Anda di halaman 1dari 5

BAB IV

KEADAAN UMUMLOKASI PENELITIAN

4.1. Luas dan Letak Geografis


Kelurahan cempa adalah salah satu wilayah kelurahan yang terletak
tepatnya di kecamatan cempa, kabupaten pinrang. Jarak dari ibu kota ke
kelurahan cempat sendiri berjarak ±25Km Sedangkan kelurahan Cempa
sendiri memiliki luas wilayah sebesar ±8.9KM2.

Secara administrative keluarahn cempa ini terbagi dalam 2 lingkungan yaitu


Lingkungan Samturue dan Lingkungan cempa dasar, Adapun batas-batas
wilayah administrative Kelurahan Cempa, Kecamatan Cempa, Kabupaten
Pinrang yaitu:

 Sebelah Utara : Desa Manki


 Sebelah Timur : Desa Tanra Tuo
 Sebelah Barat : Desa Mattunru Tunrue
 Sebelah Selatan : Kecamatan Sawitto

4.2. Keadaan Penduduk


a. Jumlah Penduduk Berdasarkan Jenis Kelamin
Berdasarkan data yang tersaji dari pemerintah kelurahan
Cempa setempat mengenai jumlah penduduk du Kelurahan Cempa
tahun 2020 Dapat dilihat pada Tabel.1

Tabel 1. Jumlah Penduduk Berdasarkan Jenis Kelamin Di kelurahan


Cempa, Kecamatan Cempat, Kabupaten Pinrang, 2020.

No Jenis Kelamin Jumlah (Jiwa ) Presentase (%)


1 Laki – laki 1.042 34,7
2 Perempuan 1.960 65,2
Total 3.002 100
Sumber : Kantor Kelurahan Cempa, 2021
Pada Tabel 1 menunjukkan bahwa jumlah penduduk berdasarkan jenis
kelamin di Kelurahan Cempa yaitu laki-laki berjumlah 1.042 jiwa
(34,7%) dan Perempuan berjumlah 1.960 jiwa (65,2%).

b. Tinkat Pendidikan
Pendidikan merupakan salah satu indicator menilai perkembangan
suati daerah. Apabila tingkat pendidikan suatu daerah semakin tinggi
maka akan mudah pula daerah tersebut menerima dan menerapkan
suatu inovasi baru yang di anggap lebih maju. Tingkat pendidikan
dapat di lihat pada tabel berikut ( tabel 2)

Tabel2. Tingkat Pendidikan di Kelurahan Cempa, Kecamatan Cempa,


Kabupaten Pinrang, 2020.

No Tingkat Pneididkan Jumlah (Jiwa) Presentase (%)


1 Belum Sekolah 1.757 58,5
2 SD 310 10,3
3 SMP 503 16,7
4 SMA 432 14,3
Jumlah 3.002 100
Sumber : Kantor Kelurahan Cempa, 2021.

Pada Tabel 2 ini menunjukkan bahwa tingkat pendidikan di Kelurahan


cempa dengan jumlah penduduk sebanyak 3.002 jiwa. Pendidikan
sering diartikan sebagai usaha manusia untuk membina kepribadian
sesuai dengan nilai-nilai di dalam masyarakat dan kebudayaan.
Selanjutnya, pendidikan diartikan sebagai usaha yang dijalankan oleh
seseorang atau kelimpok orang lain agar menjadi dewasa atau
mencapai tingkat hidup yang lebih tinggi.

