Anda di halaman 1dari 6

1. Organ penyusun sistem pencernaan yang benar adalah….

A. Mulut, lambung, dan usus C. Mulut, tenggorokan, dan ginjal


B. Mulut, kerongkongan, dan paru-paru D. Mulut, tenggorokan, dan paru-paru

2. Berikut ini yang merupakan kelompok sistem organ pernafasan adalah….


A. Jantung, ginjal, dan hati C. Paru-paru, ginjal, dan usus
B. Hidung, faring, dan paru-paru D. Ovarium, hati, dan ginjal

3. Bagian berikut yang tidak dimiliki oleh sel hewan adalah….


A. Membran sel C. Inti sel
B. Sitoplasma D. Kloroplas

4. Sel hewan memiliki perbedaan dengan sel tumbuhan, karena sel tumbuhan mempunyai…
A. Selaput lipoprotein C. Dinding sel yang tebal dan kuat
B. Selaput plasma D. Dinding sel yang tipis dan lentur

5. Sekelompok atau kumpulan dari sel yang mempunyai bentuk dan fungsi sama disebut…
A. Jaringan C. Sistem Organ
B. Organ D. Organisme

6. Organ terakhir sebagai saluran pembuangan pada sistem pencernaan manusia adalah…
A. Lambung C. Hati
B. Usus D. Anus

7. Perhatikan gambar berikut ini!

Organel sel yang ditunjuk nomor 3 berfungsi sebagai…


A. Melindungi sel dari gangguan luar C. Sintesis protein
B. Mengatur segala aktivitas sel D. Respirasi sel

8. Organel pada sel yang berfungsi sebagai respirasi / pernafasan sel adalah…
A. Mitokondria C. Ribosom
B. Badan Golgi D. Sitoplasma

9. Organ yang berfungsi untuk menetralkan racun adalah…


A. Ginjal C. Hati
B. Kulit D. Lambung
10. 1) Jantung 4) Pembuluh darah
2) Lambung 5) Pankreas
3) Usus Halus

Organ yang merupakan bagian dari sistem pencernaan ditunjukkan nomor…


A. 1) 2) dan 3) C. 2) 3) dan 5)
B. 2) 1) dan 4) D. 3) 4) dan 5)

11. Jaringan tumbuhan berada di permukaan tubuh tumbuhan adalah…


A. Parenkim C. Pengangkut
B. Meristem D. Epidermis

12. Simbiosis (interaksi antar makhluk hidup) yang saling menguntungkan adalah…
A. Mutualisme C. Parasitisme
B. Komensalisme D. Kompetisi

13. Peristiwa makan dan dimakan antar makhluk hidup dengan urutan tertentu disebut
A. Ekosistem C. Rantai Makanan
B. Habitat D. Siklus

14. Berikut ini yang termasuk komponen abiotik adalah…


A. Cacing, tanah, air C. Cahaya, air, tanah
B. Rumput, batu, cahaya D. Bakteri, cahaya, udara

15. Berikut ini adalah makhluk hidup autotroph…


A. Ular, singa, lidah buaya C. Bakteri, semut, rambutan
B. Lidah buaya, rumput, tanaman cabai D. Serangga, daun, semut

16. Perhatikan gambar berikut ini!

Akibat yang ditimbulkan bila populasi kijang berkurang adalah...


A. Populasi serigala meningkat C. Populasi burung meningkat
B. Populasi rumput menurun D. Populasi rumput meningkat

17. Dalam ekosistem yang stabil, maka jumlah populasi yang terkecil terdapat pada...
A. Konsumen tingkat I C. Konsumen tingkat III
B. Konsumen tingkat II D. Produsen

18. Contoh simbiosis mutualisme adalah…


A. Kutu dan kepala manusia C. Mangga dan pohon mangga
B. Kerbau dan Burung Jalak D. Benalu dengan pohon inangnya
19. Perhatikan gambar berikut ini!

Pada gambar piramida makanan diatas ayam dan katak berperan sebagai…
A. Produsen C. Konsumen tingkat II
B. Konsumen tingkat I D. Konsumen tingkat III

20. Benalu hidup menempel pada batang tanaman (inang). Benalu menyerap zat hara yang
diserap inangnya dari tanah. Zat hara tersebut digunakan benalu untuk melangsungkan proses
fotosintesis. Interaksi antara benalu dan inangnya tersebut dinamakan…
A. Simbiosis parasitisme C. Simbiosis komensalisme
B. Simbiosis mutualisme D. Predasi

21. pernyataan yang tepat mengenai pencemaran air adalah . . . .


