Anda di halaman 1dari 5

Nama : Ni Komang Tri Annna Pramesti

No : 23

Kelas : XII MIPA 2

Soal persiapan UTBK

1. Pernyataan : Pemerintah daerah menyatakan di setiap kabupaten telah dibangun lima posko pelayanan
kesehatan korban kabut asap.

Asumsi:

(1) Kabut asap mungkin sangat tebal sehingga tidak ada kabupaten yang tidak terkena dampaknya.

(2) Kabut asap umumnya menyebabkan berbagai penyakit pada penduduk.

a. Hanya asumsi (1) yang implisit.


b. Hanya asumsi (2) yang implisit.
c. Entah asumsi (1) atau (2) yang implisit.
d. Baik asumsi (1) atau (2) tidak implisit.
e. E Kedua asumsi (1) dan (2) implisit.

Pembahasan:

Sesuai pernyataan, dibangun hingga lima posko di setiap kabupaten artinya kabut asap sangat tebal
hingga mampu menyelimuti seluruh daerah. Adanya posko layanan kesehatan berarti kabut asap yang
disebutkan dalam pernyataan menyebabkan berbagai penyakit pada masyarakat. Jadi, kedua asumsi (1)
dan (2) implisit.

Jawaban : E

2. Berikut adalah beberapa kata yang diterjemahkan dari bahasa buatan. jalkamofti berarti selamat ulang
tahun moftihoze berarti ulang tahun pertama mentogunn berarti imbuhan

Kata apakah yang mungkin berarti "selamatan"?

a. mentohoze
b. moftihoze
c. hozemento
d. moftiparam
e. jalkagunn

Pembahasan:

Perhatikan Pola 1!

Jalka berarti selamat; mofti berarti ulang tahun; hoze berarti pertama; mento berarti imbuh; dan gunn
berarti sufiks -an. Kita ketahui bahwa jawaban harus memiliki sufiks-an, maka pilihan yang tepat adalah
E, yakni jalkagunn.
(1) Sebuah studi menunjukkan bahwa anak yang dibiasakan mendengarkan cerita sejak dini dan
dikenalkan dengan kebiasaan membaca memiliki perkembangan jaringan otak yang lebih awal. (2)
Sebaliknya, anak yang tidak dikenalkan dengan kebiasaan membaca memiliki perkembangan yang
kurang pada jaringan tersebut. (3) Anak-anak balita dengan orang tua yang rutin membacakan buku untuk
mereka mengalami perbedaan perilaku dan prestasi akademik dengan anak-anak dengan orang tua yang
cenderung pasif dalam membacakan buku. (4) Menurut sebuah studi baru yang diterbitkan dalam jurnal
Pediatrics menemukan perbedaan yang juga terjadi pada aktivitas otak anak. (5) Peneliti mengamati
perubahan aktivitas otak anak-anak usia 3 sampai dengan 5. tahun yang mendengarkan orang tua mereka
membacakan buku melalui scanner otak yang disebut functional magnetic resonance imaging (FMRI). (6)
Orang tua menjawab pertanyaan tentang berapa banyak mereka membacakan cerita untuk anak-anak serta
seberapa sering melakukan komunikasi, (7) Para peneliti melihat bahwa ketika anak-anak sedang
mendengarkan orang tua bercerita, sejumlah daerah di bagian kiri otak menjadi lebih aktif. (8) Ini adalah
daerah yang terlibat dalam memahami arti kata, konsep, dan memori. (9) Wilayah otak ini juga menjadi
aktif ketika anak-anak bercerita atau membaca. (10) Pada studi ini. menunjukkan bahwa perkembangan
daerah ini dimulai pada usia yang sangat muda. (11) Yang lebih menarik adalah bagaimana aktivitas otak
di wilayah ini lebih sibuk pada anak-anak yang orang tuanya gemar membaca. (12) Membacakan buku
untuk anak membantu pertumbuhan neuron di daerah ini yang akan menguntungkan anak di masa depan
dalam hal kebiasaan membaca. (Diadaptasi dari http health kompas.com2/e2d12016/02:07/135500623/
Membacakan.Buku.Meningkatkan.Kinerja Otak.Bolito)

3. Kalimat manakah yang TIDAK efektif dalam Teks 2?

a. 1 dan 7

b. 2 dan 8

c. 3 dan 9

d. 4 dan 10

Jawaban: d

Syarat kalimat efektif:

 kebakuan struktur,
 ejaan yang benar:
 tidak ambigu/jelas;
 tidak pleonastis/kehematan kata.

Ketidakefektifan teks 2 tersebut pada kalimat ke-4 dan ke-10. Hal ini karena kedua kalimat tersebut tidak
memenuhi unsur kebakuan struktur.

Pada kalimat (4) penggunaan kata menurut menyebabkan kalimat tersebut tidak mempunyai pola S
(subjek) kalimat. Kata menurut dihilangkan, sehingga fungsi subjek (S) kalimat tersebut muncul/tidak
hilang.
Pada kalimat (10), penggunaan kata pada menyebabkan kalimat tersebut juga tidak mempunyai pola S
(subjek) kalimat. Kata pada dihilangkan, sehingga fungsi subjek (S) kalimat tersebut muncul/tidak hilang.

4. Apa gagasan utama yang tepat untuk paragraf selanjutnya dari teks tersebut?

a. Tujuan membiasakan anak membaca cerita sejak usia dini.

b. Strategi penerapan hasil penelitian untuk pendidikan anak.

c. Faktor-faktor yang dapat mendorong anak gemar membaca.

d. Manfaat kebiasaan membaca dan mendengarkan cerita pada anak.

