Anda di halaman 1dari 6

SOAL IPS SEMESTER GANJIL

KELAS VIII

1. Negara yang memiliki bentuk geografis protruded adalah…..


a. Myanmar dan Thailand c. Laos dan Singapura
b. Thailand dan Indonesia d. Vietnam dan Kamboja
2. Negara yang terletak paling utara di ASEAN yaitu…..
a. Thailand c. Filipina
b. Myanmar d. Kamboja
3. Bentuk karakteristik budaya yang diakibatkan perbedaan iklim kawasan negara negara
ASEAN yaitu…..
a. cara berpakaian c. upacara perkawinan
b. cara berbicara d. pola makan
4. Negara anggota ASEAN yang kegiatan perekonomiannya tidak didukung oleh pertanian
yaitu…..
a. Indonesia c. Singapura
b. Malaysia d. Laos
5. Manakah dari negara-negara ASEAN berikut yang memiliki iklim subtropis…..
a. Myanmar c. Filipina
b. Laos d. Vietnam
6. Berdasarkan keputusan Mahkamah Internasional, Pulau Ligitan dan Sipadan diberikan
kepada negara…..
a. Indonesia c. Filipina
b. Singapura d. Malaysia
7. Kawasan Asia Tenggara adalah pertemuan jalur pegunungan muda Sirkum Mediterania
dan Sirkum Pasifik. Hal ini mengakibatkan kawasan Asia Tenggara ....
a. sering terjadi bencana alam vulkanisme dan tektonisme
b. merupakan kawasan paling stabil
c. sering dilanda badai tropis
d. sering dilanda bencana banjir
8. Perhatikan nama-nama negara berikut!
1) Indonesia 4) Laos
2) Brunei Darussalam 5) Kamboja
3) Filipina 6) Vietnam
Berdasarkan data di atas, negara-negara yang ada di Semenanjung Indochina yaitu
nomor ....
a. 1, 2, dan 5 c. 1, 2,dan 3
b. 2, 3, dan 4 d. 4, 5, dan 6
9. Perhatikan negara-negara berikut!
1. Indonesia
2. Singapura
3. Vietnam
4. Thailand
5. Filipina
Negara-negara yang berbentuk kepulauan ditunjukkan nomor ....
a. 3 dan 4 c. 2 dan 3
b. 1 dan 5 d. 1 dan 4
10. Penduduk di Singapura sebagian besar yaitu suku ....
a. Tionghoa c. Melayu
b. Khmer d. Filipino
11. Negara-negara yang dilalui oleh sirkum pasifik adalah….
a. Indonesia dan Filipina c. Singapura dan Vietnam
b. Brunei dan Thailand d. Malaysia dan Brunei Darusalam
12. Chao Phraya di kawasan Asia Tenggara mendapatkan julukan The East Venesia ada di
negara ....
a. Indonesia c. Myanmar
b. Thailand d. Malaysia
13. Negara di kawasan Asia Tenggara yang tidak mempunyai perbatasan darat dengan
negara lain yaitu ....
a. Filipina c. Timor Leste
b. Brunei Darussalam d. Malaysia
14 Agama yang dianut sebagian besar masyarakat Filipina adalah ....
a. Katolik c. Islam
