Anda di halaman 1dari 1

penyelenggaraan urusan pemerintah daerah oleh kepala Daerah dan DPRD di lakukan menurut

Asas Otonomi dan tugas pembantuan dengan prinsip otonomi. Kepala Daerah dan juga DPRD
dibantu oleh Perangkat Daerah Sedangkan menurut Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004
tentang Pemerintahan Daerah. Pemerintahan daerah dalam undang-undang ini didefenisikan
sebagai penyelenggaraan urusan pemerintahan oleh pemerintah daerah dan DPRD menurut
asasotonomi dan tugas perbantuan dengan prinsip otonomi seluas-luasnya dalam sistem dan
prinsip Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagaimana dimaksud dalam UUD 1945. Dapat
disimpulkan bahwa hubungan Antara Kepala Daerah dan DPRD merupakan hubungan kerja
yang kedudukannya setara dan bersifat kemitraan, dimana diantara lembaga pemerintahan daerah
itu memiliki kedudukan yang sama dan sejajar, artinya tidak saling membawahi. Hal ini
tercermin dalam membuat kebijakan daerah berupa Peraturan Daerah. Hubungan Kemitraan
bermakna bahwa antara Kepala Daerah dan DPRD adalah sama-sama mitra sekerja dalam
membuat kebijakan daerah untuk melaksanakan otonomi daerah sesuai dengan fungsi masing-
masing sehingga antar keduanya bukan merupakan lawan ataupun pesaing dalam melaksanakan
TUSI masing-masing. Menurut Undang-Undang Nomor 22 tahun 1999 Tentang pemerintahan
Daerah. Pemerintahan Daerah meliputi Pemerintah Daerah (sebagai lembaga eksekutif) dan
DPRD (sebagai lembaga legislatif). Pemerintah Daerah terdiri dari kepala daerah dan perangkat
daerah. Menurut undang-undang ini, daerah otonom tidak bertingkat. Kepala Daerah dipilih oleh
DPRD dan disahkan olehPresiden. DPRD merupakan lembaga legislatif daerah berkedudukan
sejajar dan menjadi mitradari pemerintah daerah. Sebagaimana hubungan ini dilengkapi lagi oleh
Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah dimana DPRD dan
Kepala Daerah berkedudukan sebagai unsurpenyelenggaraan pemerintahan daerah yang diberi
mandat rakyat untuk melaksanakan Urusan Pemerintahan yang diserahkan kepada Daerah.
Dengan demikian hubungan Kepala Daerah danDPRD adalah sebagai Mitra sejajar dan
mempunyai fungsi yang berbeda pula.

Sumber: BMP4425 Hubungan Pusat dan Daerah Modul

Anda mungkin juga menyukai