Anda di halaman 1dari 1

Nama : Maria Esaura Ayu U

NIM : M1.22.0035
Kelas : Ilmu Komunikasi 01
Pentingnya Student Centered Learning Bagi Mahasiswa

Selamat Pagi Ibu Rotu dan teman teman sekalian. Menurut teman teman semuanya
apasih student centered learning atau yang biasa kita singkat sebagai SCL itu? Memangnya
penting ya SCL bagi kehidupan kita sebagai mahasiswa? Secara tekstual menurut buku
Westwood, Student Center Learning adalah metode pembelajaran yang memberdayakan peserta
didik menjadi pusat perhatian selama proses pembelajaran berlangsung. Pembelajaran yang
bersifat kaku instruksi dari pendidik diubah menjadi pembelajaran yang memberi kesempatan
pada peserta didik menyesuaikan dengan kemampuannya dan berperilaku langsung dalam
menerima pengalaman belajarnya. 

Ibu dosen dan teman teman yang saya sayangi,

Melihat kemajuan pendidikan di Indonesia pada saat ini, dimana kita telah melewati
berbagai macam perkembangan pendidikan, seperti contohnya perubahan kurikulum KTSP
menjadi K13 yang sama sama kita alami saat duduk dibangku sekolah dasar. Hingga perubahan
yang signifikan saat kita mengalami pandemi covid-19 dan mengharuskan kita untuk belajar
mengajar secara jarak jauh didepan layar monitor. Sudah seharusnya kita mengikuti pola
dinamika dengan belajar menggunakan sistem SCL.

Beberapa contoh manfaat yang bisa kita ambil dari pembelajaran SCL adalah, pertama dengan
peran peserta didik yang menjadi pusat pembelajaran memungkinkan bahwa peserta didik dapat
terlibat aktif oleh adanya proses belajar mengajar yang menarik. Hal ini bisa memotivasi peserta
didik untuk terus belajar dengan efektif. Yang kedua ada manfaat Dialogis. Memungkinkan
proses belajar secara inherent merupakan suatu proses sosial dan dialogis dimana peserta didik
memperoleh keuntungan dari proses komunikasi tersebut baik di dalam maupun luar
sekolah. Menurut Siswono dan Karsen didalam pembelajaran SCL ini peserta didik dapat
berkolaborasi dengan perserta didik lain. Dengan adanya hal ini didalam dunia perkuliahan
memungkinkan SCL dapat meningkatkan softskill bagi tiap tiap mahasiswa untuk lebih
bersosialisai dengan satu sama lain.

Kesimpulan yang bisa diambil adalah SCL sangat cocok untuk digunakan dalam proses belajar
mengajar dikampus. Saya harap kita semua sebagai mahasiswa yang melek Pendidikan bisa
mengikuti dan mendapatkan semua manfaat dari SCL. Sekian saya akhiri. Semoga apa yang saya
sampaikan bisa bermanfaat bagi kita semuanya.

Anda mungkin juga menyukai