Anda di halaman 1dari 1

KATA PENGANTAR

Perawat merupakan profesi yang sangat mulia. Perawat bertugas selama 24 jam selama 7
hari terus menerus. Bekerja secara shift dan mengembangkan mutu asuhan keperawatan secara
komprehensif di monitor dan di evaluasi bahkan segera ditindak lanjuti bilamana ada proedur
yang tidak sesuai dengan standart yang ditetapkan. Dalam melaksanakan tugasnya, perawat
harus bekerja berdasarkan ilmu, etik dan hokum, sehingga pelayanan keperawatan yang di
berikan bermutu dan safety bagi pasien. Komite keperawatan sebagai wadah non structural
rumah sakit, mengembangkan dan mengevaluasi kinerja perawat dengan mempertahankan
bahkan meningkatkan profesionalisme perawat sehingga perawat mampu berkarier secara
professional. Ditunjang dengan disiplin etik dan profesi diharapkan perawat mampu memberikan
konstribusi dalam melakukanasuhan keperawatan secara integrasi dengan pemberi asuhan
lainnya.
Kompetensi yang harus dicapai perawat baru meliputi hal-hal tehnis yang diperlakukan
dalam pelayanan keperawatan. Buku kompetensi (log book) ini, sebagai pedoman bagi perawat
senior, kepala ruangan dalam membimbing para perawat baru, sehingga diharapkan dalam waktu
3 bulan pertama mereka bekerja telah mampu mencapai target kompetensi yang diharapkan.
Kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam
pelkasanaan pencapaian kompetensi perawat ini.

Pontianak, 2017

Komite Keperawatan

ii

Anda mungkin juga menyukai