Anda di halaman 1dari 11

GUIDELINE LOMBA ESAI

KURKUMIN 2021

A. Tema
Urgensi Vaksinasi Sebagai Salah Satu Upaya Pengendalian Covid-19

B. Subtema

1. Efektivitas Program Vaksinasi Sebagai Program Pengendalian Pandemi Covid-


19 di Indonesia.

2. Optimalisasi Program Vaksinasi Covid-19 untuk Memperkuat Imunitas


Bangsa.

3. Menyikapi Klaim Berlebihan terhadap Vaksin Covid-19 di Kalangan


Masyarakat Indonesia.

4. Peran Sentral Generasi Muda dalam Pengendalian Penyebaran Pandemi Covid-


19 di Indonesia.

C. Deskripsi Kegiatan
Lomba esai dan video edukasi ditujukan untuk seluruh pelajar SMA/sederajat
di seluruh Indonesia. Kegiatan ini bekerja sama dengan Balai Besar POM di
Yogyakarta. Peserta lomba esai ilmiah bersifat perseorangan atau kelompok dengan
anggota maksimal 2 orang. Karya esai ilmiah dikirimkan dalam bentuk soft file ke e-
mail panitia yang selanjutnya akan diseleksi tahap 1 oleh juri. Setelah tahap seleksi
tahap 1 akan diperoleh 8 finalis lomba esai ilmiah. Kemudian finalis akan diwajibkan
menyampaikan isi esai ilmiah yang berupa presentasi dihadapan dewan juri secara
online sebagai seleksi pemilihan juara lomba. Dewan juri terdiri dari perwakilan BPOM
DIY dan dosen Fakultas Farmasi UGM.
Dipilih tema “Vaksinasi sebagai Salah Satu Upaya Pengendalian Covid-19”
karena sampai saat ini pandemi Covid-19 masih terus berlangsung hampir di seluruh
negara di dunia. Upaya pengendalian penyebaran infeksi virus ini masih terus dilakukan
dan salah satu caranya, yaitu dengan program vaksinasi massal. Program vaksinasi ini
pun masih menjadi perdebatan di kalangan masyarakat. Kompetensi esai ini diadakan
untuk memfasilitasi pelajar khususnya SMA/sederajat untuk berpikir kritis dan
memahami urgensi dari vaksinasi.
D. Timeline Kegiatan
Pendaftaran Gelombang 1 :1 Juli - 19 Juli 2021
Batas Pengumpulan Karya Gelombang 1 :19 Juli 2021
Pendaftaran Gelombang 2 : 20 Juli - 10 Agustus 2021
Batas Pengumpulan Karya Gelombang 2 : 10 Agustus 2021
Penilaian Karya : 11 - 25 Agustus 2021
Pengumuman Finalis : 28 Agustus 2021
Final Lomba Esai : 4 September 2021
Talkshow Kurkumin dan Pengumuman Pemenang : 19 September 2021

