Anda di halaman 1dari 4

TOR PELAYANAN

MATA
RUMAH SAKIT UMUM DAERAH SITI FATIMAH
PROVINSI SUMATERA SELATAN
TAHUN ANGGARAN 2023
----------------------------------------------------------------------------------

A. PENDAHULUAN
1. Latar Belakang
Dalam rangka penyusunan Rencana Bisnis dan Anggaran (RBA) Tahun 2023,
sesuai amanat Pasal 58 ayat (1-2) Permendagri Nomor 79 Tahun 2018 Tentang
Badan Layanan Umum Daerah, bahwa Unit Pelaksana Teknis Dinas yang
menerapkan PPK-BLUD diamanahkan untuk menyusun RBA setiap tahunnya
berdasarkan Rencana Strategis. RBA yang dimaksud, disusun dengan
mempertimbangkan basis kinerja, standar satuan harga, kebutuhan belanja dan
kemampuan pendapatan yang di perkirakan akan diperoleh dari layanan yang
diberikan kepada masyarakat, hibah, hasil kerjasama, APBD, dan sumber
pendapatan BLUD lainnya.
Berdasarkan hal itu, maka KSM MATA akan menyusun rencana perkembangan
pelayanan di Poliklinik rawat jalan, terutama bidang KATARAK DAN RETINA, serta
melengkapi sarana pemeriksaan untuk meningkatkan pelayanan mata pada
umumnya.
Kebutuhan masyarakat terhadap pelayanan katarak dan kelainan mata lainnya
telah berkembang. Oleh sebab itu, poliklinik mata RSUD SIti Fatimah Provinsi
Sumatera Selatan dengan SDM yang telah dimiliki siap turut serta berperan
dalam pelayanan penyakit mata dan siap untuk mengembangkan pelayanan
Kesehatan mata secara keseluruhan.

2. Tujuan
1. Memberikan pelayanan optimal kepada pasien dengan kelainan penglihatan
dan sebagian besar adalah kelainan katarak serta retina yang dapat
menyebabkan kebutaan

RSUD Siti Fatimah Provinsi Sumatera Selatan 1


2. Meningkatkan pendapatan rumah sakit yang bersumber dari poliklinik mata
baik rawat jalan dan tindakan pembedahan.
3. Menjadi pusat pendidikan dan penelitian dalam bidang Kesehatan mata

B. INDIKATOR KINERJA
Indikator kinerja adalah ukuran keberhasilan suatu kegiatan, baik kuantitatif
maupun kualitatif yang secara khusus dinyatakan sebagai suatu pencapaian tujuan
yang dapat menggambarkan skala atau tingkatan, yang terdiri dari masukan,
keluaran, hasil, manfaat dan dampak.
Indikator kinerja Rapat Pembahasan RBA Tahun 2023 adalah sebagai berikut :

Masukan :

Dana

Keluaran:

Dokumen Usulan RBA Tahun Anggaran 2023:

1. 1. Rincian Usulan KSM Mata

2. 3. TOR/Kerangka Acuan Kerja KSM Mata

3. 4. Data Dukung Usulan (E-Katalog, Pembanding Harga)

Hasil :

Tersedianya pelayanan kesehatan di rumah sakit yang lebih baik dan profesional

Manfaat:

Meningkatnya kinerja dan kualitas pelayanan kesehatan yang diselenggarakan


oleh Rumah Sakit.

Dampak:

Meningkatnya tingkat kepuasan pasien/masyarakat terhadap pelayanan


kesehatan yang diberikan.

RSUD Siti Fatimah Provinsi Sumatera Selatan 2


C. RUANG LINGKUP KEGIATAN
a. Ruang Lingkup
Ruang lingkup pelayanan Kesehatan mata adalah di instalasi rawat jalan
RSUD Siti Fatimah Provinsi Sumatera Selatan dan ruang operasi.

D. RENCANA ANGGARAN BIAYA


Anggaran kegiatan disusun oleh masing-masing Wakil Direktur dengan
mempertimbangkan efisiensi dan efektifitas kegiatan serta berpedoman pada
Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 33 tahun 2020 Tentang Standar
Harga Satuan Regional. Rencana Anggaran Biaya diharapkan disampaikan ke Wadir
Umum Keuangan PBMD c.q Kepala Bagian Keuangan, paling lambat tanggal 25
Januari 2022.

E. PENUTUP
Demikian TOR ini sebagai pedoman untuk menggambarkan pelayanan di
poliklinik mata Rumah Sakit Umum Daerah Siti Fatimah Provinsi Sumatera Selatan
Tahun Anggaran 2023.

Palembang, Januari 2023

Ketua KSM Mata

dr. M. Siska Trisanti, B. Med.Sci., SpM.


NIP. 198109092015032001

RSUD Siti Fatimah Provinsi Sumatera Selatan 3


RSUD Siti Fatimah Provinsi Sumatera Selatan 4

Anda mungkin juga menyukai