a. masuknya makhluk hidup, zat, dan energi yang berasal dari kegiatan manusia ke perairan
b. masuknya zat dan komponen lain ke perairan yang berasal dari industri sehhingga tidak dapat
digunakan
c. masuknya makhluk hidip, zat dan energi, serta komponen lainnya keperairan sehingga tidak
dapat digunakan
d. masuknya zat, energi, dan makhluk hidup ke perairan yang mengakibatkan berubahnya
tatanan yang mengakibatkan berubahnya tatanan perairan akibat kegiatan manusia atau proses
alam.
22. suatu zat dapat dikatakan sebagai polutan jika memiliki ciri-ciri . . . .
a. tidak berpotensi menimbulkan pencemaran
b. jumlahnya di bawah batas normal
c. berada ditempat yang tepat
d. bersifat merusak lingkungan
23. kantong plastik yang digunakan sebagai wadah berbagai barang belanjaan biasanya dibuang
setelah digunakan. Akibatnya, semakin banyak sampah plastik yang mencemari lingkungan.
Cara yang paling tepat untuk mengatasi masalah tersebut adalah . . . .
a. membakar kantong plastik
b. mendaur ulang kantong plastik bekas
c. mengubur kantong plastik dalam tanah
d. memotong plastik tersebut menjadi potongan kecil sebelum dibuang
24. pengembangan kawasan penambangan di daerah perairan teluk akan berdampak pada
pencemaran daerah tersebut oleh limbah buangan perusahaan. Usaha untuk mencegah agar tidak
terjadi pencemaran seperti kasus tersebut adalah . . . .
a. menutup usaha pertambangan yang membuang limbah ke perairan
b. mengolah limbah hingga aman sebelum dibuang keperairan
c. tidak mengizinkan usaha pertambangan di daerah perairan
d. membuang limbah buangan ke perairan laut dalam
25. pak Parno memakai ember yang telah rusak untuk menanam tanaman cabai. Tindakan yang
dilakukan Pak Parno mencerminkan penerapan prinsip . . . .
a. reuse
b. reduce
c. recycle
d. replace
26. dalam pendingin ruangan (AC) dan lemari es terdapat senyawa yang merupakan polutan di
udara. Jika senyawa tersebut terlepas diudara, dapat mengakibatkan terjadinya . . . .
a. hujan asam
b. efek rumah kaca
c. pemanasan global
d. rusaknya lapisan ozon
27. diantara kegiatan berikut yang dapat mengakibatkan pencemaran air dan tanah adalah . . . .
a. penggunaan pestisida kimia berlebihan
b. pembuangan limbah ke sungai
c. penimbunan sampah plastik
d. pembakaran sampah
28. tumpukan sampah rumah tangga yang berupa botol, kaleng minuman, kertas, dan plastik
dapat mencemari lingkungan. Solusi yang paling tepat untuk mengurangi pencemaran tersebut
adalah . . . .
a. mengalahkan Prokasih (Program Kali Bersih)
b. mendorong penduduk membuang sampah di tempat sampah
c. menggiatkan program 4R (reuse, reduce, recycle, dan replace)
d. menggunakan bahan organik sebagai pembungkus makanan
29. asap kendaraan bermotor serta asap yang berasal dari pembakaran sampah plastik dan
cerobong pabrik merupakan penyebab pencemaran . . . .
a. air
b. suara
c. udara
d. tanah
30. Tindakan menggunakan barang-barang hanya saat diperlukan saja merupakan salah satu
prinsip dasar untuk mengurangi pencemaran lingkungan, yaitu . . . .
a. reuse
b. reduce
c. recycle
d. replace
31. saat ini datangnya musim penghujan dan musim kemarau di negara kita sulit diprediksi.
Hujan masih saja turun meskipun sudah memasuki musim kemarau. Peristiwa ini merupakan
salah satu dampak dari . . . .
a. hujan asam
b. pemanasan global
c. penipisan lapisan ozon
d. adanya gelombang panas
32. dalam usaha memenuhi kebutuhan hidupnya, manusia menghasilkan aneka jenis limbah.
Limbah pertanian yang dapat menjadi polutan bagi lingkungan yaitu . . . .
a. pupuk kimia dan pestisida kimia
b. sampah organik dan detergen
c. sisa makanan dan kelereng
d. kertas dan plastik
33. gas rumah kaca yang dihasilkan dari kegiatan pembusukan sampah organik adalah . . . .
a. metana
b. nitrogen oksida
c. karbon dioksida
d. belerang oksida
34. Gas rumah kaca yang dihasilkan dari kegiatan pembusukan sampah organik adalah . . . .
a. metana
b. nitrogen oksida
c. karbon dioksida
d. belerang oksida
35. lemari pendingin dapat memberikan dampak pada pemanasan global karena . . . .
a. mengeluarkan CFC
b. menghasilkan gas CO2
c. mengelurakan gas metana
d. mengurangi gas rumah kaca
36. adanya efek rumah kaca yang berlebihan dapat memicu pemanasan global. Peristiwa tersebut
terjadi karena pengaruh . . . .
a. sinar gamma
b. sinar ultraviolet
c. cahaya tampak
d. sinar inframerah
37. gas rumah kaca yang paling banyak memengaruhi pemanasan global berasal dari . . . .
a. industri pendingin
b. pengunaan aerosol
c. pmbusukan sampah plastik
d. pembakaran bahan bakar fosil
38. musim kemarau yang berkepanjangan merupakan salah satu dampak pemanasan global.
Apabila musim kemarau lebih panjang dibandingkan dengan waktu normal akan mengakibatkan
....
a. keseimbangan ekosistem terganggu
b. sumber mata air menjadi keruh
c. pohon menggugurkan daunnya
d. terjadinya hujan asam
39. banjir rob merupakan dampak pemanasan global yang disebabkan oleh . . . .
a. naiknya curah hujan
b. naiknya permukaan air laut
c. perubahan kecepatan angin
d. naiknya permukaan air danau
40. Tumbuhan sangat berperan dalam mengurangi terjadinya pemanasan global karena . . . .
a. menghasilkan gas oksida
b. menyerap gas karbon dioksida
c. mengikat gas karbon monoksida
d. menangkap berbagai polutan udara

Anda mungkin juga menyukai