Pembahasan

Jawaban: b

Berdasarkan isi paragraf ke-1 dan ke-2, maka gagasan utama yang sesuai untuk paragraf berikutnya
adalah bagaimana temuan hasil penelitian tentang kebiasaan mendengarkan cerita dan membaca sejak
dini bagi anak balita diterapkan dalam kehidupan sehari-hari oleh masyarakat. Dengan demikian, unsur
kohesi/ ide utama dan koheren/keterpaduan antar paragraf terpenuhi.

Teks untuk no 5-9

(1) Generasi hari ini berbeda dengan generasi sebelumnya karena generasi hari ini lahir di tengah
kecanggihan teknologi digital sehingga mereka dimanjakan game online dan media sosial (2) Sejatinya,
smart phone mendukung proses belajar-mengajar sehingga proses transfer of knowledge dan pembinaan
karakter dan keterampilan berjalan lancar. (3) Namun, kita juga sering menjumpai remaja yang berada
dalam sebuah forum tanpa komunikasi satu dengan yang lain, karena asyik dengan dunianya sendiri. (4)
Meminjam bahasa Don Tapscott (2013), generasi ini adalah generasi acuh tak-acuh. (5) Minat mereka
hanya mengenai budaya populer, para pesohor, dan teman-teman mereka. (6) Hal itu menunjukkan bahwa
teknologi digital membawa sejumlah dampak positif dan negatif.

(7) Menurut Felder dan Soloman (1993), "Pembelajaran di zaman informasi ini memunyai
kecenderungan gaya belajar aktif, sequential, sensing, dan visual." (8) Fokus pembelajaran adalah
pembelajaran seumur hidup, bukan demi ujian semata. (9) Guru tidak perlu khawatir jika siswa lupa
tanggal peristiwa penting dalam sejarah, karena mereka dapat mencarinya melalui buku dan web. (10)
Guru perlu mengajari mereka cara belajar yang baik dan mendorong mereka untuk gemar membaca dan
menulis. (11) Jadi, yang terpenting bukan hanya tentang apa yang diketahui ketika mereka lutus,
melainkan juga untuk mencintai pembelajaran seumur hidup.

(Diadaptasi dan http://karon tempo.co/konten)

5. Kalimat topik paragraf pertama adalah kalimat....

a. (1) c. (3)

b. (2) d. (4)

Pembahasan
Jawaban: a

Topik adalah apa yang dibahas dalam teks bacaan/paragraf.

Ciri kalimat topik:

1. Mengandung permasalahan yang dapat diuraikan lebih lanjut.

2. Biasanya berupa kalimat lengkap yang dapat berdiri sendiri.

3. Mempunyai arti yang jelas tanpa dihubungkan dengan kalimat lain.

4. Dapat dibentuk tanpa kata sambung atau transisi.

5. Pada paragraf induktif, kalimat utama sering kali ditandai kata-kata kunci seperti:

 Sebagai kesimpulan....
 Yang penting....
 Jadi,...
 Dengan demikian...

6. Kesalahan penggunaan tanda baca koma terdapat pada kalimat...

a (3) c (7)

b. (5) d. (8)

Pembahasan

Jawaban: a

Tanda koma dipakai untuk memisahkan kalimat setara yang satu dari kalimat setara berikutnya yang
didahului oleh kata seperti “tetapi” atau “melainkan”.

7. Pertanyaan manakah yang jawabnya tidak ditemukan dalam teks tersebut?

a. Apa keuntungan teknologi digital bagi generasi sekarang?

b. Mengapa generasi sekarang berbeda dengan generasi sebelumnya?

c. Di manakah generasi sekarang biasa menggunakan teknologi digital?

d. Bagaimana pendapat pakar mengenai model pembelajaran yang ideal?

Pembahasan

Jawaban:c

Di manakah kata tanya yang menyatakan tempat. Sementara itu, dalam teks tersebut di atas tidak
dijelaskan di mana tempat kejadiannya.
8. Kata ganti mereka pada kalimat (5) merujuk pada....

a. generasi acuh tak acuh c. generasi

b. generasi ini d. remaj

Pembahasan

Jawaban: c

Kata ganti mereka merujuk pada kalimat "Generasi hari ini berbeda dengan generasi sebelumnya karena
generasi hari ini lahir di tengah kecanggihan teknologi digital”.

9. Kelemahan paragraf kedua teks tersebut adalah....

a. data tidak dipaparkan dengan jelas dan menyeluruh

b. hal yang harus dilakukan guru dalam mengajar tidak dikemukakan

c. pentingnya pembelajaran seumur hidup tidak dijelaskan

d. gaya belajar sequential, sensing, dan visual tidak dijabarkan

jawaban : C

Pada kalimat simpulan menyebutkan "Jadi, yang terpenting bukan hanya tentang apa yang diketahui
ketika mereka lulus, melainkan juga untuk mencintai pembelajaran seumur hidup". Seharusnya pada
kalimat penjelas yang terdapat pada paragraf tersebut perlu menjelaskan tentang pembelajaran seumur
hidup.

10. Imbuhan yang tidak mempunyai alomorf adalah…

a. di-, ke-, se-


b. ber-, ter-, per-
c. ber- an, ber- kan
d. me-, me- kan, me- i
e. ter- an, ter- kan

Jawaban: A

Pembahasan:

Alomorf adalah variasi bentuk dari suatu morfem karena pengaruh lingkungan yang dimasukinya.
Misalnya me- beralomorf me-, men-, mem-, meny-, meng-, menge-. Imbuhan yang tidak beralomorf,
yaitu di-, ke-, dan se-.

Anda mungkin juga menyukai