannya dengan cara
tunas. Tunas pohon pisang akan muncul atau tumbuh di sekitar pohon induknya. Tunas-tunas inilah yang akan menjadi
tanaman baru dari pohon pisang tersebut. Tunas tersebut bisa dibiarkan hidup di bawah induknya atau juga bisa
dipindahkan ke lahan lain jika sudah cukup besar. Pohon pisang merupakan tanaman yang sekali berbuah, setelah
berbuah maka biasanya pohon pisang akan mati.

Ide pokok dari paragraf tersebut adalah ….

6. Bacalah bacaan berikut ini!


Setap hewan memiliki cara perkembangbiakannya sendiri. Semua itu merupakan karunia dari Tuhan Yang Maha Esa.
Sebagai manusia kita harus bisa menjaga dan melestarikan keberadaan makhluk hidup, karena makhluk hidup banyak
berjasa bagi kehidupan kita. Mulai dari membajak sawah dengan kerbau, dan nutrisi gizi yang kita peroleh juga berasal
dari hewan. 

Kesimpulan dari bacaan di atas adalah ….

7. Bacalah bacaan di bawah ini !


Indonesia mengekspor hasil bumi seperti timah, tembaga, besi, minyak, gas, dan nikel. Selain itu, Indonesia juga
menghasilkan pupuk, tapioka, karet, kelapa sawit, dan tembakau, ikan tuna, udang, dan teh juga diekspor ke negara
lain. 

Kesimpulan yang tepat untuk bacaan tersebut adalah ….

8. Ide atau gagasan yang bersifat umum, pokok persoalan, pokok pembicaraan dalam suatun paragraf adalah ….
9. Cara menarik kesimpulan dengan menyampaikan gagasan utama kemudian diikuti oleh gagasan-gagasan khusus
sebagai penjelas dan diakhiri oleh gagasan utama sebagai penegas disebut simpulan secara ….
10. Kumpulan dari kesatuan pikiran yang kedudukannya lebih tinggi serta lebih luas dari pada kalimat disebut ….

Bacalah paragraf berikut untuk menjawab soal nomor 11 dan 12 1


Buaya merupakan contoh hewan yang sering diburu untuk dimanfaatkan kulitnya sehingga populasi buaya makin
berkurang. Sekarang ini, buaya sudah dapat dibudidayakan manusia. Ada beberapa peternak ayam yang juga memiliki
penangkaran buaya. Ayam-ayam yang sakit atau mati diberikan kepada buaya sebagai makanannya. Dengan demikian,
selain mengurangi polusi limbah ayam, cara tersebut juga memberikan keuntungan bagi kita berupa kulit buaya.

11. Berdasarkan paragraf tersebut, objek yang diamati adalah ….


12. Kalimat utama dalam paragraf tersebut adalah ….
13. Bahasa yang digunakan dalam laporan pengamatan yaitu ….
14. Laporan pengamatan dapat dilakukan secara ….
15. Teks yang dibuat setelah melakukan aktivitas pengamatan terhadap suatu objek tertentu disebut ….
16. Teks laporan hasil pengamatan ditulis berdasarkan ….
17. Paragraf yang kalimat utamanya terletak di akhir paragraf d disebut ….
18. Bacalah teks bacaan berikut!
Gajah adalah mamalia darat terbesar yang masih hidup. Gajah berkembang biak dengan cara melahirkan dari masa
kehamilan kurang lebih 22 bulan. Gajah termasuk dalam kategori hewan herbivora. Meskipun hewan besar, gajah adalah
hewan perenang yang handal. Gajah memakan rumput, dedaunan, ranting, akar, buah, benih, dan bunga.
Kesimpulan dari bacaan di atas adalah ….
19. Kesimpulan dalam sebuah paragraf disebut juga ….
20. Simpulan secara deduktif adalah simpulan dengan cara menyampaikan gagasan utana kemudian diikuti beberapa
gagasan lain sebagai ….

***SELAMAT MENGERJAKAN***
PM2022OKE
KUNCI JAWABAN PKn KD 3.1

1. Kemanusiaan yang adil dan beradab


2. bintang 
3. ke tiga. Persatuan Indonesia
4. ketiga. Persatuan Indonesia
5. Kemanusiaan yang adil dan beradab
6. kepala banteng
7. memaksakan pendapat
8. ke empat. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan
9. bersama
10. pemilihan ketua kelas
11. ke empat. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan
12. pribadi atau golongan
13. pohon beringin
14. ke 2 : kemanusiaan yang adil dan beradab
15. ke tiga. Persatuan Indonesia
16. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
17. lima. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
18. pertama. Ketuhanan yang maha esa
19. persatuan dan kesatuan bangsa
20. kelima. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

KUNCI JAWABAN BAHASA INDONESIA KD 3.1


1. paragraf
2. ide pokok
3. kesimpulan
4. ringkasan
5. Pohon berkembang biak dengan cara vegetatif.
6. Hewan adalah karunia dari Tuhan Yang Maha Esa yang harus kita jaga dan lestarikan.
7. Indonesia merupakan negara yang kaya akan Sumber Daya Alam nya sehingga mampu mengekspor hasil alamnya ke
negara lain
8. ide pokok
9. deduktif-induktif (campuran)
10. paragraf
11. buaya
12. Buaya merupakan contoh hewan yang sering diburu untuk dimanfaatkan kulitnya
13. bahasa baku dan jelas
14. tertulis atau lisan
15. teks hasil observasi
16. pengamatan
17. paragraf induktif
18. Gajah adalah mamalia besar golongan hewan herbivora dan juga perenang yang handal.
19. ide pokok paragraf
20. penjelas

Anda mungkin juga menyukai