b. Hindu d. Budha
15. Berikut ini yang tidak termasuk unsur geografis suatu wilayah yaitu ...
a. Nama wilayah c. Bentang alam
b. Letak wilayah d. Luas wilayah
16. Sebagian besar wilayah di Asia Tenggara mempunyai iklim ...
a. Dingin c. Tropis
b. Sub tropis d. Sedang
17. Mata pencaharian sebagian besar penduduk di Asia Tenggara adalah ...
a. Nelayan c. Pedagang
b. Petani d. Pekerja tambang
18. Tumpuan utama perekonomian negara Singapura adalah ...
a. Perikanan c. Pertanian
b. Pertambangan d. Perdagangan dan Industri
19. Di Brunei Darussalam, wilayah yang paling tinggi yaitu ....
a. Gunung Doi Inthanon c. Gunung Apo
b. bukit Timah d. bukit Pagon
20. ASEAN didirikan berdasarkan ....
a. Deklarasi Kuala Lumpur - 8 Agustus 1967 c. Deklarasi Bangkok - 8 Agustus 1966
b. Deklarasi Bangkok - 8 Agustus 1967 d. Deklarasi Yangon -8 Agustus 1966
21. Menanggulangi masalah-masalah perkembangan penduduk dengan bekerja sama
dengan badan-badan internasional adalah bentuk kerjasama neg ASEAN dalam
bidang.... 
a. Politik 
b. Ekonomi 
c. budaya 
d. sosial 
22. Contoh interaksi antarnegara di Asia Tenggara dalam bidang pendidikan adalah.... 
a. Pendidikan pusat penelitian
b. Penghapusan tarif bea masuk 
c. pengiriman tenaga ahli 
d. pementasan kebudayaan.... 
23. Bentuk penghambat kerjasama negara-negara Asean dalam bidang idiologi adalah... 
a. Masalah faham negara- negara Asean
b. Masalah kebudayaan 
c. masalah pendidikan 
d. masalah sosial 
24. Salah satu contoh perbedaan kepentingan negara yang dapat menghampat kerja sama
negara-negara ASEAN adalah... 
a. Kerjasama bilateral
b. Ekspor impor 
c. pendidikan 
d. kebudayaan 
25. Hubungan yang kurang harmonis dapat menyebabkan kerjasama antar negara ASEAN
terhambat dalam kebudayaan... 
a. Perkelaian suporter olah raga 
b. Lomba nyanyi se ASEAN 
c. Ada negara yang lebih baik tingkat pendidikannya 
d. Adanya bencana alam yang menganggu stabilitas pendidikan 
26. Negara yang menjadi penerus Kekaisaran Khmer yaitu ....
a. Kamboja c. Myanmar
b. Thailand d. Laos
27. Batas wilayah kawasan Asia Tenggara, di samping berbatasan dengan bentang daratan
juga berbatasan dengan bentang perairan. Batas bentang perairan di sebelah barat dari
kawasan Asia Tenggara adalah ....
a. Benua Australia, Samudra Hindia
b. Papua Nugiri, Samudra Pasifik
c. Laut Cina selatan
d. Samudra Hindia, Teluk Benggala, Laut Andaman