4.3. Potensi Pertanian


a. Potensi Lahan
Lahan Merupakan bagian dari lingkungan sebagai tempat
berpijak dan juga media untuk melakukan berbagai aktivitas hidup.
Lahan yang ada di Kelurahan Cempa digunakan untuk berbagai jenis
kegiatan terutama pertanian. Pengunaan lahan untuk media atau
wadah pertanaman padi (lahan Sawah) disajikan pada tabel berikut
(tabel 3)

Tabel 3. Potensi Lahan Kerung dan Lahan Sawah Irigasi di Kelurahan


Cempa, Kecamatan Cempa, Kabupaten Pinrang

No Jenis Lahan Luas (ha)


1 Lahan Kering / tegal 180
2 Lahan Irigasi 586,10
Jumlah 766,1
Sumber : Kantor Kelurahan Cempa, 2021

Tabel 3 Menunjukkan bahwa poten si lahan kering dan lahan


sawah irigasi berjumlah sebanyak 766,1 Ha. Berdasarkan luasan
tersebut, maka Kelurahan Cempa merupakan salah satu kelurahan
lumbung padi di Kabupaten Pinrang. Dengan demikian luas lahan
irigasi berpotensi besar untuk melakukan usahatani padi.

b. Kelembagaan Petani
Kelembagaan petani mampu membantu petani keluar dari
permasalahan atau persoalan terkait dengan usaha tani. Diperlukan
penguasaan metode dan teknologi pertanian yang memadai untuk
bersaing dengan petani lainnya agar mampu bertahan dalam
memenuhi kebutuhan pasar. Keberadaan kelompok tani ini sangat
berguna dan membantu petani lainnya untuk memperoleh informasi,
sarana produksi, serta sebagai wahan belajar petani lainnya. Terdapat
berbagai kelembagaan petani yang ada di suatu wilayah.
Kelembagaan petani sendiri berguna untuk menunjang kebutuhan bagi
kelompok tani lainnya. Distribusi jenis dan jumlah kelembagaan yang
ada di Kelurahan Cempa disajikan pada Tabel 4.
Tabel 4. Kelembagaan Petani Yang ada di Kelurahan Cempa,
Kecamatan Cempa, Kabupaten Pinrang, 2020

No Kelembagaan Petani Jumlah ( Unit)


1 Kelompok tani
a) Tani dewasa
 Pemula -

 Lanjut 10
2
 Madya
-
 Utama
-
b) Wanita Tani
-
c) Pemuda tani
2 Gapoktan 1
3 KUD 1
4 Koperasi Tani 1
5 Kios Saprotan 10
6 Bank Unit Desa (BRI) 1
7 Lembaga Swadaya Masyarakat -
Sumber: Kantor Kelurahan Cempa, 2021.

Pada Tabel 4 ini kelembagaan di Kelurahan Cempa sangat


berpotensi untu petani melakukan usaha penangkaran karenanya
adanya kelembagaan petani yang dapat menunjang sarana produksi
bagi kelompok petani/ penangkar.

c. Saran dan Prasarana Pertanian


Dalam hal menunjang kegaitan usaha tani khususnya pertanian
tanaman pangan (padi, palawija, dan kedelai) maka ketersedian
sarana dan prasarana merupakan hal yang sangat penting dan perlu
diperhatiakan. Adapun sarana dan prasarana yang ada di Kelurahan
Cempa sendiri sebagai berikut. ( Tabel 5).

Tabel 5. Sarana dan Prasarana Pertanian yang Ada di


Kelurahan Cempa, Kecamatan Cempa, Kabupaten Pinrang. 2020.
No Jenis Saran / Prasarana Jumlah (Unit)
1 Alat Pertanian
a) Hand Tracktor 60
b) Hand sprayer 170
c) Power Thresher 22
d) Chandue 10
e) Dros 10
f) Pompa Air 20
g) Sabit
 Sabit Bergerigi 150

 Sabit Biasa 810

2 Pengangkutan
a) Mobil 5
b) Sepeda Taxi 300
c) Taxi Motor 100
d) Grobak 21
Jumlah 1.678
Sumber: Kantor Kelurahan Cempa, 2021

Pada tabel 5 ini menunjukkan sarana / prasarana pertanian


yang ada di Kelurahan Cempa itu sendiri. Sesuai pada tabel diatas
jumlah total sarana prasarana yag ada sebanyak 1.678 Unit dengan
beberapa jenis sarana dan prasarana yang dapat mendukung kegaitan
pertanian terutama tanaman pangan.

Anda mungkin juga menyukai