Anda di halaman 1dari 6

CRITICAL BOOK REVIEW

“NUTRITION FOR SPORT, EXERCISE AND


PERFORMANCE”

DISUSUN OLEH

KELOMPOK 9

 Natalie
 Putri Chairunnisa (5211240008)
 Siti Khairuna Lubis (5212240002)
 Tamara Melisa Putri Gultom (5213240007)

PROGRAM STUDI S1 GIZI

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

2021
EXCECUTIVE SUMMARY

Didalam buku yang kami analisis berjudul “Nutrition For Sport, Exercise And
Performance” karya Adrienne Forsyth. Buku ini berisi topik-topik yang menarik dan
dikemas secara sederhana dan relevan dengan kasus dan kondisi yang dialami pada
kehidupan. Fokus utama pada buku ini yaitu nutrisi untuk atlit dan orang-orang yang
melakukan kegiatan olahraga.
Dalam buku ini kami memfokuskan analisis pada topik berjudul “ Young athletes
(Helen O’Connor and Bronwen Lundy) “. Topik ini sangat memberikan daya tarik
kepada setiap orang untuk memahami nutrisi khusus apa saja yang dibutuhkan
seorang atlit muda, apakah ada yang membedakannya dengan nutrisi atlit wanita
dengan atlit muda laki-laki, bagaimana cara mempertahankan pertumbuhan ,apa
yang dilakukan dalam mengoptimalkan adaptasi pelatihan dan prestasi olahraga
beserta konsekuensi apa yang terjadi jika nutrisi tidak terpenuhi.
Para atlet muda tentunya menghabiskan banyak waktu dengan berlatih. Untuk
mendapatkan latihan dan hasil yang optimal maka harus diperhatikan nutrisi yang
berasal dari asupan makanan. Mereka tidak memiliki banyak waktu untuk
mempersiapkan makanan mereka sendiri. Padahal Atlet muda memiliki kebutuhan
nutrisi yang khusus . Jika nutrisi tidak diperhatikan dengan baik dan pengonsumsian
suplemennya tidak tepat, maka akan berpotensi tinggi terhadap resiko gangguan
kesehatan yang akan mereka alami.
Para atlit muda dapat melakukan banyak aktivitas fisik dikarenakan dukungan
oleh organ-organ tubuh yang secara aktif melakukan fungsinya. Untuk
mempertahankan fungsinya, tubuh membutuhkan nutrisi yang lebih. Melakukan
banyak aktivitas yang berat, mengakibatkan tubuh membutuhkan tenaga/energi
yang lebih dibandingkan orang-orang biasa.Disamping itu pada usia mereka yang
muda terjadi peningkatan kebutuhan energi, terutama selama masa remaja, untuk
mendukung laju percepatan dalam pertumbuhan dan perkembangan. Energi ini
didapat dari makro nutrients. Peran Protein dan karbohidrat sangat besar.
Protein berperan dalam mengoptimalkan perkembangan dan pemeliharaan otot,
termasuk distribusi protein sepanjang hari dan asupan protein selama masa
pelatihan. Asupan energi yang memadai sangat penting untuk pemeliharaan nitrogen
positif keseimbangan pada atlet. Namun perlu diperhatikan, adanya perbedaan
kebutuhan asupan protein dan karbohidrat yang dapat dikelompokkan berdasarkan
usia. Untuk protein anak-anak dan remaja, memiliki kebutuhan yang lebih besar
dibanding orang atlit dewasa yang membutuhkan protein tambahan untuk
membantu pertumbuhan dan/atau pemeliharaan massa tubuh tanpa lemak .
Selain Makronutrients, para atli muda juga membutuhkan mikronutrient
meskipun jumlah kebutuhannya termasuk kecil namun ini juga sangat essensial bagi
tubuh atlit muda. Mikronutrients ini berupa vitamin dan mineral. Mineral seperti zat
besi dan kalsium merupakan mineral paling dibutuhkan pada atlit muda dimana
mengingat bahwa pada usia mereka merupakan usia dimana terjadinya
perkembangan tulang. Dan disamping itu, para atlit lebih sering beraktivitas didalam
ruangan seperti tempat latihan indoor yang mengakibatkan kurangnya vitamin D
karna tidak terpapar oleh sinar matahari. Dalam kasus ini banyak atlit muda yang
menggantikan kebutuhan vitamin D dengan mengonsumsi suplemen. Padahal sumber
nutrisi yang baik adalah berdasarkan makanan seimbang dan bergizi.
KATA PENGANTAR
Puji syukur kepada Tuhan yang MahaEsa yang telah senantiasa  memberkati kami
dalam menyelesaikan Critical Book Review (CBR), adapun tugas ini kami kerjakan
untuk memenuhi mata kuliah Fisiologi Manusia. Kami telah berusaha membuat dan
menyusun Tugas Crtical Book Review (CBR) ini dengan sebaik-baiknya namun
mungkin masih ada kekurangan-kekurangan pada tugas kami ini untuk mencapai
kesempurnaan.
Kami selaku penyusun dan penulis menerima berbagai kritik dan saran yang
membangun agar Crtical Book Review (CBR) ini menjadi lebih baik lagi. Selanjutnya,
saya berharap semoga Crtical Book Review (CBR) ini bisa memberikan manfaat serta
menambah wawasan bagi para pembaca. Semoga Crtical Book Review (CBR) ini dapat
dipahami bagi siapapun yang membacanya.
Kami meminta maaf apabila terdapat kesalahan dan kata-kata yang kurang
berkenan pada Crtical Book Review (CBR) ini. Dan kami mengucapkan terimakasih
kepada Bpk. Hendro Pranoto, S.Pd, M.Si selaku Dosen Pengampu pada mata kuliah
Fisiologi Manusia, yang telah membimbing kami dan memotivasi kami untuk terus
melakukan yang terbaik guna menghasilkan hasil yang memuaskan pada setiap
pengerjaan tugas ini.

Medan, 18 September 2021

Kelompok 9
DAFTAR ISI

Anda mungkin juga menyukai