E. Ketentuan Peserta
1. Peserta adalah siswa/i SMA/sederajat yang dibuktikan dengan scan kartu
pelajar atau surat keterangan siswa aktif dari sekolah yang bersangkutan.
2. Peserta lomba adalah perseorangan atau berkelompok dengan anggota
maksimal 2 orang dalam satu kelompok (termasuk ketua kelompok).
3. Peserta membayar biaya registrasi sesuai dengan ketetapan penyelenggara.
4. Setiap peserta tidak diperbolehkan mengirimkan lebih dari satu karya.
5. Delapan tim dengan karya terbaik akan membuat powerpoint sesuai dengan esai
yang telah ditulis dan akan presentasi dihadapan juri secara online pada tanggal
4 September 2021.
6. Peserta diwajibkan mengisi formulir pendaftaran dan lembar orisinalitas karya.
7. Setiap peserta wajib menaati aturan yang telah ditetapkan oleh panitia selama
mengikuti lomba esai.
8. Peserta siap mengirimkan kembali berkas dan karya esai apabila panitia tidak
dapat mengunduh file atau resolusi tidak sesuai yang diharapkan
9. Peserta diharapkan mengikuti akun media sosial Dies Natalis Farmasi UGM ke-
75 Lustrum XV guna membantu kelancaran dalam sosialisasi dan penyampaian
informasi seputar lomba
F. Ketentuan Karya
1. Esai yang dibuat merupakan hasil karya orisinal (bukan jiplakan), bukan
terjemahan atau saduran, belum pernah dipublikasikan sebelumnya di media
manapun dan tidak sedang/pernah diikutsertakan dalam perlombaan serupa.
2. Lomba esai ini menekankan aspek orisinalitas pemikiran, argumentasi,
ketajaman analisis, dan gaya penulisan.
3. Sifat dan Isi Tulisan
a. Judul esai bebas sesuai dengan sub tema yang dipilih dan
menggambarkan isi dari esai tersebut dengan tetap menggunakan
Bahasa Indonesia yang baik dan benar.
b. Esai tergolong jenis ilmiah sesuai dengan topik kajian dan dapat disertai
gagasan atau ide kreatif tentang topik yang dipilih.
c. Tidak memuat iklan suatu produk dan tidak mengandung unsur SARA
yang ambigu.
4. Ketentuan Penulisan
a. Naskah esai 2-5 halaman, tidak termasuk sampul, daftar pustaka, dan
lampiran.
b. Esai diketik dalam Bahasa Indonesia yang baik dan benar sesuai dengan
Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI).
c. Esai diketik dengan spasi 1,5 pada kertas berukuran A4, huruf Times
New Roman ukuran 12 pt, perataan paragraf Justify (rata kanan kiri).
d. Jarak pengetikan (margin) kiri 4 cm, kanan 3 cm, atas 3 cm, dan bawah
3 cm.
e. Sampul sesuai format sampul yang disediakan panitia
f. Judul diketik dengan huruf Times New Roman ukuran 12 pt, huruf
kapital dan bold.
g. Daftar pustaka ditulis dalam format Harvard Style.
h. Letak nomor halaman di kanan bawah.
5. Sistematika esai disesuaikan dengan urutan yang telah ditentukan
a. Halaman Judul (cover)
- Judul diketik dengan huruf kapital, sesuai dan tepat serta
memberikan gambaran umum esai
- Logo Sekolah dengan ukuran 7 x 7 cm
- Nama anggota yang ditulis dengan lengkap, tidak mengandung
singkatan
- Asal SMA/Sederajat, Kabupaten/Kota, dan tahun penulisan
ditulis dengan jelas
- Format cover dapat dilihat di dokumen terlampir (Lampiran 1)
b. Lembar Pernyataan Orisinalitas Karya (Lampiran 2)
Lembar pernyataan orisinalitas karya diberikan materai dan
ditandatangani kemudian di-scan dan disertakan dalam file esai.
c. Bagian Inti Esai (Lampiran 3), dibuat dengan narasi berlanjut yang
terdiri dari:
- Judul tidak lebih dari 20 kata, diketik dengan font Times New
Roman 12 pt, dicetak tebal (bold) dengan perataan Center.
- Pendahuluan
Pendahuluan memuat latar belakang atau faktor yang memicu
timbulnya suatu permasalahan yang diangkat serta ringkasan
singkat permasalahan yang akan dibahas. Jika menggunakan
acuan pustaka maka sitasi ditulis dengan gaya Harvard (Harvard
referencing style).
- Isi
Gagasan atau ide yang berkaitan dengan permasalahan yang
dibahas dapat berupa ide inovatif ataupun model pemecahan
masalah. Gagasan yang disampaikan dapat didukung dengan
bukti maupun data-data yang relevan serta pustaka yang terkait
dan disitasi menggunakan Harvard referencing style.
- Penutup
Penutup memuat kesimpulan dari isi yang telah dibuat.
Kesimpulan harus konsisten dengan analisis permasalahan dan
menjawab tujuan yang ada.
- Daftar Pustaka
Daftar pustaka dituliskan dengan Harvard referencing style.
Semua pustaka yang ada pada bagian inti harus dituliskan pada
Daftar Pustaka dan semua pustaka yang ditulis pada Daftar
Pustaka harus pernah dijadikan sebagai sitasi pada Bagian Inti.
Contoh referensi tidak valid : Wordpress, Wikipedia,
Blogspot
d. Bagian Akhir, meliputi
- Lampiran (jika ada)
- Biodata peserta (Lampiran 4)
6. Orisinalitas dan Hak Publikasi
Penulis menjamin bahwa esai ilmiah merupakan karya sendiri (bukan jiplakan)
dan belum pernah dipublikasikan dan tidak sedang/pernah diikutsertakan dalam
kegiatan/perlombaan serupa. Panitia juga diberikan hak dan wewenang untuk
mempublikasikan setiap esai ilmiah peserta dengan tetap mencantumkan nama
penulisnya. Pada lembar orisinalitas wajib disertakan materai Rp10.000,00
yang dibubuhkan tanda tangan basah ketua tim.
7. Apabila ada bukti pelanggaran terhadap ketentuan, karya akan didiskualifikasi.
8. Keputusan dewan juri bersifat mutlak, dapat dipertanggungjawabkan, mengikat
dan tidak bisa diganggu-gugat.
G. Pendaftaran Karya
1. Peserta melakukan pendaftaran pada periode pendaftaran:
a. Gelombang 1 : 1 Juli - 19 Juli 2021
b. Gelombang 2 : 20 Juli - 10 Agustus 2021
2. Peserta melakukan pembayaran sebesar:
a. Gelombang 1 : Rp 35.000,00
b. Gelombang 2 : Rp 45.000,00
Pembayaran dapat dilakukan melalui
Bank BCA 6195065784 a.n. Sheren Mardiani
OVO/Gopay/Dana/Link Aja 082312776327 a.n. Sheren Mardiani
Catatan : Biaya yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali
dengan alasan apapun.
3. Setiap peserta wajib mengisi link pendaftaran yang tertera pada web Dies Natalis
ke-75 Farmasi UGM (http://bit.ly/KURKUMIN-FAUGM2021) yang berisikan:
a. Persyaratan untuk Upload twibbon Kurkumin 2021 di feed instagram dengan
tag akun @lustrumxvfaugm
b. Nama, nomor, dan asal sekolah peserta
c. Bukti foto/screenshot pembayaran pendaftaran.
4. Setelah pengisian form dilakukan, peserta wajib melakukan konfirmasi
pendaftaran ke contact person (CP) Registrasi
Format :
DaftarKurkumin_Gelombang1/2_Lomba
Esai/VideoEdukasi_Nama/Ketua_AsalSekolah
CP Registrasi : 082-312-776-327 atau Line sherenmar68 (Sheren Mardiani)

