Anda di halaman 1dari 1

Kelompok Kerja Guru (KKG) Pendidikan Agama Islam Kecamatan Proppo merupakan wadah atau

tempat guru Pendidikan Agama Islam meningkatkan kompetensi dalam hal kemampuan guru baik
itu di dalam ataupun di luar kelas. Kelompok Kerja Guru (KKG) Pendidikan Agama Islam juga
merupakan tempat bagi guru Pendidikan Agama Islam tingkat Sekolah Dasar untuk sharing dan
bertukar pendapat tentang permasalahan yang dihadapi para guru dalam pembelajaran di dalam
kelas. Di dalam Kelompok Kerja Guru Pendidikan Agama Islam Kecamatan Proppo juga tidak jarang
para Guru Pendidikan Agama Islam saling bertukar pendapat tentang masalah keadministrasian,
sehingga keberadaan organisasi Kelompok Kerja Guru (KKG) Pendidikan Agama Islam ini terasa
sangat membantu terutama untuk Guru Pendidikan Agama Islam itu sendiri.

Dalam dua periode keterlibatan kami di dalam organisasi Kelompok Kerja Guru (KKG) Pendidikan
Agama Islam ini (2016 sampai dengan 2021 untuk periode pertama) dan (2021 sampai dengan 2026
untuk periode kedua) kebetulan kami dipercaya sebagai Bendahara. Dalam hal ini kami sebagai
bendahara KKG membantu ketua dalam hal menyusun anggaran untuk setiap kegiatan yang sudah
terprogram sebelumnya ataupun untuk kegiatan KKG yang tidak terduga. Kami juga membantu
ketua untuk mengkoordinir kas KKG yang berasal dari iuran para guru yang berstatus Pegawai Negeri
Sipil dimana iuran tersebut terkumpul setiap akhir bulan.

Persatuan Guru Pendidikan Agama Islam Non PNS (PGPAIN) Kabupaten Pamekasan merupakan
wadah bagi Guru Pendidikan Agama Islam yang berstatus Non PNS se-Kabupaten Pamekasan untuk
menyampaikan segala permasalahan yang menyangkut administrasi dan kedinasan. Persatuan Guru
Pendidikan Agama Islam Non PNS (PGPAIN) Kabupaten Pamekasan juga bermitra dengan Persatuan
Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Pamekasan untuk sama-sama mencari jalan keluar dari
segala permasalahan yang dihadapi oleh teman-teman guru yang tentunya sangat kompleks.

Anda mungkin juga menyukai