Anda di halaman 1dari 5

A.

PENDAHULUAN
Sesuai dengan Keputusan Presiden No.25 Tahun 1950 tentang PMI yang satu-satunya organisasi
kepalangmerahan di Indonesia, keputusan Presiden No.246 Tahun 1963 tentang perhimpunan
Palang Merah Indonesia, AD/ART PMI hasil Musyawarah Nasional XVIII Tahun 2004, perjanjian
kerjasama PMI dengan Depdiknas RI tanggal 24 Mei 1995 No.118/U/95 dan
No.0090-KEP/PP/V/95 tentang pembinaan dan pengembangan kepalangmerahan di sekolah
bahwa Palang Merah Remaja adalah wadah pembinaan dan pengembangan anggota remaja PMI
yang berpusat di sekolah, anggota PMR merupakan satu kesatuan PMI dalam melaksanakan
kegiatan-kegiatan kemanusiaan di bidang kesehatan dan siaga bencana, mempromosikan prinsip-
prinsip dasar gerakan palang merah dan bulan sabit merah internasional serta mengembangkan
kapasitas organisasi PMI.
Remaja merupakan prioritas pembinaan, baik dalam keanggotaan maupun kegiatan
kepangmerahan, remaja berperan dalam perencanaan, pelaksanaan dan proses pengambilan
keputusan untuk PMI, remaja adalah kader relawan dan remaja adalah calon pemimpin PMI masa
depan.
Maka dari itu kami PMR Madya SMP negeri I Sidoharjo menyampaikan Program kegiatan
ekstrakurikuler PMR untuk tahun 2022/2023
B. VISI DAN MISI PMR
1. VISI
PMR sebagai generasi muda kader PMI mampu dan siap menjalankan kegiatan sosial
kemanusiaan sesuai dengan Prinsip-prinsip Dasar Palang Merah dan Bulan Sabit Merah
2. MISI
a. Membangun karakter kader muda PMI sesuai dengan Prinsip-prinsip Dasar Palang Merah
dan Bulan Sabit Merah
b. Menanamkan jiwa sosial kemanusiaan
c. Menanamkan rasa kesukarelaan

C. TUJUAN
Tujuan dari pembinaan PMR adalah :
1. Penguatan kualitas remaja dan pembentukan karakter.
2. Anggota PMR sebagai contoh dalam berperilaku hidup sehat bagi teman sebaya.
3. Anggota PMR dapat memberikan motivasi bagi teman sebaya untuk berperilaku hidup sehat.
4. Anggota PMR sebagai pendidik remaja sebaya.
5. Anggota PMR adalah calon relawan masa depan.
D. ORGANISASI
Pelindung : Tri Pujiastuti, S.Pd.,M.M
Penanggungjawab : Mujiman, S.Pd
Pembina : Niken Utami Ambar Pangestuti, SP

E. PESERTA PENDIDIKAN DAN PELATIHAN


Kelas VII dan VIII yang sukarela menjadi anggota PMR

F. KEGIATAN
1. Perekrutan
a. Promosi (kontak person, medi massa : koran / radio / televisi, publikasi sirkulasi khusus :
Majalah dinding, website, Email, Media Soaial, Presentasi, Pameran, Kegiatan
Kepalangmerahan / simulasi, dll)
b. Pelantikan (pelantikan dilaksanakan secara mandiri/ internal dan menghubungi PMI
Kabupaten untuk pemberitahuan)
c. Reorganisasi ( Pengurusan Unit PMR di Tingkat Sekolah sesuai panduan : Penanggung jwab,
Pembina, Ketua, Sekretaris, Bendahara, Seksi Ketrampilan Hidup Sehat, Seksi Berkarya dan
Berbakti di Masyarakat, Seksi Persahabatan dan Seksi Umum)
d. Penyusunan Program Kerja (untuk tingkat Madya sebagai Peer Support)
2. Pelatihan
a. Latihan Rutin
b. Latihan Gabungan (dengan sekolah lain yang setingkat, 3 bulan sekali, dilaksanakan
bergiliran tempatnya, di laksanakan di tingkat distrik sebagai penyelenggara adalah FORPIS
tingkat distrik dan Forum Pembina Tingkat Distrik dan diketahui serta disetujui oleh PMI
Kabupaten)
c. Kunjungan Belajar ke PMI (Markas & UDD setiap hari Sabtu secara bergiliran)
3. Tri Bakti PMR
a. Penerapan Tri bakti 1 : Meningkatkan keterampilan hidup bersih sehat (piket harian UKS,
piket mingguan upacara hari senin, piket kamar mandi / toilet sekolah, penyuluhan pada
saat jumat sehat : cucitangan, isi piringku, rokok, hiv/aids, dll )
b. Penerapan Tri Bakti 2 : Berkarya dan berbakti di masyarakat (bersih spasar dan terminal,
bakti sosial, penggalangan dana bencana, sekolah asuh pmr mula di SD N 1, 2 dan 3
Sidoharjo dll )
c. Penerapan Tri Bakti 3 : Mempererat persahabatan nasional dan internasional
(Korespondensi, Aktif di Sosmed / group PMR, Study Banding, Anjang sana, dll )
4. Pengakuan dan Penghargaan
a. Penyerahan KTA (setelah pelantikan)
b. Uji Tanda Kecakapan (mengajukan surat permohonan uji tanda kecakapan ke PMI
Kabupaten Wonogiri dengan dilampiri data peserta dan materi yang dipilih yang akan
diujikan oleh anggota PMR dengan syarat telah dilantik terlebih dahulu. PMI Kabupaten
Wonogiri akan menugaskan Tim Penguji sesuai jumlah materi dan peserta yang mengikuti).
c. Lomba PMR (sesuai undangan biasanya diselenggarakan sekolah dengan unit PMR lebih
tinggi Wira (SMA/SMK) atau KSR (Perguruan Tinggi)
d. Jumbara (Dilaksanakan 2 tahun sekali oleh PMI Kabupaten Wonogiri)
5. Monitoring dan Evaluasi
a. Rapat rutin (dilaksanakan setiap sebulan sekali untuk mengevaluasi pelaksanaan kegiatan
PMR sebulan sebelumnya sekaligus mencari solusinya dan untuk membahas persiapan
kegiatan PMR satu bulan kedepan sesuai program kerja yang telah disusun)
b. Monitoring PMI (dilaksanakan oleh PMI Kabupaten Wonogiri tiap satu semester dapat
berupa kunjungan langsung ataupun tidak langsung / melalui media lainnya)

A. SARANA DAN PRASARANA


Sebagaimana terlampir

B. PENUTUP
Demikian Program Kegiatan Palang Merah Remaja ini kami buat untuk dijadikan sebagai
panduan.

Mengetahui Pembina PMR

Niken Utami AP, SP


Mujiman, S.Pd NIP 19790617 202221 2 005
NIP 19690707 199903 1 003

Menyetujui
Kepala SMP Negeri 1 Sidoharjo

Tri Pujiastuti, S.Pd.,M.M.


NIP 19620918 198403 2 010
PROGRAM KEGIATAN PALANG MERAH REMAJA
TAHUN 2022/2023
UNIT SMP NEGERI 1 SIDOHARJO

Anda mungkin juga menyukai