Anda di halaman 1dari 1

Teks Pidato

Salam sejahtera bagi kita semua.

Yang saya hormati seluruh dewan juri.

Yang saya hormati para guru SD Maitreyawira Palembang

Dan teman-teman yang saya sayangi.

Teman-teman yang saya sayangi, saat ini adalah momen yang sangat penting bagi kita semua
dan bagi seluruh rakyat Indonesia, sebab tepat pada tanggal 17 Agustus Indonesia
memproklamasikan kemerdekaannya.

Kemerdekaan Indonesia tak lepas dari jasa para pahlawan yang tak pernah gentar sampai titik
darah penghabisan melawan para penjajah dan melindungi ibu pertiwi tercinta.

Oleh karena itu, kita tidak boleh sedikitpun melupakan jasa para pahlawan serta sejarah yang ada
di dalamnya.

Teman-teman yang berbahagia, jika kita mengetahui seluruh perjuangan para pahlawan, maka
akan terlintas di benak kita bagaimana mereka memperjuangkan kemerdekaan ibu pertiwi
tercinta ini.

Semangat juang merekalah yang patut kita tiru, menerapkan dalam kehidupan sehari-hari dalam
mewujudkan cita-cita masing-masing dari kita.

Bukan hanya tentang semangat juang, rasa cinta tanah air dan kekompakan mereka juga patut
kita tiru dan diterapkan dalam kehidupan kita.

Salah satu yang bisa kita lakukan untuk meniru kekompakan para pahlawan dalam melindungi
bangsa ini adalah dengan cara menjaga persaudaraan kita, baik di dalam kelas maupun di luar
kelas.

Teman-teman yang saya cintai, kiranya itu yang dapat saya sampaikan, semoga kita semua bisa
meniru perjuangan para pahlawan yang dapat kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Sekian pidato dari saya. Saya ucapkan terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai