Anda di halaman 1dari 8

qwswSoal Latihan Penilaian Ulangan Harian 1, Bab 3 A-B

1. Di bawah ini yang bukan merupakan faktor produksi adalah...


a. Kewirausahaan
b. Tenaga Kerja
c. Modal
d. Barang/Jasa

2. Segala sesuatu yang diperlukan untuk kelangsungan hidup manusia disebut...


a. Kelangkaan
b. Keperluan
c. Kebutuhan
d. Permasalahan ekonomi

3. Kegiatan merubah atau menambah nilai guna suatu barang disebut....


a. Distribusi
b. Konsumsi
c. Produksi
d. Mediasi

4. Kegiatan menghabiskan nilai guna suatu barang baik secara langsung atau berangsur-angsur
disebut...
a. Produksi
b. Konsumsi
c. Irigasi
d. Distribusi

5. Keadaan dimana kebutuhan manusia tidak terbatas semetara alat pemenuhan kebutuhan
manusia terbatas disebut dengan....
a. Keseimbangan ekonomi
b. Kebutuhan ekonomi
c. Kesenjangan ekonomi
d. Kelangkaan barang

6. Fadli menabung untuk membeli sepeda gunung. Sepeda gunung dalam konteks ini merupakan
kebutuhan...
a. Jasmani
b. Sekunder
c. Sekarang
d. Akan datang

7. Perhatikan jenis-jenis kebutuhan manusia berikut.


1) Agama
2) Makanan
3) Minuman
4) Hiburan
5) Pakaian
6) Buku
7) Pendidikan
Kebutuhan yang termasuk kebutuhan jasmani ditunjukkan oleh nomor....
a. 1), 4), dan 7)
b. 2), 3), dan 7)
c. 2), 4), dan 6)
d. 3), 5), dan 6)

8. Kepala keluarga A berpenghasilan Rp2.000.000 per bulan sedangkan kepala


keluarga B sebagai seorang direktur berpenghasilan Rp50.000.000 per bulan.
Kebutuhan menurut intensitasnya bagi keluarga A dan B terhadap kepemilikan
mobil adalah ....
a. Bagi Keluarga A mobil adalah barang kebutuhan sekunder sedangkan bagi Keluarga B tertier
b. Bagi keluarga A mobil adalah kebutuhan sekarang yang harus dipenuhi sedangkan bagi B adalah
kebutuhan yang akan datang harus dipenuhi
c. Bagi keluarga A mobil adalah kebutuhan individu sedangkan keluarga B mobil adalah kebutuhan
sosial
d. Bagi keluarga A mobil adalah kebutuhan kemewahan sedangkan keluarga B mobil adalah
kebutuhan sekunder atau pelengkap

9. Istilah ekonomi berasal dari bahasa Yunani, yaitu olkos dan nomos. Nomos berarti....
a. Rumah tangga
b. Pengelolaan
c. Pengawasan
d. Pemenuhan

10. Menurut intensitasnya atau tingkatannya kebutuhan manusia yang harus dipenuhi karena jika
tidak dipenuhi akan menimbulkan masalah dalam hidupnya. Hal ini berkaitan dengan macam
kebutuhan manusia secara....
a. Tersier
b. Sekunder
c. Primer
d. Rohani

11. Jenis kebutuhan manusia yang cenderung dilakukan untuk menaikkan status
sosial atau gengsinya di mata masyarakat disebut kebutuhan . . . .
a. Primer
b. Sekunder
c. Tersier
d. Rohani

12. Berikut yang bukan merupakan faktor yang mempengaruhi kebutuhan manusia adalah....
a. Pendapatan
b. Lokasi tempat
c. Jenis kelamin
d. Kesehatan

13. Berdasarkan hubungannya dengan benda lain, alat pemuas kebutuhan dapat dibedakan atas
benda substitusi dan benda komplementer. Contoh benda komplementer adalah....
a. Meja dan kursi
b. Sepatu dan sandal
c. Minyak dan margarin
d. Pulpen dan pensil
14. Alat pemenuhan kebutuhan manusia berdasarkan hubungannya dengan barang lain,
kedudukannya saling menggantikan disebut benda....
a. Produksi
b. Komplementer
c. Substitusi
d. Ekonomis

15. Di suatu kelas, siswa SMP yang selesai berolahraga merasa dahaga dan membutuhkan air
minum. Jika ada 10 orang siswa yang haus, namun hanya ada 5 gelas air, maka tidak semua siswa
mendapatkan air minum. Kondisi ini menunjukkan terjadinya...
a. Distribusi
b. Penggunaan
c. Kelangkaan
d. Persediaan

16. Benda untuk memenuhi kebutuhuhan berdasarkan Cara memperolehnya, diperlukan


pengorbanan baik waktu, biaya maupun tenaga disebut......
a. Benda ekonomi
b. Benda bebas
c. Benda substitusi
d. Benda komplementer

17. Berikut ini yang bukan merupakan faktor terjadinya kelangkaan adalah....
a. Terbatasnya sumber daya alam
b. Berkembangnya wabah penyakit covid 19
c. Rusaknya SDA karena tindakan manusia
d. Terbatasnya kemampuan manusia untuk mengolah sumber daya

18. Prinsip ekonomi dapat diterapkan oleh pelajar dalam kehidupan sehari hari, seperti....
a. Menggunakan alat tulis sesuai keperluannya
b. Menulis pesan pesan di seragam tanda kelulusan
c. Mempelajari materi yang baru saja diberikan oleh guru
d. Membelanjakan seluruh uangnya untuk membeli alat tulis

19. Suatu kekuatan yang terdapat pada diri manusia untuk melakukan tindakan ekonomi disebut....
a. Motif ekonomi
b. Kegiatan ekonomi
c. Ekonomi positif
d. Politik ekonomi

20. Semua kegiatan yang dilakukan manusia untuk memenuhi segala kebutuhan yang ada dalam
hidupnya disebut....
a. Motif ekonomi
b. Politik ekonomi
c. Ilmu ekonomi
d. Tindakan ekonomi
21. Berikut ini bukan termasuk pernyataan prinsip ekonomi yang benar, yaitu....
a. Dengan tanpa pengorbanan untuk mendapatkan hasil yang sebesar-besarnya
b. Dengan hasil yang sudah ditentukan dengan pengorbanan sekecil mungkin
c. Dengan pengorbanan tertentu untuk memperoleh hasil yang diinginkan
d. Dengan alat yang ada untuk mendapatkan hasil maksimal

22. Yang bukan termasuk penerapan prinsip ekonomi pada produksi adalah....
a. Lokasi perusahaan yang dekat dengan lokasi bahan Baku
b. Mengirimkan barang tepat waktu ke konsumen
c. Pemakaian bahan Baku yang bermutu baik
d. Menghemat biaya produksi

23. Untuk mencukupi kebutuhan keluarga, Pak Andi melakukan tindakan ekonomi. Dalam hal ini
tindakan ekonomi yang dilakukan pak Andi adalah.....
a. Mencari pekerjaan
b. Membuat kartu kredit
c. Menggadaikan perhiasan
d. Meminjam uang dari tetangga

24. Kegiatan berikut menggambarkan tindakan ekonomi rasional, kecuali....


a. Bu Mery membeli baju di pasar tradisional
b. Rita pergi ke sekolah dengan berjalan kaki
c. Nelayan menjual perahunya untuk membelikan anaknya sebuah sepeda motor
d. Ibu mencampur gula berkualitas bagus dengan sedang karena harga gula naik

25. Benda Akan lebih sangat berfaedah dan bermanfaat bila digunakan dengan semestinya pada
waktu yang tepat dan sesuai disebut memiliki nilai guna yang disebut....
a. Time Utility
b. Place Utility
c. Form Utility
d. Ownership Utility

26. Buku yang masih di toko Akan menjadi lebih berguna setelah dibeli oleh konsumen, merupakan
contoh dari nilai guna....
a. Time Utility
b. Place Utility
c. Form Utility
d. Ownership Utility

27. Sumber daya laut yang berfungsi menghambat terjadinya abrasi pantai antara lain…
a. Rumput laut dan bintang laut
b. Arus dan gelombang laut
c. Mangrove dan rumput laut
d. Terumbu karang dan mangrove

28. Semua bahan yang di temukan manusia dalam alam yang dapat di pakai untuk memenuhi semua
kebutuhan, disebut...
a. Sumber daya bumi
b. Sumber daya alam
c. Potensi alam
d. Hasil bumi
29. Sumber daya yang dapat tersedia kembali dalam waktu yang cepat sehingga tidak dapat habis
disebut…
a. Sumber daya alam organic
b. Sumber daya alam an organic
c. Sumber daya alam tidak dapat diperbarui
d. Sumber daya alam dapat diperbarui

30. Hutan salah satu sumber daya alam Indonesia, berikut manfaat dari hutan, kecuali…
a. Tempat menyimpan air hujan
b. Tempat hidup bagi flora dan fauna
c. Mencegah terjadinya erosi atau pengikisan
d. Tempat membuang sampah

31. Tenaga kerja yang membutuhkan pengalaman latihan untuk menguasai suatu pekerjaan, disebut
tenaga kerja....
a. Terdidik
b. Terampil
c. Terdidik dan terampil
d. Tidak terdidik dan tidak terampil

32. Seseorang yang berprofesi sebagai akuntan merupakan contoh dari tenaga kerja....
a. Terdidik
b. Terampil
c. Terdidik dan terampil
d. Tidak terdidik dan tidak terampil

33. Tiga kegiatan ekonomi paling utama, yaitu....


a. Industri, distribusi, dan konsumsi
b. Produksi, distribusi, dan industri
c. Produksi, distribusi, dan konsumsi
d. Industri, produksi, dan distribusi

34. Berikut yang termasuk barang konsumsi tingkat primer bagi para siswa, yaitu....
a. Buku pelajaran, alat tulis, dan kaset lagu pop
b. Buku pelajaran, alat tulis, dan pakaian seragam
c. Nonton film, buku pelajaran, dan rekreasi
d. Kamus bahasa Inggris, olahraga, dan pakaian seragam

35. Macam-macam tenaga kerja:


1. pesuruh
2. hakim
3. tukang jahit
4. sekretaris
5. sopir angkot
6. montir motor
Dari data tersebut, yang termasuk tenaga kerja terlatih ditunjukkan pada nomor ....
a. 1, 2, dan 4
b. 2, 4, dan 5
c. 4, 5, dan 6
d. 3, 5, dan 6
36. Alur kegiatan distribusi langsung ialah....
a. Agen → pemakai
b. Penghasil → pemakai
c. Pabrik → agen → konsumen
d. Produsen → pabrik → konsumen

37. Salah satu contoh kegiatan produksi yaitu....


a. Mesin digunakan untuk membuat pakaian
b. Kain yang sudah menjadi pakaian
c. Mobil untuk bepergian
d. Rumah untuk tempat tinggal

38. Payung ketika musim hujan memiliki nilai guna yang lebih tinggi dibandingkan ketika musim
kemarau. Nilai guna payung tersebut berdasarkan....
a. Place utility
b. Time utility
c. Form utility
d. Ownership utility

39. Perantara atas Nama sendiri yang berusaha mempertemukan calon pembeli dan calon penjual
untuk melakukan transaksi disebut....
a. Makelar
b. Agen
c. Komisioner
d. Eksporir

40. Kegiatan ekonomi dapat dikelompokkan menjadi....


konsumsi, produksi, konsumen
produksi, distribusi, konsumsi
produksi, distribusi, investasi
konsumsi, produksi, investasi

41. Semua barang yang digunakan untuk menghasilkan barang lain atau menambah nilai guna suatu
barang adalah....
a. Barang produksi
b. Barang distribusi
c. Barang konsumsi
d. Barang substitusi

42. Perusahaan Tempe membeli kacang kedelai untuk membuat Tempe. Hal ini termasuk kegiatan
ekonomi ....
a. Konsumen
b. Produsen
c. Pemerintah
d. Pemasaran

43. Guru Dan dokter termasuk jenis tenaga kerja....


a. Tenaga kerja terdidik
b. Tenaga kerja terlatih
c. Tenaga kerja tidak terdidik
d. Tenaga kerja tidak terlatih
44. Di bawah ini dapat dikategorikan sebagai kegiatan konsumsi adalah....
a. Siswa menulis catatan
b. Guru mengajar di sekolah
c. Pengusaha mebel membeli kayu
d. Tukang jahit memotong pola baju

45. Orang yang mempunyai kemampuan untuk menggabungkan faktor-faktor produksi disebut….
a. Pekerja
b. Hartawan
c. Wirausahawan
d. Pemilik modal

46. Bu Edi setiap hari memasak untuk seluruh keluarga. Kegiatan ekonomi yang dilakukan Bu Edi
bertujuan . . . .
a. Mengisi waktu
b. Menghasilkan barang
c. Memenuhi kebutuhan jasmani
d. Menjalankan kewajiban sebagai ibu

47. Tenaga kerja yang sebelumnya dididik terlebih dahulu sebelum melaksanakan kerjanya,
disebut....
a. Tenaga kerja rohani
b. Tenaga kerja jasmani
c. Tenaga kerja terdidik
d. Tenaga kerja terlatih

48. Pedagang yang kegiatannya mendatangkan (membeli) barang-barang dalam jumlah besar dari
luar negeri dinamakan....
a. Pengecer
b. Agen
c. Importir
d. Grosir

49. Untuk memperoleh kepuasan setinggitingginya dalam mencapai tingkat kemakmuran terhadap
berbagai kebutuhan hidup, merupakan....
a. Prinsip konsumsi
b. Tujuan konsumsi
c. Hakikat konsumsi
d. Arti konsumsi

50. Tujuan konsumsi adalah....


a. Memenuhi kebutuhan hidup
b. Melestarikan hidup
c. Memperpanjang usia hidup
d. Meningkatkan kemampuan hidup

51. Orang yang melaksanakan distribusi disebut....


a. Konsumen
b. Makelar
c. Komisioner
d. Distributor
52. Barang-barang konsumsi kebutuhan para pelajar antara lain….
a. Alat tulis
b. Jajanan
c. Perhiasan
d. Pakaian pesta

53. Salah satu dampak positif perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi
a. Bisa memenuhi kebutuhan masyarakat dengan mempercepat proses produksi
b. Membuat pekerjaan menjadi lebih lama dan lambat
c. Membuat manusia mengalami ketergantungan terhadap ilmu pengetahuan dan teknologi
d. Mendorong munculnya berbagai bentuk kejahatan di masyarakat

Anda mungkin juga menyukai