Anda di halaman 1dari 2
PEMERINTAH KABUPATEN SUMBAWA SEKRETARIAT DAERAH Jalan. Garuda Nomor 1 Sumbawa Besar Telp. 0371- 21632 - 21721 Fax. 0371-21982 Nomor Lampiran Perihal Sumbawa Besar, \2 September 2022 : 800/518} /BKPSDM/2022 Kepada De Yth. Kepala Perangakat Daerah Lingkup : Pendaftaran Pendataan Pemerintah Kabupaten Sumbawa Pegawai Non-ASN di- Melalui Aplikasi BKN Sumbawa Besar Menindaklanjuti surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi nomor B/1511/M.SM.01.00/2022 tanggal 22 Juli 2022 perihal Pendataan Tenaga Non-ASN di Lingkungan Instansi Pemerintah dan Surat Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa nomor 800/2969/BKPSDM/2022 tanggal 1 Agustus 2022 perihal Pendataan Pegawai Non-ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumbawa, dengan ini diminta kepada Pimpinan Perangkat Daerah untuk memerintahkan Tenaga Non-ASN di unit kerja masing-masing yang telah melakukan pendataan online melalui website https://non- asn.sumbawakab.go.id/ untuk selanjutnya melakukan pendaftaran pendataan Tenaga Non-ASN melalui aplikasi pendataan BKN dengan ketentuan sebagai berikut : 1. Jadwal Pendaftaran Pendataan Tenaga Non-ASN melalui website https://pendataan-nonasn.bkn.go.id/ sampai dengan tanggal 30 September 2022; 2. Tata cara pendataan tenaga Non-ASN dapat di unduh melalui link bit.ly/pendataanNONASN; 3. Tenaga Non-ASN dapat mengisi riwayat pekerjaan sesuai ketentuan bahwa riwayat pekerjaan yang ditambahkan hanya dari instansi Pemerintah Kabupaten Sumbawa; 4. Tenaga Non-ASN hanya diperbolehkan mengisi riwayat pekerjaan 5 (lima) tahun terakhir (2017-2021); 5. Setiap menambah data riwayat pekerjaan, wajib mengunggah dokumen Surat Keputusan Pengangkatan dan Bukti Pembayaran Honorarium sebagai Tenaga Non-ASN; 6. Bukti pembayaran honorarium minimal memuat nama, jumlah honorarium dan tanda tangan penerima; 7. Dokumen yang diunggah pada riwayat pekerjaan adalah hasil scan dokumen asli secara utuh dan dapat terbaca dengan jelas dalam bentuk file pdf dibuat pertahun, ukuran file 100KB - 1MB; 8. Apabila dokumen asli hilang atau tidak di temukan dapat mengunggah hasil scan documen fotocopi yang dilegalisir oleh pimpinan unit kerja; 9. Tenaga Non-ASN wajib membaca dan memeriksa kembali data-data yang telah diisi serta dokumen yang telah diunggah sebelum mengahiri proses pendataan; 10. Tenaga Non-ASN wajib mengakhiri proses pendataan sampai tahapan terakhir (RESUME) agar berkas dapat diverifikasi oleh instansi (panitia pendataan tenaga Non-ASN); 11. Data tidak dapat diubah setelah mengakhiri pendataan; 12. Tidak ada pemberkasan fisik; 13. Verifikasi hanya berdasarkan data dan dokumen yang diisi dan diunggah pada laman https://pendataan-nonasn.bkn.go.id/; 14. Informasi lebih lanjut dapat dilihat_ pada _—_website http://bkpp.sumbawakab.go.id. Demikian atas bantuan dan kerjasamanya saya sampaikan terima kasih. . Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Drs. H. HASAN BASRI NIP.196312281990031010

Anda mungkin juga menyukai