Anda di halaman 1dari 1

BAB II

PEMBAHASAN

Pengertian Kelangkaan Sumber Daya Alam


Kelangkaan adalah istilah umum dalam ilmu ekonomi. Istilah kelangkaan biasanya merujuk
pada tidak adanya persediaan barang yang dicari. Lalu apa yang dimaksud dengan kelangkaan?

Kelangkaan adalah terbatasnya sumber daya, sehingga mengakibatkan kebutuhan manusia


tidak tercukupi. Dalam pengertian lain kelangkaan adalah suatu kondisi ketika manusia
memerlukan sesuatu, maka dibutuhkan usaha atau pengorbanan untuk memperolehnya.

Dikutip dari laman sumber.belajar.kemdikbud.go.id, kelangkaan adalah kesenjangan antara


sumber daya ekonomi yang terbatas dengan jumlah kebutuhan hidup yang tidak terbatas.

Kelangkaan adalah timbul karena kebutuhan manusia terus bertambah. Akibatnya, sumber
daya yang ada tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup.
Sedangkan pengertian kelangkaan dalam ilmu ekonomi adalah suatu keadaan di mana jumlah
alat pemuas kebutuhan lebih sedikit daripada jumlah kebutuhan atas alat pemuas tersebut.

Keadaan ini mendorong manusia untuk melakukan pilihan di antara berbagai alternatif yang
paling menguntungkan.

Dalam teori ekonomi, sumber daya apa pun memiliki nilai dari nol atau tidak berharga hingga
langka. Yang artinya, semakin langka, semakin bernilai pula pengorbanan atau harga yang
harus dibayar untuk mendapatkannya.

Anda mungkin juga menyukai