Formulir Pendaftaran, Lembar Orisinalitas Karya, Biodata Peserta dan Cover Esai
dapat didownload pada http://bit.ly/KURKUMIN-FAUGM2021
H. Pengumpulan Karya
1. Berkas yang wajib dikirim dalam bentuk (.rar)
a. Karya peserta dalam bentuk (.pdf)
Nama file :
Lomba Esai_NamaKetua_AsalSekolah_3 Kata Awal Judul Karya
Contoh: Lomba Esai_Aulia Rahma_SMA N 6 Yogyakarta_Pengaruh
Vaksinasi Terhadap
b. Scan kartu pelajar masing-masing peserta (.pdf)
Nama file :
Kartu Pelajar_Nama_AsalSekolah_3 Kata Awal Judul Karya
c. Formulir pendaftaran (.pdf)
Nama file :
Formulir_NamaKetua_AsalSekolah_3 Kata Awal Judul Karya
Contoh: Formulir_Aulia Rahma_SMA N 6 Yogyakarta_Pengaruh
Vaksinasi Terhadap
d. Slip bukti pembayaran (.pdf)
Nama file :
Pembayaran_NamaKetua_AsalSekolah_3 Kata Awal Judul Karya
Contoh: Pembayaran_Aulia Rahma_SMA N 6 Yogyakarta_Pengaruh
Vaksinasi Terhadap
2. Karya dikirimkan melalui email ke kurkuminfaugm@gmail.com dengan
subjek sebagai berikut :
Lomba Esai_NamaKetua_AsalSekolah_3 Kata Awal Judul Karya
Contoh: Lomba Esai_Aulia Rahma_SMA N 6 Yogyakarta_Pengaruh Vaksinasi
Terhadap
3. Peserta wajib melakukan konfirmasi ke CP registrasi Aulia Asyifa
082226536817 atau @auliasyf_ (WA/line) maksimal 24 jam setelah
pengiriman dengan format sesuai subjek.
I. Penghargaan
Setiap peserta akan mendapat E-sertifikat. Pemenang dari lomba esai ilmiah dan video
edukasi akan diumumkan dalam acara Talkshow Pharmeet : A Day With Pharmacy
yang akan dilaksanakan pada tanggal 19 September 2021 . Hadiah yang akan diperoleh
berupa:
a. Juara I: Rp 500.000 + Medali + Sertifikat Pemenang
b. Juara II: Rp 400.000 + Medali + Sertifikat Pemenang
c. Juara III: Rp 300.000 + Medali + Sertifikat Pemenang
J. Format Penilaian Babak Penyisihan

KRITERIA PENILAIAN KARYA ESAI ILMIAH

No. Kriteria Penilaian Bobot Skor Nilai


(1-10) (Bobot
x skor)

1. Judul : 10
Kesesuaian judul esai dengan sub tema yang dipilih,
format judul, dan judul yang menggambarkan isi dari
esai.

2. Format esai : 20
● Tata tulis : ukuran kertas, tipografi, kerapihan
ketik, tata letak, jumlah halaman
● Penggunaan Bahasa Indonesia yang baik dan
benar sesuai dengan Pedoman Umum Ejaan
Bahasa Indonesia (PUEBI)
● Kesesuaian dengan format penulisan yang
tercantum di panduan

3. Gagasan : 40
Orisinalitas dan Komprehensifitas
● Gagasan yang didukung oleh argumentasi
ilmiah yang ditulis secara runtut, penyajian
permasalahan dan kejelasan tujuan penulisan.
● Pemikiran kritis yang terstruktur, analitis, dan
cara mengkomunikasikan gagasan
● Kemampuan menganalisis dan menyintesis
masalah, menghubungkan antara tujuan dengan
simpulan.

4. Simpulan : 10
Mampu menyimpulkan gagasan dan mengungkapkan
saran dengan baik

5. Sumber/Referensi : 20
Kecukupan dan tingkat kepercayaan data/referensi yang
digunakan

TOTAL BOBOT 100


K. Informasi Umum
Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada Jl.Sekip Utara, Yogyakarta
Line : @quf0882o
Instagram : @lustrumxvfaugm
Twitter : @LustrumXVFAUGM
Facebook : Dies Natalis Farmasi UGM
LinkedIn : Dies Natalis Fakultas Farmasi UGM
Tiktok : lustrumxv_faugm
Web : diesnatalis.farmasi.ugm.ac.id

CP Lomba : Aulia Rahma


No. HP : 081228685123
Id Line : owliara

Anda mungkin juga menyukai