28. Nilai positif dari kasus pengungsi manusia perahu dari Myanmar yang menimbulkan
interaksi antarnegara ASEAN antara lain . . . .
a. bertambahnya warga asing c. meningkatkan persaingan kerja
b. memupuk rasa kemanusiaan d. diskriminasi sosial pengungsi
29. Faktor pendorong kerja sama antarnegara ASEAN yaitu . . . .
a. perbedaan ideologi c. faktor kedekatan geografis
b. konflik dan peperangan d. perbedaan kepentingan tiap-tiap negara

30. Kerja sama yang diadakan para menteri pada pertemuan Defence Ministers Meeting
(ADMM) membahas bidang . . . .
a. sosial c. politik
b. pendidikan d. budaya
31. Pak Amir mengajar SMA sebagai guru. Setelah beberapa tahun, ia kini menjabatsebagai
wakil kepala sekolah bidang kurikulum. Kasus ini merupakan contoh mobilitas
sosial . . . .
a. horizontal
b. antargenerasi
c. vertikal naik
32. Faktor pendorong bagi kelompok masyarakat tidak mampu untuk melakukan mobilitas
sosial adalah . . . .
a. status sosial
b. keadaan ekonomi
c. pendidikan rendah
d. situasi politik
33. Perhatikan beberapa contoh saluran mobilitas sosial di bawah ini:
1) PGRI
2) APKOM DIY
3) IDI
4) PBB
5) IMI
Yang termasuk contoh saluran mobilitas sosial pada bidang organisasi profesi adalah . . .
.
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 4
d. 2 dan 5
34. Di bawah ini contoh faktor pendorong mobilitas sosial pada penyebab struktural adalah .
...
a. seorang anak yang memiliki sikap ulet dan tekun
b. seorang anak yang melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi
c. seorang anak yang migrasi ke daerah lain karena ada konflik
d. seorang anak desa yang mencari pekerjaan di kota
35. Di bawah ini yang bukan cara untuk meningkatkan integrasi sosial yang baik, adalah . . . .
a. mematuhi norma-norma yang berlaku
b. menyesuaikan gaya hidup hedonis
c. berpegang teguh pada nilai-nilai sosial
d. ikut kegiatan sosial masyarakat
36. Konflik antara buruh dan pengusaha kerap sekali naik ke pengadilan. Pemberian upah
yang tidak sesuai menjadi salah satu alasan. Kasus di atas menggambarkan konflik
terjadi karena faktor . . . .
a. perbedaan budaya
b. perbedaan kepribadian
c. perbedaan keluarga
d. perbedaan kepentingan
37. Individu atau kelompok ini memandang bahwa pendapat atau idenya paling benar
sehingga memenangkan konflik dengan cara menguasai lawan adalah jalan untuk
mencapai tujuan. Hal ini merupakan contoh cara menangani konflik, yaitu . . . .
a. menghindar
b. memaksakan kehendak
c. menyesuaikan keinginan orang lain
d. kolaborasi
38. Berikut ini adalah faktor yang memengaruhi cepat lambatnya proses integrasi, kecuali . .
..
a. homogenitas kelompok
b. heterogenitas kelompok
c. mobilitas geografis
d. efektivitas komunikasi
e. besar kecilnya kelompok
39. Berikut ini yang termasuk faktor penghambat integrasi sosial adalah . . . .
a. adanya intoleransi terhadap kebudayaan yang berbeda
b. kesempatan yang seimbang dalam bidang ekonomi
c. adanya perkawinan campur
d. adanya sikap yang terbuka dengan golongan yang berkuasa
40. Integrasi sosial dalam kehidupan dapat terwujud dengan adanya . . . .
a. tidak ada kesepahaman antarkelompok
b. konsensus bersama tentang nilai
c. masyarakat yang melanggar norma
d. nilai dan norma baru saja dicanangkan
e. kebutuhan masyarakat sulit dicukupi
41. Reformasi tahun 1988 menyisakan masalah sosial yakni kelompok pro dan kontra.
Konflik antara kedua kelompok tersebut disebabkan oleh adanya perbedaan..
a. Kepentingan kelompok
b. Sistem pemerintah
c. Kesenjangan sosial
d. jenis pekerjaan
42. Konflik yang diikuti dengan tindak kekerasan sering terjadi ketika polisi Pamong Praja
menangani masalah penggusuran pedagang kaki lima yang berjualan diatas badan
trotoarjalan. Terjadinya konflik tersebut disebabkan oleh faktor..
a. Perubahan yang terlalu cepat
b. Tuntutan kebutuhan ekonomi
c. kebijakan politik dan ideologi
d. Perbedaan kepentingan dan tujuan
43. Tawuran atau konflik antara dua komunitas seringkali tidak dapat diselesaikan melalui
forum non-formal di tingkat RT/RW. Akhirnya aparat kepolisian turun tangan dan
bertindak sebagai pihak ketiga yang menfasilitasi perundingan dan konflik dapat
diselesaikan. Bentuk akomodasi tersebut dinamakan..
a. Kompetisi
b. Kolaborasi
c. Konersi
d. Arbitrasi
44. Konflik yang kadang-kadang terjadi antara generasi muda dengan generasi tua ditandai
adanya pandangan,sikap tingkah lakudan tutur kata. Contoh konflik antar generasi
tersebut umumnya disebabkan oleh faktor..
a. Umur/usia
b. Kepentingan
c. Perubahan sosial
d. Posisi masyarakat dalam
45. Yang dimaksud dengan konflik konstruktif adalah ...

a. Konflik yang melahirkan kebaikan – kebaikan

b. Konflik yang terjadi antara dua organisasi atau lebih


c. Konflik yang sulit menemukan jalan keluarnya

d. Konflik yang berakibat kerusakan – kerusakan

Anda mungkin juga menyukai