Anda di halaman 1dari 5

FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL


UNIVERSITAS TEKNOLOGI YOGYAKARTA

Nama : Mei Tri Utami

NPM : 5200811041

Mata Kuliah : Pancasila

Kelas : Teknik Sipil B

Dosen : Dewi Nopita, S.Par., M.Par.

1. Jelaskan sejarah periode pengesahan Pancasila sejak Sidang BPUPKI Pertama


hingga disahkan?
Proses perumusan Pancasila sebagai dasar negara diawali dengan pembentukan
BPUPKI. Pada sidang BPUPKI ini terdapat beberapa pendapat asas tentang dasar
negara cikal bakal Pancasila dari Mohammad Yamin, Soepomo dan Sukarno.
Mohammad Yamin mengemukakan dasar negara terdiri dari 5 asas, yaitu :
1. Peri Kebangsaan
2. Peri Kemanusiaan
3. Peri Ketuhanan
4. Peri Kerakyatan
5. Kesejahteraan Rakyat

Soepomo mengemukakan pendapat bahwa negara Indonesia merdeka adalah


negara yang bersatu dengan berbagai lapisan rakyat. Menurut Supomo, dasar nagara
terdiri dari :

1. Persatuan
2. Kekeluargaan
3. Keseimbangan lahir dan batin
4. Musyawarah
5. Keadilan rakyat
Sukarno mengemukakan pendapat bahwa dasar negara disebut Panca Dharma
dan oleh ahli bahasa disetujui dengan sebutan Pancasila. Asas-asasnya yaitu :

1. Kebangsaan Indonesia
2. Internasional atau Perikemanusiaan
3. Mufakat atau Demokrasi
4. Kesejahteraan Sosial
5. Ketuhanan Yang Maha Esa

Pada tanggal 18 Agustus 1945 (sidang PPKI 1) rumusan Pancasila dinyatakan


sah sebagai dasar negara Indonesia.

2. Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi bagi Bangsa Indonesia disebut juga
sebagai ideologi terbuka. Jelaskan apa yang dimaksud Pancasila sebagai
ideologi terbuka itu?
Yang dimaksud dengan Pancasila sebagai ideologi terbuka yaitu Pancasila
memiliki sistem pemikiran terbuka yang artinya Pancasila memiliki tujuan dan nilai-
nilai yang tidak bisa dipaksakan dari luar. Hal itu terjadi karena Pancasila memiliki
dua dimensi nilai, yaitu nilai aktuan dan ideal yang melandasi Pancasila untuk
senantiasa menerima pengaruh dari luar dan akan sejalan dengan perkembangan
zaman.

3. Bagaimana menurut Saudara tantangan generasi muda Indonesia memperkuat


persatuan bangsa dan apa yang saudara bisa upayakan untuk menghadapi hal
tersebut?
Menurut saya, tantangan generasi muda dalam memperkuat persatuan dan
kesatuan bangsa di tengah perkembangan zaman yang sangat signifikan ini sangat
berat. Sebagai generasi muda yang dapat saya lakukan adalah menumbuhkan sikap
cinta tanah air dan semangat membangun Indonesia. Selain itu, generasi muda juga
harus memiliki sikap membina persatuan dan kesatuan serta menghargai perbedaan.
Generasi muda juga harus giat belajar sehingga wawasan dapat terbuka dan
menjadikan generasi muda menjadi generasi yang berwawasan luas. Dengan sikap-
sikap yang telah disebutkan tersebut diharapkan dapat memperkuat persatuan bangsa.
4. Berikan masing-masing 2 (dua) contoh implementasi dari sila 1-5 yang dapat
dilakukan mahasiswa dalam pembangunan nasional?
a. Sila ke-1
1) Saling menghargai dan menghormati adanya perbedaan agama di Indonesia.
2) Menghargai hari-hari besar keagamaan.
b. Sila ke-2
1) Saling menghargai dan menghormati perbedaan suku dan ras
2) Membentuk penggalangan dana kemanusiaan apabila di suatu daerah terjadi
bencana.
c. Sila ke-3
1) Mencintai produk dalam negeri
2) Mengibarkan bendera merah putih
d. Sila ke-4
1) Menghargai perbedaan pendapat dalam musyawarah
2) Musyawarah mufakat dalam berorganisasi
e. Sila ke-5
1) Sanksi terhadap pelanggaran yang dilakukan oleh masyarakat kampus
2) Menghargai karya orang lain.

Hasil Cek Plagiarisme :

Nomer 1
Nomer 2

Nomer 3
Nomer 4

Anda mungkin juga menyukai